Menuju konten utama
Timnas Indonesia U-20

Undian Piala Dunia U20 2023: Jadwal, Pot Timnas, Daftar Negara

Jadwal undian Piala Dunia U20 2023 tanggal 31 Maret 2023, daftar peserta, pot, & pembagian grup.  

Undian Piala Dunia U20 2023: Jadwal, Pot Timnas, Daftar Negara
Pemain Timnas U-20 Indonesia Hugo Samir (ketiga kanan) berebut bola dengan pemain Timnas U-20 Irak Sajjad Mohammed (kedua kanan) dalam kualifikasi Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Rabu (1/3/2023). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/foc.

tirto.id - Jadwal undian Piala Dunia U20 2023 di Indonesia akan dilangsungkan tanggal 31 Maret 2023 di Bali. Daftar 24 negara peserta hasil drawing nanti bakal dibagi ke dalam 6 grup yang masing-masing diisi oleh 4 tim, termasuk Timnas Indonesia U20.

Timnas Indonesia U20 menempati pot 1 bersama dengan 5 negara unggulan. Penentuan pot Piala Dunia U20 2023 didasarkan pada ranking FIFA negara peserta per 22 Desember 2022, kecuali Indonesia yang bertindak sebagai tuan rumah.

Selain Indonesia, negara-negara yang berada di pot 1 putaran final Piala Dunia U20 2023 adalah Brasil (ranking 1), Prancis (ranking 3), Inggris (ranking 5), Italia (ranking 8), dan Amerika Serikat (ranking 13).

Jadwal Drawing Piala Dunia U20 2023

Drawing atau pengundian grup Piala Dunia U20 2023 dijadwalkan berlangsung di Taman Budaya Art Centre, Denpasar, Bali, pada Jumat, 31 Maret 2023. Timnas Indonesia U20 bakal berpartisipasi untuk kedua kalinya sejak debut pada 1979.

Dalam pembagian grup Piala Dunia U20 2023, negara yang berasal dari konfederasi yang sama akan ditempatkan di pot yang berbeda.

Putaran final Piala Dunia 2023 bakal menjadi debut bagi beberapa negara, salah satunya adalah Israel. Selain itu, Israel juga lolos pertama kali ke ajang yang diselenggarakan FIFA sejak Piala Dunia 1970 atau setelah pindah konfederasi dari AFC ke UEFA.

Republik Dominika juga bakal menjalani debut di Piala Dunia U20. Dari Zona CONCACAF, Republik Dominika lolos ke Indonesia usai menyingkirkan tim-tim kuat seperti Meksiko dan Kanada.

Adapun 24 tim peserta bakal dibagi ke dalam 4 pot yang masing-masing diisi 6 negara. Nantinya, mereka bakal dibagi ke dalam 6 grup untuk tampil di putaran final Piala Dunia U20 2023 yang berlangsung di Indonesia.

Sebagai tuan rumah, Indonesia masuk Grup A Piala Dunia U20 2023. Oleh karena terdapat Jepang dan Korea Selatan di pot 2, Indonesia akan berada 1 grup dengan tim dari konfederasi lain seperti Uruguay, Kolombia, Senegal, atau Tunisia.

Sementara di pot 3 terdapat Uzbekistan, Irak, Israel, Nigeria, Ekuador, dan Slovakia. Dengan demikian, Indonesia tidak akan bertemu dengan sesama wakil dari AFC di babak grup, yakni Jepang, Korsel, Uzbekistan, atau Irak.

Lantas, apakah Indonesia bisa tergabung satu grup dengan Israel dengan alasan kedua negara tidak punya hubungan diplomatik?

Belum ada regulasi atau pernyataan resmi dari FIFA yang membahas hal tersebut. Namun, sebelumnya Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI menyatakan bahwa pihaknya akan menyambut semua peserta Piala Dunia U20 2023.

"Ya, saya rasa begini loh, konteks politik dan olahraga itu jadi bagian yang di seluruh dunia. Saya rasa kita sebagai tuan rumah harus menyiapkan tim mana pun yang bermain," kata Erick Thohir kepada media di Jakarta, Rabu (1/3/2023) lalu.

"Nah, khusus buat beberapa negara yang ada isu diplomatik tentu kita akan tadi mengelola secara hubungan dengan luar negeri," lanjut Ketua Umum PSSI yang juga Menteri BUMN dan pernah menjadi bos klub Inter Milan serta DC United ini.

Erick Thohir sudah berkoordinasi dengan sejumlah kementerian terkait demi kelancaran penyelenggaraan Piala Dunia U20 2023 nanti.

"Kita sudah melibatkan Kemlu dan Kemenkopolhukam untuk jaga hal-hal yang tidak kita inginkan, sehingga kesempatan mimpi kita Piala Dunia itu sirna, atau mimpi kita menyelenggarakan Olimpiade itu sirna, karena terbelenggu oleh politik, bukan event olahraganya," tegasnya.

Timnas Indonesia U20 akan membuka gelaran putaran final Piala Dunia U20 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 20 Mei 2023.

Selain Jakarta, ada 5 kota lainnya di Indonesia yang ditunjuk sebagai venue pertandingan Piala Dunia U20 2023, yakni Bandung, Surabaya, Palembang, Surakarta, dan Gianyar.

Pembagian Pot Piala Dunia U20 2023

Berikut ini adalah pembagian pot Piala Dunia U20 2023 untuk menentukan undian di babak penyisihan grup:

Pot 1

Indonesia (tuan rumah)

Brasil

Prancis

Inggris

Italia

Amerika Serikat

Pot 2

Uruguay

Kolombia

Senegal

Jepang

Korea Selatan

Tunisia

Pot 3

Nigeria

Ekuador

Slovakia

Irak

Israel

Uzbekistan

Pot 4

Honduras

Selandia Baru

Guatemala

Gambia

Republik Dominika

Fiji

Daftar Negara Peserta Piala Dunia U20 2023

Berikut ini daftar 24 negara peserta putaran final Piala Dunia U20 2023 dan asal konfederasi:

  • UEFA: Inggris, Prancis, Italia, Israel, Slovakia
  • AFC: Indonesia (tuan rumah), Jepang, Korea Selatan, Uzbekistan, Irak
  • CONMEBOL: Brasil, Uruguay, Kolombia, Ekuador
  • CONCACAF: Amerika Serikat, Honduras, Guatemala, Republik Dominika
  • CAF: Gambia, Nigeria, Tunisia, Senegal
  • OFC: Selandia Baru, Fiji.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA U20 2023 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya