Menuju konten utama

Tips Lolos Seleksi CPNS, Link Daftar CPNS 2021, Cara dan Syaratnya

Salah satu cara untuk mendapatkan informasi terbaru seputar CPNS adalah dengan mengikuti akun instagram @bkngoidofficial dan @kemenpanrb.

Tips Lolos Seleksi CPNS, Link Daftar CPNS 2021, Cara dan Syaratnya
Sejumlah peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemprov Jabar di GOR Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Kamis (30/1/2020). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww.

tirto.id - Penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2021 akan menjadi salah satu agenda pemerintah tahun ini. Pendaftaran CPNS 2021 bisa Anda lakukan dengan mengakses link daftar CPNS 2021 di sscasn.bkn.go.id.

Kepala Badan Kepegawaian Nasional Bima Haria Wibisana mengatakan hingga Kamis (27/5/2021) pihaknya baru menerima 770 ribu usulan formasi CPNS dan PPPK dari total sebanyak 1,3 juta formasi.

Bima mengatakan belum tercapainya usulan kuota sesuai formasi yang disiapkan pusat, dikarenakan pemerintah daerah masih melihat sejauh mana kemampuan keuangan masing-masing.

"Jadi usulan yang masuk belum mencapai 1 juta, baru hampir 800 ribu. Jadi instansi banyak yang merelokasikan anggarannya ke masalah COVID-19," ujarnya melansir Antara.

Meski pendaftaran CPNS 2021 belum dibuka tetapi tak ada salahnya jika Anda mulai mempersiapkan persyaratan dokumen yang dibutuhkan, yaitu,

  • Scan Pas Foto berlatar belakang merah maksimal 200 Kb bertipe file jpeg/jpg.
  • Scan Swafoto maksimal 200 Kb bertipe file jpeg/jpg.
  • Scan KTP maksimal 200 Kb bertipe file jpeg/jpg.
  • Scan Surat Lamaran maksimal 300 Kb bertipe file pdf.
  • Scan Ijazah + Serdik/STR maksimal 800 Kb bertipe file pdf.
  • Scan Transkrip Nilai maksimal 500 Kb bertipe file pdf.
  • Scan Dokumen Pendukung lainnya maksimal 800 Kb bertipe file pdf.

Tips lolos seleksi daftar CPNS 2021

Selain mempersiapkan dokumen yang menjadi syarat daftar CPNS 2021, berikut beberapa tips yang mungkin bisa Anda coba agar bisa lolos seleksi CPNS 2021 seperti dilansir Antara.

1. Perhatikan jadwal tahapan pendaftaran

Hal pertama yang harus diperhatikan adalah jadwal pendaftaran CPNS itu sendiri. Calon pendaftar wajib bersiap-siap menunggu pengumuman soal tahapan pendaftarannya agar tidak terlambat.

Salah satu cara untuk mendapatkan informasi terbaru seputar CPNS adalah dengan mengikuti akun instagram @bkngoidofficial dan @kemenpanrb.

Perhatikan pula waktu pendaftaran. Mendaftar pada malam hari mungkin bisa menjadi pilihan, dengan harapan situs yang diakses tidak ramai dikunjungi, sehingga proses pendaftaran bisa berjalan lebih lancar.

2. Sering-sering berlatih soal

Sambil menunggu pendaftaran dibuka, calon pendaftar juga bisa mulai berlatih soal-soal tes CPNS dari sekarang. Anda bisa menggunakan cara konvensional seperti membeli buku-buku soal di toko buku.

Jangan khawatir jika tidak memiliki buku kumpulan soal tes CPNS. Sebab, kumpulan soal serupa juga bisa didapatkan lewat telepon pintar yang dimiliki.

Cobalah mencari aplikasi latihan soal CPNS. Cara lainnya, Anda juga bisa menonton video-video Youtube yang mengulas soal-soal terkait tes CPNS.

3. Mendengar pengalaman orang lain

Ada pepatah yang mengatakan "pengalaman adalah guru terbaik". Hal ini tentu berlaku juga dalam proses seleksi ini.

Bagi yang sudah pernah gagal tes CPNS sebelumnya, jangan lupa untuk mengevaluasi faktor kegagalan.

Namun jika ini adalah tes pertama, jangan ragu untuk mendengar pengalaman dan saran dari teman atau kerabat yang pernah melaluinya. Harapannya, Anda bisa menghindari kesalahan serupa dan melakukan lebih baik pada tes CPNS kali ini.

4. Pilih instansi yang sepi peminat

Tips kali ini cocok bagi Anda yang tidak mempermasalahkan instansi tempat bekerja nantinya. Jika siap bekerja di mana saja, Anda bisa memilih instansi yang sepi peminat demi memperbesar peluang keberhasilan lolos seleksi.

5. Manajemen waktu

Supaya peluang lulus tes CPNS semakin besar, mulailah membuat manajemen waktu yang baik, bahkan sejak tahap persiapan.

Luangkan waktu khusus setiap harinya untuk mempelajari soal-soal tes CPNS. Anda juga bisa melakukan simulasi seolah-olah sedang melakukan tes sungguhan.

Pada hari ujian nanti, perhatikan juga tempat dan jarak dari rumah ke lokasi ujian. Kemudian kalkulasikan waktu yang cukup untuk sampai ke tempat ujian.

Jika bisa, tibalah di tempat ujian lebih cepat dari jadwal agar tidak kelelahan dan dapat menjalani ujian dengan kondisi prima. Jangan lupa untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan selamat proses ujian berlangsung.

7. Berdoa

Terakhir jika semua usaha sudah dilakukan, jangan lupa berdoa meminta kemudahan dalam mengerjakan ujian. Mintalah doa orangtua sebelum berangkat ke tempat ujian lalu jalani proses seleksi dengan sebaik mungkin.

Alur Pendaftaran CPNS 2021 Terbaru

1. Daftar Akun

  • Pelamar mengakses Portal SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id
  • Buat akun SSCASN
  • Login ke akun SSCASN yang telah dibuat
  • Lengkapi biodata dan unggah swafoto

2. Daftar Formasi

  • Pilih Jenis Seleksi
  • Pilih Formasi
  • Unggah dokumen
  • Cek resume dan akhiri pendaftaran
  • Cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran akun

3. Seleksi Administrasi

  • Panitia memverifikasi data pelamar
  • Panitia mengumumkan hasil Seleksi Administrasi
  • Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah Hasil Seleksi Administrasi
  • Panitia mengumumkan hasil sanggah
  • Pelamar yang dinyatakan lulus melakukan cetak Kartu Ujian

4. Seleksi Kompetensi Dasar

  • Pelamar melaksanakan Ujian Seleksi Kompetensi Dasar
  • Panitia mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Dasar
  • Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah Hasil Seleksi Kompetensi Dasar
  • Panitia mengumumkan hasil sanggah
  • Pelamar yang dinyatakan lulus dapat melanjutkan proses ke tahap Ujian Seleksi Kompetensi Bidang

5. Seleksi Kompetensi Bidang

  • Pelamar melaksanakan Ujian Seleksi Kompetensi Bidang
  • Panitia mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Bidang
  • Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah Hasil Seleksi Kompetensi Bidang

6. Pengumuman Kelulusan

  • Panitia mengumumkan hasil sanggah Seleksi Kompetensi Bidang (pengumuman ini bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat)
  • Pelamar yang dinyatakan lulus melakukan pemberkasan

Ketentuan Umun dan Syarat Daftar CPNS 2021 Terbaru

Berikut adalah syarat pendaftaran CPNS 2021 terbaru yang di update pada Senin (31/5/2021).

1. Pelamar CPNS 2021 adalah Warga Negara Indonesia yang berkeinginan dan memenuhi syarat sesuai peraturan masing-masing instansi (Formasi, Jabatan, dll) selama batas usia yang dipersyaratkan terpenuhi.

2. Saat mendaftar batas usia pelamar SSCASN Tahun 2021 minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun atau maksimal 40 tahun bagi pelamar yang melamar jabatan Dokter Spesialis dan Dokter Gigi Spesialis. Dosen, Peneliti, dan Perekayasa yang memiliki kualifikasi pendidikan Strata 3 (Doktor) sesuai Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 23 Tahun 2019

3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih;

4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau dengan hormat sebagai PNS/Prajurit TNI/Kepolisian Negara RI;

5. Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;

6. Tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, prajurit TNI, atau anggota Kepolisian Negara RI;

7. Tidak menjadi anggota/pengurus Parpol atau terlibat politik praktis;

8. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan;

9. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar;

10. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah.

Baca juga artikel terkait CPNS atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Agung DH