Menuju konten utama
Piala AFF 2021

Timnas Indonesia vs Laos 2021: Head to Head, Jadwal, Live AFF Cup

Head to head, jadwal dan live AFF Cup Timnas Indonesia vs Laos yang berlangsung 12 Desember 2021. Saksikan di live RCTI+ dan Vidio.com.

Timnas Indonesia vs Laos 2021: Head to Head, Jadwal, Live AFF Cup
Pesepak bola Indonesia. ANTARA FOTO/HO/Humas PSSI/wpa/rwa.

tirto.id - Laga Timnas Indonesia vs Laos dalam ajang AFF Cup 2021 akan berlangsung pada Minggu (12/12/2021) di Stadion Bishan, Singapura. Laga kick-off mulai pukul 16.30 WIB dan dapat disaksikan secara live via tayangan RCTI+ serta laman Vidio.com. Unggul head to head, skuad Garuda berpeluang meraih kemenangan dengan pesta gol.

Indonesia masih menghuni peringkat kedua (3 poin) dalam klasemen Grup B usai melibas Kamboja 4-2 dalam partai perdana, Kamis (9/12/2021).

Catatan yang dimiliki Timnas saat ini sama dengan Vietnam yang duduk sebagai urutan ketiga lantaran masih kalah dalam jumlah produktifitas gol. Peringkat pertama ditempati Malaysia dengan 6 poin.

Sesuai jadwal, skuad Garuda tampil pada jam pertama untuk pekan ketiga saat meladeni Laos selaku juru kunci (0 poin). Setelahnya, ada partai Vietnam vs Malaysia di venue yang sama (pukul 19.30).

Mengantisipasi persaingan ketat di papan atas Grup B sekaligus menjaga asa untuk lolos semifinal, Timnas membutuhkan kemenangan sebelum jumpa Vietnam dan Malaysia untuk partai mendatang.

Prediksi Indonesia vs Laos di Piala AFF 2021

Pelatih Timnas, Shin Tae-yong menegaskan bahwa pihaknya berharap Ezra Walian dan kolega mampu mencetak banyak gol ke gawang Laos dalam penampilan kedua. Pria berpaspor Korea Selatan itu juga menyebutkan syarat lolos semifinal bisa saja ditentukan melalui jumlah angka selisih gol.

Jika melihat rekor pertemuan selama ini ditambah performa buruk sang lawan, laga mendatang pun berpeluang menjadi kesempatan bagi skuad Garuda untuk meraih kemenangan dengan pesta gol.

"Pemain harus memanfaatkan semua peluang karena ada kemungkinan kelolosan dari fase grup ditentukan oleh selisih gol. Jadi saya mau pemain membuat banyak gol," ungkap Shin Tae-yong, dikutip Antara.

Dari 5 pertemuan terkini saat berduel dengan Laos, Timnas Indonesia memenangi 4 laga dengan sekali pertandingan berakhir imbang. Artinya, ada potensi bagi skuad Garuda untuk terus melanjutkan dominasinya.

Selain itu, Laos juga merupakan tim terlemah di Grup B. Dari 2 kali kesempatan tampil di Piala AFF 2021, gawang yang selalu dikawal Keo-Oudone Souvannasangso itu sudah bobol sebanyak 6 kali. Dengan rincian 2 gol melawan Vietnam dan 4 gol kontra Malaysia.

Menilik performa buruk pasukan arahan V. Selvaraj tersebut, partai ini berpeluang menjadi pangggung selanjutnya bagi barisan pemain Timnas untuk kembali mencetak kemenangan di ajang Piala AFF 2021.

Penampilan meladeni sang juru kunci ini sekaligus menjadi tantangan selanjutnya bagi barisan bomber Timnas untuk bisa menjebol gawang lawan lantaran 4 gol yang bersarang ke gawang Kamboja lalu justru dihasikan dari aksi pemain lini kedua.

Sedangkan situasi tidak menguntungkan sedang dialami Laos usai menelan kekalahan secara beruntun untuk 2 partai awal. Kendati demikian, V. Selvaraj selaku arsitek sudah menyiapkan strategi saat menghadapi Indonesia.

Dirinya pun meyakini bahwa skuad asuhannya bakal tampil lebih percaya diri lagi kala berduel dengan Witan Sulaeman dan kolega di atas lapangan.

"Indonesia adalah tim yang sangat bagus, terorganisir dengan baik dan mereka bermain dengan energi, intensitas, serta tampil menekan. Tetapi kami sudah menyiapkan taktik dan akan mencoba menerapkan dengan penuh percaya diri dan sebuah keyakinan," ucap Selvaraj, dikutip laman resmi AFF.

Perkiraan Susunan Pemain

Barisan pertahanan berpotensi mengalami perubahan saat Timnas Indonesia menantang Laos. Pratama Arhan dipastikan absen lantaran cedera. Sebagai pengganti, ada Edo Febriansyah sebagai opsi utama.

Selain itu, bergabungnya Elkan Baggott dalam skuad Timnnas juga bakal mengancam posisi bek sentral yang sebelumnya dihuni oleh Alfeandra Dewangga dan Ryji Utomo. Baggott berpeluang masuk dalam starting XI demi memperkuat sektor belakang usai kebobolan 2 kali.

Sementara Laos diprediksi akan tampil lepas kendati sudah kalah 2 kali. Demi menghindari kebobolan banyak gol lagi, Souk Vongchiengkham dan kolega diyakini akan lebih fokus dalam bertahan.

Indonesia (4-1-4-1): Syahrul Fadil; Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Alfeandra Dewangga, Edo Febriansyah; Rachmat Irianto; Ricky Kambuaya, Evan Dimas, Witan Sulaeman, Irfan Jaya; Ezra Walian | Pelatih: Shin Tae-yong

Laos (5-4-1): Keo-Oudone Souvannasangso; Nalongsit Chanhthalangsy, Thipphachanh Inthavong, Xeedee Phonsavanh, Mitsada Saitaifah, Anantaza Siphongphan; Bounphachan Bounkong, Manolom Phetphakdy, Phoutthasay Khochalern, Souk Vongchiengkham; Billy Ketkeophomphone | Pelatih: V. Selvaraj.

Skor Head to Head Indonesia vs Laos

Pertemuan terkini antara Indonesia vs Laos tersaji dalam hajanan Piala AFF 2014. Kala itu, Garuda menghajar sang lawan via skor 5-1 di Stadion Hang Day, Hà Nội, Vietnam, dengan gol pembuka dicetak Evan Dimas.

Unggul head to head selama 5 pertandingan terakhir, armada besutan Shin Tae-yong diprediksi mampu mengakhiri laga dengan kemenangan lagi.

28/11/14 Indonesia vs Laos 5 – 1

25/11/12 Indonesia vs Laos 2 – 2

04/12/10 Laos vs Indonesia 0 – 6

13/01/07 Indonesia vs Laos 3 – 1

13/01/07 Indonesia vs Laos 3 – 1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Indonesia

09/12/21 Indonesia vs Kamboja 4 – 2

25/11/21 Indonesia vs Myanmar 4 – 1

16/11/21 Afghanistan vs Indonesia 1 – 0

11/10/21 China Taipei vs Indonesia 0 – 3

07/10/21 Indonesia vs China Taipei 2 – 1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Laos

09/12/21 Malaysia vs Laos 4 – 0

06/12/21 Laos vs Vietnam 0 – 2

11/06/19 Bangladesh vs Laos 0 – 0

06/06/19 Laos vs Bangladesh 0 – 1

31/05/19 Laos vs Sri Lanka 2 – 2

Live Streaming Indonesia vs Laos di Piala AFF 2021

Pertandingan Indonesia vs Laos dalam jadwal Piala AFF 2021 dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI maupun iNews. Duel yang dihelat di Stadion Bishan ini juga bisa dipantau lewat live streaming RCTI+ dan Vidio Premier.

Live streaming RCTI+ bisa diakses dengan gratis. Sedangkan untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum dengan mengakses paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), atau paket 1 tahun (Rp199.000).

Dengan berlangganan paket Vidio Premier, Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari Piala AFF 2021, Liga 1 2021, LaLiga, Serie A, Ligue 1, dan tayangan sepak bola menarik lainnya.

LINK LIVE STREAMING INDONESIA VS LAOS VIDIO

LINK LIVE STREAMING INDONESIA VS LAOS RCTI+

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora