Menuju konten utama
Piala AFF 2021

Live Timnas Indonesia vs Laos Piala AFF 2021: TV Mana & Jam Berapa?

Live Timnas Indonesia vs Laos di Piala AFF 2021. TV nasional mana yang menayangkan laga Timnas Indonesiadan jam berapa?

Live Timnas Indonesia vs Laos Piala AFF 2021: TV Mana & Jam Berapa?
Pesepak bola Timnas Indonesia Ezra Walian (kiri). ANTARA FOTO/Humas PSSI/app/rwa.

tirto.id - Live Timnas Indonesia vs Laos di laga Piala AFF 2021, Minggu (12/12/2021), akan tayang di RCTI dan Vidio. Laga di Grup B tersebut akan dimainkan di Stadion Bishan, Singapura, mulai pukul 16.30 WIB.

Indonesia berkesempatan memimpin klasemen Grup B andai bisa memenangi laga ini dengan syarat menang atas Laos minimal dengan skor 4-0. Menang dengan skor lebih besar dari itu juga bisa menjaga potensi tetap bertahannya skuad asuhan Shin Tae Yong di posisi teratas.

Meski, syarat tersebut masih harus ditambah dengan hasil di laga lain yakni antara Vietnam vs Malaysia yang mulai pukul 19.30 WIB. Jika Vietnam yang memenangi laga tersebut, maka persaingan sengit akan terjadi antara Indonesia, Vietnam, dan Malaysia yang masing-masing mengoleksi 6 poin.

Prediksi Indonesia vs Laos

Mengalahkan Laos harusnya tidak menjadi perkara sulit bagi skuad Indonesia. Bisa dikatakan bahwa Laos merupakan tim terlemah di peta persaingan Grup B. Berangkat dengan banyak pemain muda, Laos memang cukup kesulitan bersaing.

Shin tak menampik bahwa timnya sangat diunggulkan untuk memenangi laga nanti. Dalam sesi konferensi pers, pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan timnya sangat berpeluang menang saat menghadapi tim terlemah di grup.

"Terus terang saja, saya pikir Laos adalah tim terlemah di grup ini. Skuad mereka terlihat tak begitu kuat. Jika kami konsisten dengan strategi yang sudah disusun, maka kami akan bisa memenangi pertandingan," kata Shin.

Dari 2 laga awal yang sudah dijalani, performa Laos memang mengalami penurunan dan terlihat serba salah. Melawan Vietnam, strategi bertahan mereka cukup ampuh karena hanya kalah 2-0 saja. Kemudian saat mencoba bermain lebih ofensif melawan Malaysia, mereka justru kalah dengan skor lebih telak yakni 4-0.

Fakta bahwa selisih gol menjadi penentu pertama ketika ada tim yang memiliki poin sama akan membuat Indonesia mencari banyak gol di laga ini. Kemenangan telak akan diincar sebagai kewaspadaan jika nantinya Indonesia punya poin yang sama dengan Vietnam atau Malaysia dalam penentuan siapa yang lolos ke semifinal.

"Kami tak akan mengubah cara bermain kami. Saya akan meminta para pemain depan saya untuk mencetak gol sebanyak mungkin. Kami harus terus menekan dan mengontrol penguasaan bola," tambah Shin.

Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Laos

Memainkan banyak pemain berkarakter menyerang bisa menjadi opsi yang diambil Shin. Namun keseimbangan permainan, terutama di lini pertahanan harus tetap dijaga. Dalam hal ini, Shin beruntung punya lebih banyak opsi menyusul bergabungnya Elkan Baggott dan Rizky Ridho.

Sedangkan bagi Laos, akan menarik strategi seperti apa yang akan dipakai pelatih V. Selvaraj. Bermain cenderung bertahan rasanya masih menjadi opsi terbaik bagi Laos jelang laga nanti.

Indonesia (4-3-3): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Victor Igbonefo, Elkan Baggott, Edo Febriansyah; Rachmat Irianto, Evan Dimas, Ricky Kambuaya; Witan Sulaeman, Irfan Jaya, Ezra Walian. Pelatih: Shin Tae Yong

Laos (3-4-2-1): Keo-Oudone Souvannasangso; Anantaza Siphongphan, Mitsada Saitaifah, Thipphachanh Inthavong; Xeedee Phomsavanh, Nalongsit Chanhthalangsy, Manolom Phetphakdy, Phoutthasay Khochalern; Bounphachan Bounkong, Souk Aphone Vongchiengkham; Billy Ketkeophomphone. Pelatih: V. Selvaraj

Rekor Head to Head (H2H) Indonesia vs Laos

Kedua tim total telah bertemu 9 kali di semua ajang. Indonesia dominan dengan catatan 8 kemenangan dan 1 imbang. Tentunya, Indonesia akan berharap bisa menambah koleksi kemenangan mereka atas Laos di laga nanti.

5 Pertemuan Terakhir Indonesia vs Laos:

28-11-2014: Indonesia vs Laos 5-1

25-11-2012: Indonesia vs Laos 2-2

04-12-2010: Indonesia vs Laos 6-0

13-01-2007: Indonesia vs Laos 3-1

07-12-2004: Laos vs Indonesia 0-6

5 Pertandingan Terakhir Indonesia:

09-12-2021: Indonesia vs Kamboja 4-2

28-11-2021: Indonesia vs Antalyaspor 4-0

25-11-2021: Indonesia vs Myanmar 4-1

16-11-2021: Afghanistan vs Indonesia 1-0

11-10-2021: Cina Taipei vs Indonesia 0-3

5 Pertandingan Terakhir Laos:

09-12-2021: Malaysia vs Laos 4-0

06-12-2021: Laos vs Vietnam 0-2

11-06-2019: Bangladesh vs Laos 0-0

06-06-2019: Laos vs Bangladesh 0-1

31-05-2019: Laos vs Sri Lanka 2-2

Live Streaming Indonesia vs Laos

Pertandingan Indonesia vs Laos dapat Anda saksikan melalui siaran langsung RCTI dan live streaming di Vidio.

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga. Yakni paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp199.000).

Link Live Streaming Indonesia vs Laos - RCTI

Link Live Streaming Indonesia vs Laos - Vidio

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2021 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Yantina Debora