Menuju konten utama
Daftar Top Skor Piala AFF 2021

Chanathip Songkrasin Top Skor Piala AFF 2021 & MVP (Pemain Terbaik)

Chanathip Songkrasin terpilih sebagai MVP (Pemain Terbaik) Piala AFF 2021. Dia juga jadi top skor AFF Cup bersama Teerasil Dangda, Safawi Rasid, dan Bienve.

Chanathip Songkrasin Top Skor Piala AFF 2021 & MVP (Pemain Terbaik)
Timnas Thailand dalam piala AFF 2020. FOTO/affsuzukicup.com

tirto.id - Chanathip Songkrasin dinobatkan sebagai MVP (Pemain Terbaik) Piala AFF 2021. Sang kapten Thailand yang berkarier di Hokkaido Consadole Sapporo ini juga menyandang status sebagai pencetak gol terbanyak alias top skor Piala AFF 2021 beserta 3 pemain lain, termasuk Teerasil Dangda.

Bagi Chanathip yang kini berusia 28 tahun, status sebagai MVP Piala AFF 2021 ini mengulang sejarah pada tahun 2016. Ketika itu, ia juga mendapatkan gelar yang sama, kala membantu Thailand mengandaskan Indonesia lewat agregat 3-2 di final.

Tahun ini, Chanathip berperan besar dalam keberhasilan Thailand jadi juara Piala AFF 2021. Ia mencetak brace ke gawang Indonesia dalam leg pertama final yang dimainkan pada Rabu (29/12/2021) di Stadion Nasional Kallang. Gol pertamanya bahkan lahir ketika laga belum berjalan 2 menit.

Total, Chanathip Songkrasin mencetak 4 gol di Piala AFF 2021, dan semua golnya lahir ke gawang lawan penting. Selain mengoyak Indonesia, sang pemain kelahiran 5 Oktober 1993 ini membobol gawang Vietnam 2 kali ketika Thailand menang 2-0 di leg pertama babak semifinal.

Berdasarkan statistik AFF, Chanathip Songkrasin tercatat sudah tampil dalam 485 menit di 6 laga sepanjang turnamen. Ia selalu menjadi pilihan utama pelatih Thailand, Alexandre Polking, kecuali saat melawan Timor Leste dan Singapura di babak penyisihan yang sudah tidak menentukan lagi.

Kontribusi Chanathip Songkrasin dalam serangan Thailand cukup signifikan. Rata-rata, ia mencetak gol dalam setiap 121,3 menit. Dengan total 6 tembakan tepat sasaran, akurasi tembakannya mencapai 75 persen. Ia juga mampu melepaskan 7 key pass. Akurasi umpan Chanathip mencapai 87,1 persen, sedangkan dribel suksesnya 9 kali.

Sepanjang karier. Chanathip sendiri sudah tercatat 3 kali menjadi MVP Piala AF, yaitu pada 2014, 2016, dan tahun ini. Ia juga menyandang gelar Pemain Terbaik AFF kategori pria pada 2015 dan 2017.

Daftar Top Skor Piala AFF 2021

Berikut ini daftar pencetak gol terbanyak Piala AFF 2021.

4 Gol

Safawi Rasid (Malaysia)

Bienvenido Marañón (Filipina)

Chanathip Songkrasin (Thailand)

Teerasil Dangda (Thailand)

3 Gol

Irfan Jaya (Indonesia)

Ikhsan Fandi (Singapura)

Supachok Sarachat (Thailand)

2 Gol

Chan Vathanaka (Kamboja)

Evan Dimas (Indonesia)

Ezra Walian (Indonesia)

Pratama Arhan (Indonesia)

Rachmat Irianto (Indonesia)

Witan Sulaeman (Indonesia)

Egy Maulana Vikri (Indonesia)

Kogileswaran Raj (Malaysia)

Htet Phyo Wai (Myanmar)

Amin Nazari (Filipina)

Patrick Reichelt (Filipina)

Nguyễn Công Phượng (Vietnam)

Nguyễn Quang Hải (Vietnam)

Nguyễn Tiến Linh (Vietnam)

1 Gol

Prak Mony Udom (Kamboja)

Sath Rosib (Kamboja)

Sieng Chanthea (Kamboja)

Yue Safy (Kamboja)

Asnawi Mangkualam (Indonesia)

Elkan Baggott (Indonesia)

Ramai Rumakiek (Indonesia)

Ricky Kambuaya (Indonesia)

Kydavone Souvanny (Laos)

Akhyar Rashid (Malaysia)

Shahrul Saad (Malaysia)

Maung Maung Lwin (Myanmar)

Than Paing (Myanmar)

Ángel Guirado (Filipina)

Kevin Ingreso (Filipina)

Jesper Nyholm (Filipina)

Martin Steuble (Filipina)

Adam Swandi (Singapura)

Faris Ramli (Singapura)

Hariss Harun (Singapura)

Safuwan Baharudin (Singapura)

Shahdan Sulaiman (Singapura)

Shakir Hamzah (Singapura)

Song Ui-young (Singapura)

Bordin Phala (Thailand)

Elias Dolah (Thailand)

Pathompol Charoenrattanapirom (Thailand)

Supachai Chaided (Thailand)

Worachit Kanitsribampen (Thailand)

Adisak Kraisorn (Thailand)

Sarach Yooyen (Thailand)

Bùi Tiến Dũng (Vietnam)

Nguyễn Hoàng Đức (Vietnam)

Phan Văn Đức (Vietnam)

Bagi Teerasil Dangda, tambahan 4 gol di Piala AFF ini membuat ia total sudah mengemas 19 gol dalam sejarah turnamen tersebut. Dangda menjadi top skor Piala AFF sepanjang masa, mengalahkan Noh Alam Shah (Singapura) yang membukukan 17 gol.

Di bawah mereka, ada beberapa nama lain, yaitu Worrawoot Srimaka (Thailand) yang mencetak 15 gol, Le Cong Vinh (Vietnam) yang membukukan 15 gol pula, hingga Le Huynh Duc (Vietnam) dengan torehan 14 gol.

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya