Menuju konten utama

Teori One Piece Chapter 928: Hiyori adalah Komurasaki atau Tama?

Dalam One Piece 928 muncul pertanyaan, apakah Hiyori adalah Komurasaki ataukah Tama?

Teori One Piece Chapter 928: Hiyori adalah Komurasaki atau Tama?
Cover Film One Piece. FOTO/wikipedia

tirto.id - One Piece Chapter 928 yang dirilis pada Sabtu (22/12/2018) tidak hanya menampilkan pengakuan Kid tentang Bajak Laut Akagami yang menyebabkan tangan kirinya putus. Tetapi juga pertemuan Momonosuke, penerus Klan Kozuki, dengan Tama, gadis Desa Amigasa. Apakah Tama adalah Hiyori, adik Momonosuke? Ataukah adik Momonosuke itu adalah Komurasaki sang oiran di Negeri Wano?

Sampai Chapter 928 yang masuk ke dalam babak kedua arc Negeri Wano, Eichiro Oda sudah menampilkan kehadiran beberapa supernova, yaitu Kids, Law, Hawkins, dan Luffy sehingga pertarungan besar melawan Kaido nanti sepertinya tidak hanya menjadi milik bajak laut topi jerami melawan Bajak Laut Kaido.

Komurasaki Sang Tayu

One Piece Chapter 928 menampilkan sekilas masa lalu Komurasaki, sang Tayu. Komurasaki yang ditampilkan sejak Chapter 927 dalam pawai menuju rumah Shogun Orochi, dihadang oleh tiga orang tidak dikenal. Penjaga Komurasaki dengan mudah mengalahkan ketiga orang tersebut.

Satu dari tiga orang yang hendak menyerang Komurasaki, Bingou, mengingat masa lalunya. Dia telah menjual rumah, keluarga, dan segalanya untuk mendapatkan perempuan cantik tersebut. Ia terpesona oleh kalimat Komurasaki yang berjanji akan menunggu hingga Bingo memiliki uang yang cukup demi menebusnya.

Setahap demi setahap, uang Bingou dikumpulkan untuk disimpan Komurasaki. Ketika tiba waktu uang terakhir didapatkan, Bingou mendatangi rumah sang oiran, tetapi diusir oleh penjaga rumah Komurasaki. Sang oiran ternyata hanya memanfaatkan kecantikan untuk mengambil hartaBun setiap orang yang jatuh cinta kepadanya.

Bingo menyaksikan Komurasaki jatuh ke pelukan Kyoshiro sang yakuza. Namun, belum dijelaskan hubungan antara Kyoshiro dengan Komurasaki, apakah sekadar yakuza dengan oiran, atau ada hubungan yang lebih jauh. Selain itu belum diketahui apakah Komourasaki menjadi tokoh antagonis atau protagonis dalam arc Wano ini.

Pertemuan Momonosuke dengan Tama

Adegan lalu berpindah pada Momonosuke yang sedang berlatih pedang di desa Kuriamigasa. Otama yang menemaninya berlatih, menanyakan tentang adik perempuan sang putra Oden, Hiyori.

Momonosuke yakin bahwa Hiyori masih hidup karena tidak ada kabar yang yang mengatakan bahwa Hiyori telah mati pada kejadian 20 tahun lalu.

Kozuki Toki dengan kekuatan Toki Toki no Mi mengirim Momonosuke dan beberapa samurai pengawal Oden ke masa depan untuk membalaskan dendam kepada Kaido dan Orochi.

Hiyori tidak termasuk yang dikirim ke masa depan. Momonosuke hanya mendengar kabar kematian Toki, ibunya tetapi tidak dengan Hiyori. Namun, Momonosuke tidak ingin mencari dan bertemu dengan Hiyori sebelum memenangkan pertarungan melawan Kaido dan Orochi.

Tokoh Momonosuke dan Tama seperti penggabungan karakter Momotaro dalam legenda atau cerita rakyat Jepang. Momotaro lahir dari buah persik yang ditemukan Kakek dan Nenek dari sungai, mirip seperti Timun Mas dalam cerita rakyat Indonesia.

Suatu hari, Momotaro izin pamit kepada kakek dan nenek untuk pergi mengalahkan raksasa. Momotaro membawa bekal kue kibidango. Kue inilah yang diberikan Momotaro kepada anjing, monyet, dan burung saat di perjalanan untuk menjinakkan mereka, sehinggga hewan-hewan tersebut membantunya mengalahkan oni (iblis raksasa).

Dalam One Piece, kekuatan Momotaro itu dimiliki oleh Tama. Gadis dapat mengeluarkan kue dango dari pipinya dan menjinakkan beberapa hewan buas. Kekuatan Otama tersebut ditampilkan dalam chapter awal kedatangan Luffy ke Wano di desa Kuriamigasa dan menjinakkan Speed, anggota bajak laut Kaido, untuk kabur dan pulang ke desanya setelah sembuh dari minum air limbah sungai.

Namun, jika melihat nama, maka Momonosuke juga merepresentasikan Momotaro. Ia yang bercita-cita mengalahkan Kaido yang tinggal di Onigashima. Lokasi tinggal Kaido itu memiliki nama yang sama dengan lokasi tinggal iblis yang akan dikalahkan Momotaro.

Lalu, siapakah yang lebih tepat menggambarkan sosok Momotaro dalam arc Wano ini, Momonosuke atau Otama? Siapa karakter anjing, monyet, dan burung yang akan membantu mereka dalam mengalahkan Kaido?

Pertanyaan lain yang muncul adalah, soal Hiyori. Jika ia tidak meninggal dalam waktu 20 tahun, maka siaoakah dia saat ini? Mungkinkah dia adalah Komurasaki? Ataukah dia Tama?

Jika Hiyori adalah Tama, mengapa Momonosuke sampai lupa wajah adiknya sendiri? Selain itu, Tama sudah bertemu dengan Ace pada 3 atau 4 tahun sebelum Luffy datang ke Negeri Wano. Padahal, Momonosuke langsung dikirim ke Negeri Wano 20 tahun setelah meninggalnya Kozuki Oden.

Kemungkinan lain, Tama memang terbawa ke masa depan, tetapi dalam waktu yang berbeda dengan Momonosuke. Dia terbawa ke 16-17 tahun setelah Oden meninggal. Dengan demikian, Momonosuke bisa saja lupa dengan wajah Tama, dan kalkulas umurnya bisa salah, mengingat saat ini Momonosuke berusia 8 tahun, sama dengan Tama.

Jika Hiyori adalah Komurasaki, maka pasti ada alasan tindakannya memilih jalan sebagai oiran, dan tampil dalam sosok yang awalnya antagonis. Hal ini bisa mengingatkan kita pada Violet, adik Scarlet di Kerajaan Dressrosa yang awalnya terlihat jahat, berkomplot dengan Bajak Laut Donquixote, tetapi sebenarnya baik

Baca juga artikel terkait ONE PIECE atau tulisan lainnya dari Nurcholis Maarif

tirto.id - Film
Kontributor: Nurcholis Maarif
Penulis: Nurcholis Maarif
Editor: Fitra Firdaus