tirto.id - Tes intelegensia umum atau TIU kemampuan numerik adalah salah satu jenis tes dalam seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS 2024. SKD wajib diikuti seluruh pelamar seleksi CPNS 2024 yang lolos seleksi administrasi.
Jelang pelaksanaan SKD CPNS 2024, pelamar dapat mempersiapkan diri berlatih soal-soal TIU kemampuan numerik dan jawabannya. Berdasarkan jadwal terakhir dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) SKD CPNS akan digelar pada 16 Oktober - 14 November 2024.
Tes berlangsung serentak pada setiap instansi di titik lokasi yang ditetapkan oleh BKN. Pelaksanaan tes SKD akan berbasi Computer Assisted Test (CAT). Namun, jadwal tes SKD CPNS 2024 dari BKN masih bersifat tentatif.
Terlebih belakangan ini BKN baru mengumumkan adanya pendaftaran CPNS 2024 diperpanjang. Berdasarkan jadwal terbaru dari BKN, pendaftaran CPNS masih bisa dilakukan hingga 10 September 2024, atau mundur 4 hari dari jadwal awal yang ditutup pada 6 September 2024.
Penyesuaian jadwal pendaftaran CPNS 2024 oleh BKN ini dapat memengaruhi pelaksanaan tahap CPNS lainnya, termasuk SKD. Oleh karena itu, penting bagi pelamar untuk memantau update jadwal terkini pelaksanaan CPNS 2024.
Kisi-Kisi Soal TIU Kemampuan Numerik SKD CPNS
TIU merupakan satu dari tiga tes yang diujikan dalam SKD CPNS 2024. Selain TIU, tes yang akan diujikan dalam SKD adalah Tes Wawancara Kebangsaan (TWK) dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Ketiga tes memiliki materi ujian yang berbeda-beda. Pelamar wajib memenuhi nilai ambang batas atau passing grade setiap jenis tes untuk bisa lolos SKD.
Pelamar yang sedang mempersiapkan diri menghadapi SKD CPNS 2024 sangat disarankan mempelajari kisi-kisi soal TIU, khususnya kemampuan numerik. Berikut ini kisi-kisi soal TIU kemampuan numerik SKD CPNS 2024:
1. Materi tes kemampuan verbal SKD CPNS
- Analogi: bernalar melalui perbandingan dua konsep kata yang memiliki hubungan tertentu kemudian menggunakan konsep hubungan tersebut pada situasi yang lain
- Silogisme: menarik kesimpulan dari dua pernyataan yang diberikan
- Analitis: menganalisis informasi yang diberikan dan menarik kesimpulan
2. Materi tes kemampuan numerik SKD CPNS
- Berhitung: hitung sederhana
- Deret angka: melihat pola hubungan angka
- Perbandingan kuantitatif: menarik kesimpulan berdasarkan dua data kuantitatif
- Soal cerita: melakukan analisis kuantitatif dari informasi yang diberikan
3. Materi tes kemampuan figural SKD CPNS
- Analogi: bernalar melalui perbandingan dua gambar yang memiliki hubungan tertentu kemudian menggunakan konsep hubungan tersebut pada situasi lain
- Ketidaksamaan: melihat perbedaan beberapa gambar
- Serial: melihat pola hubungan dalam bentuk gambar
Contoh Soal TIU Kemampuan Numerik SKD CPNS & Jawabannya
Soal-soal SKD TIU kemampuan numerik berkaitan tentang soal berhitung, deret angka, perbandingan kuantitatif, serta soal berupa cerita. Berikut contoh soal-soal TIU beserta jawabannya untuk latihan pelamar CPNS 2024:
1. 56+(-112)+0,22-(-100) - 0,033 = ...
A. 143,9
B. 267,89
C. -156,11
D. 67,89
Ε. 44,187
Jawaban: E
2. 0,575 : 0,025 = ...
A. 25
B. 23
C. 22
D. 21
E. 27
Jawaban: B
3. Ibu Desi membeli satu kotak pensil seharga Rp18.000. dalam satu kotak tersebut berisi 12 batang pensil. Berapakah harga satu batang pensil?
A. Rp1.200
B. Rp1.300
C. Rp1.400
D. Rp1.500
E. Rp1.600
Jawaban: D
4. Pak Tono menabung di bank sebesar Rp2.000.000. pihak bank memberikan bunga tunggal sebesar 8% per tahun. Berapa jumlah tabungan Pak Tono setelah 18 bulan?
A. Rp2.160.000
B. Rp2.240.000
C. Rp2.320.000
D. Rp2.400.000
E. Rp2.480.000
Jawaban: B
5. 23, 26, 19, 22, 15, 18, ..., ....
A. 21 dan 14
B. 21 dan 24
C. 11 dan 18
D. 11 dan 4
E. 11 dan 14
Jawaban: E
6. (√1156) - (√729) : 9 = …
A. 27
B. 29
C. 31
D. 33
E. 34
Jawaban : C
7. Berapakah 21,84 x 32,78?
A. 615,9152
B. 715,8152
C. 715,902
D. 715,9152
E. 615,8152
Jawaban : D
8. Nilai dari 134² - 133² adalah...
A. 1
B. 257
C. 267
D. 1460
E. 3670
Jawaban : C
9. Jika X = 2019² - 2018² dan Y = 2019 + 2018, maka...
A. X > Y
B. X < Y
C. X = Y
D. (X+Y)² = X² + Y²
E. Hubungan X dan Y tidak dapat ditentukan
Jawaban : C
10. 92, 88, 84, 80, 76, ...., dan ....
A. 72 dan 67
B. 71 dan 69
C. 70 dan 68
D. 72 dan 68
E. 68 dan 62
Jawaban : D
11. 5, 6, 7, 5, 6, 7, 8, 5, 6, 7, 8, 9, ..., dan …
A. 5, dan 6
B. 7, dan 6
C. 9, dan 10
D. 12, dan 9
E. 10, dan 9
Jawaban : A
12. 1½, 3, …,dan …, 24, 48
A. 3 dan 6
B. 1½ dan 6
C. 6 dan 6
D. 6 dan 12
E. 12 dan 18
Jawaban : D
13. Andri membeli kaos seharga Rp20.000,00 dan jika dijual akan mendapatkan keuntungan 20%. Harga jual yang ditetapkan oleh Andri kepada pembeli adalah …
A. Rp25.000,00
B. Rp24.000,00
C. Rp22.000,00
D. Rp23.000,00
E. Rp21.000,00
Jawaban : B
14. Penghasilan pegawai per bulan adalah Rp40.000.000,00. Jika penghasilan tidak kena pajak sebesar Rp39.000.000,00 dengan tarif 12%, berapakah penghasilan bersih pegawai?
A. Rp29.748.000,00
B. Rp35.600.000,00
C. Rp39.880.000,00
D. Rp40.531.000,00
E. Rp42.690.000,00
Jawaban : C
15. Pak Rusdi membeli pakaian seharga Rp600.000/kodi sebanyak 3 kodi. Ia kemudian menjual kembali seharga Rp400.000 per lusin. Keuntungan yang diperoleh Pak Rusdi adalah sebesar
A. Rp600.000,00
B. Rp500.000,00
C. Rp400.000,00
D. Rp300.000,00
E. Rp200.000,00
Jawaban : E
16. Meja makan terdiri atas 6 kursi yang disusun secara melingkar. Berapa banyak cara untuk mengatur duduk orang-orang di meja makan tersebut?
A. 720
B. 540
C. 360
D. 240
E. 120
Jawaban : E
17. Ada lima mahasiswa A, B, C, D, dan E yang mengikuti sebuah seminar A dan D berasal dari fakultas yang sama, dan D dan E juga berasal dari fakultas yang sama. Bila mahasiswa yang berasal dari fakultas yang sama tidak boleh duduk berdekatan, kemungkinan posisi tempat duduk mereka dalam satu deretan adalah ...
A. A, D, E, B, C
B. A, B, C, D, E
C. E, C, D, A, B
D. D, C, A, E, B
E. D, C, A, B, E
Jawaban : E
18. Keliling suatu persegi panjang 28 cm, tentukan luas persegi panjang tersebut jika panjang nya 2 cm lebih dari lebar nya!
A. 38 cm²
B. 48 cm²
C. 57 cm²
D. 66 cm²
E. 42 cm²
Jawaban : B
19. Diketahui keliling belah ketupat 100 cm dan panjang salah satu diagonal nya 48 cm. Tentukan Luas belah ketupat tersebut!
A. 336 cm²
B. 421 cm²
C. 373 cm²
D. 237 cm²
E. 952 cm²
Jawaban : A
20. Jika X² + Y² = 20 dan XY = 5, maka…
A. (X+Y)² < 10
B. (X+Y)² > 10
C. (X+Y)² = 10
D. (X - Y)² < 10
E. Hubungan X dan Y tidak dapat ditentukan
Jawaban : B
21. Sari dan Ratih memiliki suatu pekerjaan. Waktu yang dibutuhkan oleh Sari dalam menghasilkan uang adalah 21 menit, sedangkan Ratih membutuhkan waktu 42 menit. Jika Sari dan Ratih bekerja bersama-sama untuk menghasilkan uang, waktu yang dibutuhkan adalah …
A. 14 menit
B. 21 menit
C. 28 menit
D. 35 menit
E. 42 menit
Jawaban: A
22. 3, 6, 9, 12, ...
A. 13
B. 15
C. 18
D. 21
E. 22
Jawaban: B.
23. Soal: Jika harga sebuah buku adalah Rp50.000, dan Anda membeli 4 buku, berapa total yang harus dibayar?
A. Rp150.000
B. Rp200.000
C. Rp250.000
D. Rp300.000
E. Rp350.000
Jawaban: B.
24. A = 2 + 5 × 4
B = 10 + 4 × 3
Manakah yang lebih besar?
A. A
B. B
C. Keduanya sama
D. Tidak dapat ditentukan
E. Salah satu opsi lain
Jawaban: A.
25. Jika seorang pedagang membeli 10 apel seharga Rp5.000 per apel dan menjualnya dengan harga Rp7.000 per apel, berapa keuntungan yang diperoleh?
A. Rp15.000
B. Rp20.000
C. Rp25.000
D. Rp30.000
E. Rp35.000
Jawaban: B.
26. 2, 4, 8, 16, ...
A. 20
B. 24
C. 32
D. 40
E. 28
Jawaban: C.
27. Berapa hasil dari 25 × 4 + 10?
A. 110
B. 115
C. 120
D. 125
E. 130
Jawaban: C.
28. Jika total waktu perjalanan adalah 6 jam dan jarak yang ditempuh adalah 300 km, berapa kecepatan rata-rata kendaraan tersebut?
A. 50 km/jam
B. 60 km/jam
C. 70 km/jam
D. 80 km/jam
E. 90 km/jam
Jawaban: B.
29. Berapa ons berat 6 apel jika berat 13 apel sama dengan 2.600 gram?
A. 6
B. 9
C. 1,2
D. 1,5
E. 2
Jawaban : C
30. Setengah dari 4-19 adalah…
A. 2-38
B. 2-39
C. 2-40
D. 2-41
E. 2-42
Jawaban : B.
31. Jika 2 < x < 5 dan -1 < y < 6, maka…
A. -1 < x < -y < 7
B. -2 < x < -y < 6
C. -3 < x < -y < 5
D. -4 < x < -y < 6
E. 0 < x < -y < 8
Jawaban : D.
32. Rata-rata tinggi 15 siswa adala 152 cm. Jika tinggi badan Eva masuk dalam perhitungan tersebut, maka nilai rata-rata menjadi 152,5 cm. Tinggi badan Eva adalah…
A. 150 cm
B. 152 cm
C. 155 cm
D. 160 cm
E. 158 cm
Jawaban : D.
33. 4, 11, 30, 8, 19, 29, 16, 27, 28, ..., ..., ...
A.33, 34, 35
B.32, 34, 35
C.32, 34, 37
D.32, 35, 27
E.33, 27, 35
Jawaban: D
34. 19, 20, 39, 21, 22, 43, 23, 24, ...
A. 46
D. 48
B. 47
E.43
Jawaban: B
35. A, F, G, C, H, I, E,...,...
A. L dan K
B. F dan L
C. J hari K
D. K dan L
E. I dan K
Jawaban: C
36. Dalam lomba olimpiade matematika terdiri atas 40 soal. Setiap soal yang dijawab benar maka peserta akan mendapat nilai 4. Untuk soal yang dijawab salah mendapat nilai-2 dan untuk soal yang tidak dijawab mendapat nilai -1. Apabila Badu menjawab 35 nomor, dan 6 diantaranya salah maka total nilai yang diperoleh Badu adalah...
A. 99
B. 95
C. 87
D. 85
E. 79
Jawaban: A
37. Biaya inap mobil di suatu gedung parkir adalah sebesar Rp 48.000 per hari. Setiap tambahan jam berikutnya akan dikenai tarif setengah dari tarif awal. Seseorang menitipkan mobilnya selama 2,5 hari. Biaya penitipan yang harus dibayar adalah...
A. Rp48.000
B. Rp72.000
C. Rp84.000
D. Rp120.000
E. Rp160.000
Jawaban: C
38. 60, 30, 90, 45, 135, ...., 202,5
A. 125,5
B. 150
C. 175
D. 67,5
E. 167.5
Jawaban: D
39. Umur Roni 4 tahun lebih muda dari pada umur Elsa. Bila jumlah umur keduanya 34 tahun, maka umur Elsa saat ini adalah...
A. 15 tahun
B. 17 tahun
C. 22 tahun
D. 21 tahun
E. 19 tahun
Jawaban: E
40. Hasil dari 12,5% dari 800 kg adalah... kuintal.
A. 1
B. 10
C. 100
D. 1.000
E. 1.500
Jawaban : A
Penulis: Olivia Rianjani
Editor: Yonada Nancy & Dipna Videlia Putsanra