Menuju konten utama
SKB KemenpanRB

SKB Kementerian PanRB 2021: Jadwal dan Rangkaian Tesnya

Rangkaian tes SKB CPNS Kementerian PanRB dijadwalkan pada 27 November hingga 13 November 2021. Pelaksanaannya dilakukan secara luring dan daring.

SKB Kementerian PanRB 2021: Jadwal dan Rangkaian Tesnya
Sejumlah peserta antre memasuki ruangan tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) Kota Kediri di Kediri, Jawa Timur, Jumat (9/10/2020). ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/pras.

tirto.id - Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS Kementerian PanRB 2021 dimulai sejak 27 November hingga 13 Desember 2021. Tes SKB ini merupakan seleksi tahap akhir dalam rangkaian rekrutmen CPNS Kementerian PanRB.

Tahun ini, Kementerian PanRB membuka lowongan sebanyak 64 formasi jabatan. Sebanyak 184 peserta yang lolos dalam Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berhak mengikuti tes SKB.

Berdasarkan pengumuman resmi No. B/238/S.KP.01.00/2021, terdapat lima jenis tes dalam SKB yang akan diikuti peserta, terdiri dari tes substansi jabatan melalui computer assisted test (CAT), tes TOEFL, psikotes & wawancara psikotes, wawancara pimpinan unit kerja, dan praktik kerja (komputer/desain).

Materi-materi tes di atas akan disesuaikan dengan masing-masing jabatan yang dilamar peserta. Hal ini sesuai dengan Surat Edaran (SE) tertanggal 10 November lalu. Berikut link download materi pokok sekaligus kisi-kisi ujian SKB CPNS Kemenpan RB 2021:

Download Kisi-Kisi SKB CPNS Kemenpan RB 2021 PDF

Setiap rangkaian tes SKB memiliki tujuan berbeda, sebagaimana disampaikan Kepala Biro Sumber Daya Manusia dan Umum Kementerian PANRB Sri Rejeki Nawangsasih.

Pertama, tes substansi jabatan melalui CAT bertujuan untuk mengetahui kemampuan peserta perihal jabatan yang akan diembannya jika lulus nanti.

Kedua, tes TOEFL berupaya memprediksi kemampuan Bahasa Inggris peserta CPNS Kementerian PANRB. Kemampuan berbahasa Inggris saat ini seyogyanya dimiliki peserta yang bekerja di Kementerian PanRB untuk melayani masyarakat lebih optimal.

Ketiga, tes psikotes dan wawancara psikotes berguna untuk mengetahui potensi sikap dan perilaku serta kepribadian CPNS yang akan mengisi jabatan.

Terakhir, wawancara pimpinan unit kerja dan praktik kerja berguna untuk mengenal kemampuan teknis pelamar dan menjajaki seberapa siap para pelamar untuk bekerja sebagai pegawai negeri sipil.

Kendati demikian, menurut Sri Rejeki, yang terpenting adalah menjunjung tinggi kejujuran dan integritas.

"[Tes] SKB ini sangat menentukan kualitas pegawai yang kita terima, tidak hanya yang pintar tetapi juga berintegritas dan siap mengabdi dengan mengamalkan nilai-nilai berakhlak," lanjut Sri Rejeki, sebagaimana dilansir laman KemenpanRB.

Jadwal dan Rangkaian Tes SKB CPNS Kementerian PanRB 2021

Tes SKB CPNS Kementerian PanRB dijadwalkan berlangsung sejak 27 November hingga 13 November 2021. Pelaksanaan ujian SKB ini dilakukan dengan dua cara, yaitu secara luring dan daring.

Untuk tes substansi jabatan melalui CAT, tes TOEFL, serta psikotes & wawancara psikotes dilakukan secara luring tatap muka di Kantor BKN Pusat dan Kantor Kementerian PanRB, Jakarta.

Sementara itu, tes wawancara pimpinan unit kerja dan praktik kerja (komputer/desain) dilakukan secara daring atau jarak jauh.

Secara detail, berikut ini jadwal dan rangkaian tes SKB CPNS Kementerian PanRB 2021:

NoTesJadwalLokasi
1Tes Substansi Jabatan Melalui Computer Assisted Test (CAT)27 November 2021Kantor BKN Pusat Jakarta
2Tes TOEFL,28 November 2021Kantor Kementerian PanRB Jakarta
3Psikotes & Wawancara Psikotes29-30 November 2021Kantor Kementerian PanRB Jakarta
4Wawancara Pimpinan Unit Kerja6-10 Desember 2021Daring
5Praktik Kerja (Komputer/Desain)13 Desember 2021Daring

Peserta yang bermaksud menjalani rangkaian ujian SKB CPNS Kementerian PanRB harus memenuhi ketentuan sebagai berikut:

1. Memperoleh vaksinasi minimal dosis pertama bagi peserta seleksi yang berasal dari wilayah Jawa, Madura, dan Bali. Kondisi ini dikecualikan bagi peserta yang sedang hamil, penyintas Covid-19 kurang dari 3 bulan, dan penderita komorbid yang sudah memperoleh keterangan dokter tidak bisa diberikan vaksin.

2. Peserta melakukan swab test RT PCR kurun waktu maksimal 3x24 jam atau rapid test antigen kurun waktu maksimal 1x24 jam dengan hasil negatif/non reaktif. Hal ini dibuktikan hasilnya melalui aplikasi PeduliLindungi.

3. Peserta wajib mengisi formulir deklarasi sehat yang terdapat di situs web: https://sscasn.bkn.go.id/ dalam kurun waktu 14 hari sebelum mengikuti ujian SKB dan paling lambat H-1 sebelum ujian.

Baca juga artikel terkait SKB CPNS atau tulisan lainnya dari Abdul Hadi

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Abdul Hadi
Editor: Iswara N Raditya