Menuju konten utama

Sinopsis Squid Game di Netflix: Berjuang dalam Permainan Mematikan

Drama Squid Game menceritakan tentang seorang pebisnis yang gagal dan terlilit utang.

Sinopsis Squid Game di Netflix: Berjuang dalam Permainan Mematikan
Ilustrasi Film Netflix. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Drama Korea original Netflix berjudul Squid Game sudah tayang sejak tanggal 17 September 2021, dengan merilis delapan episode langsung pada penayangan hari pertama.

Drama ini digarap sutradara Hwang Dong Hyuk dan mendapat rating sebesar 90 persen di laman Asian Wiki dengan total vote dari 1.238 pengguna. Sementara pada laman IMDb, drama ini mendapat rating 8,3 dari 10 berdasarkan 234 ulasan.

NMEmelaporkan, Hwang Dong Hyuk mengaku kalau dia butuh waktu lebih dari 10 tahun untuk menyelesaikan drama ini, bahkan naskah Squid Game telah ditulis sejak tahun 2009.

Drama Squid Game dibintangi oleh Lee Jung Jae dan Park Hae So sebagai pemeran utamanya. Selain itu, drama ini juga menampilkan banyak aktor kenamaan Korea seperti Hong Woo Jin, Jung Ho Yeon, Oh Young Soo, dan masih banyak lagi.

Sinopsis Squid Game

Squid Game menceritakan tentang Seong Gi Hun (Lee Jung Jae), seorang pebisnis yang gagal dan terlilit utang. Ia harus bercerai dengan istrinya dan berpisah dari putri satu-satunya.

Gi Hun mendapat undangan misterius untuk mengikuti permainan dengan tawaran hadiah sebesar 45,6 miliar won. Ia pun bergabung dalam permainan survival tersebut dan menemukan berbagai kejadian tak terduga.

Di tempat itu, ia terkejut melihat teman masa kecilnya bernama Cho Sang Woo (Park Hae Soo), pasalnya, Sang Woo dikenal sebagai orang sukses dan merupakan lulusan dari universitas ternama di Korea. Ternyata Sang Woo juga mengalami krisis karena perusahaan tempatnya bekerja melakukan penyelewengan dana.

Sebanyak 456 orang mengikuti permainan tersebut dan mempertaruhkan nyawa mereka, mereka adalah orang-orang putus asa dengan satu tujuan yang sama, yaitu uang. Setelah berada di tempat tersebut, mereka dimintai persetujuan untuk mengikuti permainan tanpa detail yang jelas.

Permainan yang mereka lakukan ternyata merupakan permainan tradisional Korea yang sering mereka mainkan waktu kecil. Mereka harus mengikuti enam permainan yang dimodifikasi, seperti lampu merah dan lampu hijau.

Dalam permainan ini, para peserta harus bisa mencapai garis finish sesuai dengan waktu yang ditentukan. Akan tetapi, mereka hanya boleh bergerak ketika boneka raksasa mengatakan lampu hijau, dan mereka harus berhenti saat mendengar lampu merah. Jika melanggar, boneka raksasa akan mendeteksi dan mereka akan langsung ditembak oleh robot-robot berbaju merah.

Pemain yang tertembak akan mati dan otomatis tidak dapat mengikuti permainan selanjutnya. Mereka yang mengikuti permainan ini dipenuhi dengan ambisi untuk memenangkan permainan, tidak ada teman karena sejatinya hanya akan ada satu pemenang di akhir.

Lantas apakah yang akan terjadi pada Gi Hun dan Sang Woo? Dan siapakah yang akan memenangkan permainan mematikan ini?

Baca juga artikel terkait SQUID GAME atau tulisan lainnya dari Nirmala Eka Maharani

tirto.id - Film
Kontributor: Nirmala Eka Maharani
Penulis: Nirmala Eka Maharani
Editor: Alexander Haryanto