Menuju konten utama

Sinopsis Peppermint yang Tayang Bioskop Trans TV 22 Desember

Sinopsis film Peppermint yang dibintangi oleh Jennifer Garner. Film ini bisa ditonton di bioskop Trans TV.

Sinopsis Peppermint yang Tayang Bioskop Trans TV 22 Desember
Ilustrasi Clapperboard. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Pepermint, film bergenre aksi, drama dan pembunuhan ini ditulis oleh Chad St. Jhon dan disutradarai oleh Pierre Morel. Film ini pertama kali tayang pada tanggal 7 September 2018 di Amerika Serikat.

Beberapa pemain film terkenal seperti Jennifer Garner pemeran utama yang berperan sebagai Riley North , John Gallagher Jr yang berperan sebagai Detektif Stan Carmichael, dan John Ortiz yang berperan sebagai Detektif Moises, berlaga dalam film ini.

Selain itu terdapat pemeran lainnya seperti Juan Pablo Raba, sebagai Diego Garcia, Annie Ilonzeh sebagai agen FBI Lisa Inman, Jeff Hephner sebagai Chris North, Cailey Fleming sebagai Carly North, dan pemeran lainnya.

Pepermint (2018) bercerita tentang seorang wanita yang membalas dendam kepada orang-orang yang menurutnya bertanggungjawab atas kematian suami dan putrinya yang terbunuh dalam sebuah tindakan kekerasan tak masuk akal dan juga membalas dendam kepada sistem yang membiarkan pembunuh putri dan suaminya bebas.

Sinopsos Pepermint (2018)

Film berdurasi 1 jam 41 menit ini dimulai dengan seorang wanita tak dikenal yang terlibat sebuah perkelahian brutal dengan seorang pria di dalam mobil. Lima tahun sebelumnya, wanita yang sama, yaitu Riley North yang bekerja sebagai teller bank di Los Angeles berjuang untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Dia memiliki suami bernama Chris dan seorang putri berusia 10 tahun bernama Carly.

Setelah toko mekanik milik Chris gagal, temannya mencoba membujuk Chris untuk merampok Diego Gracia, gembong narkoba yang kuat. Chris menolak ajakan temannya, tapi Diego sudah mengetahui keterlibatan Chris dan memerintahkan orang-orangnya untuk memberikan ganjaran pada Chris.

Riley dan Chris membawa Carly ke karnaval untuk merayakan ulangtahunnya. Di sana Carly memesan es krim peppermint, sesuai dengan judul dari film ini. Setelah itu saat keluarga ini berjalan ke mobil, anak buah Diego menembaki suami dan putrinya. Riley terluka tetapi masih selamat, berbeda dengan suami dan putrinya yang akhirnya meninggal.

Saat terbangun di rumah sakit, Riley bertemu dengan detektif Stan Carmichael yang diperankan oleh John Gallagher Jr. Setelah mengidentifikasi pelaku, Riley dibawa untuk bersaksi melawan pelaku, tetapi pada akhirnya Hakim Stevans membiarkan kasus pembunuhan itu, dan inilah permulaan dari balas dendamnya.

Riley memulai balas dendamnya dengan mencari dan membunuh semua orang yang bertanggungjawab atas pembunuhan suami dan anaknya. Tubuh ketiga pembunuh ditemukan tergantung terbalik di bianglala, Riley memukul dan memaku tangan hakim Stevans ke meja.

Melihat kejadian ini, para detektif mulai mencurigai riley ada dibalik pembunuhan ini, mengingat itu adalah peringatan lima tahun pembunuhan Chris dan Carly. Salah satu anak buah Gracia melaporkan apa yang terjadi. Gracia mulai mengatur strategi untuk membunuh Riley, namun usahanya gagal.

Riley kemudian mendatangi rumah Gracia dan membunuh Sebagian besar anak buahnya, tetapi saat akan membunuh Gracia, Riley gagal karena putri Gracia yang terlihat seusia Carly saat meninggal, masuk. Kemudian Gracia menusuk riley dari samping dan kabur dengan putri dan anak buahnya, Riley juga melarikan diri dari rumah Gracia.

Film ini bisa disaksikan selengkapnya malam ini, Selasa 22 Desember 2020, di biskop Trans TV pukul 21.30 WIB.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Irene Aprilya Meok

tirto.id - Film
Kontributor: Irene Aprilya Meok
Penulis: Irene Aprilya Meok
Editor: Yantina Debora