Menuju konten utama

Sinopsis Flirting Scholar Film Stephen Chow di Bioskop Trans TV

Sinopsis film Flirting Scholar yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini.

Sinopsis Flirting Scholar Film Stephen Chow di Bioskop Trans TV
Film Flirting Scholar. FOTO/IMDB

tirto.id - Tengah malam nanti, Minggu 1 Agustus 2021, Bioskop Trans TV menyajikan film penuh canda berjudul Flirting Scholar. Film yang dijadwalkan tayang pukul 00.00 WIB

Film ini dibintangi aktor komedi Mandarin, Stephen Chow, yang rela menyamar menjadi asisten rumah tangga untuk meraih cinta dari wanita yang telah membungakan hatinya. Seperti kebanyakan film komedi yang dibintangi Stephen, sinema tersebut dibumbui berbagai adegan konyol yang jenaka.

Flirting Scholar turut dibintangi pula oleh Gong Li, James Wong, King Tan Yuen, Kay Yan Leung, dan Cheng Pei Pei. Ceritanya disusun oleh Lik Chi Lee, Vincent Kok, dan Stephen Shiu yang kemudian divisualisasikan melalui arahan Lik Chi Lee, merangkap sutradara. FIlm ini diproduksi oleh Win's Movie.

Film berdurasi 1 jam 2 menit yag rilis pada 1 Juli 1993 tersebut memperoleh rating di IMDb pada skor 7,6 dari 10. Sementara itu, pendapatan yang diperoleh dari penayangan global mencapai lebih dari 40 juta dolar Hongkong.

Sinopsis Flirting Scholar

Dalam film Flirting Scholar dikisahkan mengenai Tong Pak Fu yang memiliki banyak kemampuan di bidang seni. Dia bukan orang biasa, melainkan bagian dari sarjana kerajaan nan kaya di masa pemerintahan Dinasti Ming. Tong bisa menghasilkan karya seni berkualitas dari insting seni yang dimilikinya.

Istri Tong ada 8 orang. Meski hidup dilingkupi para wanita, namun Tong tidak mendapatkan kenyamanan dalam rumah tangganya. Dia bukanlah pemimpin rumah tangga yang dihormati oleh istri-istrinya.

Sebenarnya dengan berpoligami, banyak orang di sekeliling Tong merasa iri. Sayangnya, semua istri Tong hanya berniat memanfaatkan hartanya saja sehingga mau dinikahi. Mereka suka bersenang-senang dan berjudi sepanjag hari.

Inilah alasan yang membuat Tong berdecak kagum ketika suatu hari menatap seorang wanita anggun saat berjalan-jalan ke kota. Wanita ini begitu mempesona sehingga meluluhkan hatinya. Tong makin penasaran lalu menyelidiki siapa sebenarnya wanita tersebut.

Ternyata, namanya Chow Heung. Dia merupakan asisten rumah tangga pada sebuah keluarga kaya. Tong berniat mengejarnya untuk memperoleh perhatian Chow.

Tong cukup nekat untuk hal tersebut. Dia memutuskan untuk menyemar menjadi pelayan. Dengan menjadi orang yang sama strata sosialnya, Tong dengan mudah bisa mendekati Chow. Dalam usahanya tersebut, banyak aksi Tong yang dipenuhi adegan-adegan konyol dan menggelikan.

Bagaimana strategi Tong Pak Fu untuk menaklukkan hati Chow Heung?

Baca juga artikel terkait FILM FLIRTING SCHOLAR atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yulaika Ramadhani