Menuju konten utama

Sinopsis Film The Gunman Bioskop Trans TV: Aksi Mantan Agen Rahasia

Nonton The Gunman, film tentang aksi mantan agen rahasia yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini. 

Sinopsis Film The Gunman Bioskop Trans TV: Aksi Mantan Agen Rahasia
Sean Penn in The Gunman (2015). FOTO/imdb

tirto.id - Film The Gunman akan tayang di Bioskop Trans TV, Kamis (7/10/2021). Apabila tidak ada perubahan jadwal, film ini akan mengudara pada pukul 22.00 WIB malam ini.

Film bergenre action crime produksi Anton Capital Entertainment, Canal+, Nostromo Pictures, Silver Pictures, dan TF1 Films Production ini merupakan adaptasi dari novel karya Jean Patrick Manchette yang berjudul The Prone Gunman.

Kisahnya bercerita tantang perjuangan seorang mantan agen rahasia dari tentara pasukak khusus bernama Jim “Twink” Terrier (Sean Penn) dalam rangka membersihkan namanya dari sebuah organisasi tempat ia bekerja sebelumnya.

Film yang disutradarai oleh Pierre Morel, ini dibintangi antara lain oleh Sean Penn, Idris Elba, Ray Winstone, Mark Rylance, Jasmine Trinca, Peter Franzén, Javier Bardem, Mark Schardan, Rachel Lascar, dan Jayme Swift.

Dilansir dari situs Box Office Mojo, total pendapatan dari film The Gunman adalah sebesar 48,2 juta dolar. Sebanyak 24,1 juta dolar berasal dari penayangan internasional.

Selain itu, Dalam situs IMDb, film berdurasi 115 menit ini memperoleh penilaian sebanyak 5.8 poin dari 10 poin.

Sedangkan dalam situs Rotten Tomatoes, film ini memperoleh skor sebanyak 16% dari kritikus film dan 31% dari audiens.

Sinopsis Film The Gunman (2015)

American Jim Terrier yang dipernakan oleh Sean Penn, merupakan seorang mantan tentara Pasukan Khusus.

Cerita bermula ketika Jim berencana untuk pensiun dari pekerjaannya sebagai seorang agen rahasia. Selain itu, Jim juga merupakan seorang kontraktor militer. Namun, keinginannya untuk melakukan pensiun tidak diterima oleh organisasi tempatnya bekerja.

Di organisasi tersebut justru memaksa Jim untuk melakukan tugas berbahaya sebagai penugasan terakhirnya, yakni menjadi seorang mata-mata dan membunuh Menteri Pertambangan Republik Kongo. Hal tersebut membuat Jim harus melakukan perjalanan keliling Eropa.

Peristiwa mengerikan dan pengalaman tidak menyenangkan yang dialaminya selama bekerja membuat Jim mengalami gangguan psikologistrauma pasca stress (post traumatic stress disorder).

Dirinya ingin memulai kehidupan barunya yang penuh dengan kebahagiaan bersama dengan kekasihnya, Annie (Jasmine Trinca).

Ternyata, organisasi tempatnya bekerja justru berkhianat serta memiliki rencana jahat untuk membunuh Jim. Akibat penghianatan tersebut, Jim pun diburu oleh musuhnya.

Jim mau tidak mau harus melarikan diri, terbang dari Afrika meninggalkan Annie. Setelah delapan tahun berlalu, Jim memutuskan untuk kembali ke Kongo untuk mencari Annie.

Ia menyamar menjadi seorang pekerja konstruksi untuk membangun sumur. Suatu hari Jim diserang secara brutal oleh kelompok pembunuh lokal yang tidak dikenal dari Kongo, namun Jim berhasil melepaskan diri dan membunuh semua penyerangnya.

Saat memeriksa tubuh para penyerang, dia menemukan tanda bahwa serangan itu memang bertujuan untuk menyerang Jim dan berasalah dari organisasi agen rahasia tempat ia bekerja dahulu. Ia kini menjadi incaran pembunuhan karena mengetahui banyak rahasia dari organisasi tersebut.

Mampukah Jim menyelamatkan diri dari serangan dan target pembunuhan organisasi tersebut serta hidup bersama Annie?

Saksikan kisah The Gunman selengkapnya yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini pukul 22.00 WIB.

Baca juga artikel terkait BIOSKOP TRANS TV atau tulisan lainnya dari Ai'dah Husnala Luthfiyyah Ans

tirto.id - Film
Kontributor: Ai'dah Husnala Luthfiyyah Ans
Penulis: Ai'dah Husnala Luthfiyyah Ans
Editor: Yandri Daniel Damaledo