Menuju konten utama

Sinopsis Film Madu Murni dan Jadwal Tayangnya di Bioskop Tanah Air

Sinopsis film Madu Murni bercerita tentang lika-liku poligami dalam kehidupan rumah tangga. Kapan jadwal tayangnya di bioskop tanah air?

Sinopsis Film Madu Murni dan Jadwal Tayangnya di Bioskop Tanah Air
Ammar Zoni dan Irish Bella, pasangan suami istri yang berakting di film Madu Murni (2022).

tirto.id - Sinopsis film Madu Murni bercerita tentang lika-liku kehidupan poligami keluarga Indonesia. Film bergenre komedi ini rencananya dijadwalkan tayang pada 30 Juni 2022 di bioskop tanah Air.

Film Madu Murni disutradarai oleh Monty Tiwa berdasarkan naskah film yang ditulis Musfar Yasin. Produser untuk film drama komedi ini adalah Chand Parwez dan Fiaz Servia.

Film yang diproduksi oleh Starvision ini menampilkan Irish Bella, Ammar Zoni, Aulia Sarah, Tanta Ginting, Ira Wibowo Yayu Unru, Meriam Bellina, Epy Kusnandar, Qausar Harta Yudana, Panji Zoni, Mo Sidik, Joe P Project, Bima Azriel, serta aktor senior Jaja Mihardja.

Madu Murni mulai tayang di bioskop pada tanggal 30 Juni 2022. Trailer film Madu Murni telah rilis di kanal YouTube StarvisionPlus pada 14 Januari 2022.

Hingga sekarang (Sabtu, 18 Juni 2022), trailer Madu Murni telah ditonton sebanyak 2,5 juta kali dan telah mendapat 4,7 ribu likes.

Sinopsis Film Madu Murni & Jadwal Tayangnya di Bioskop

Secara garis besar, film Madu Murni mengisahkan tentang poligami. Uniknya dalam film ini, pasangan suami istri di dunia nyata, Ammar Zoni dan Irish Bella juga dipasangangkan menjadi suami istri dalam film tersebut.

Kisah ini dimulai ketika Mustaqim (Ammar Zoni), mantan guru ngaji memulai bekerja sebagai penagih utang guna menambah penghasilan agar hidup rumah tangga mereka tercukupi.

Pekerjaan Mustaqim sebagai penagih utang membuat Murni (Irish Bella) tidak mau menerima uang dari suaminya.

Hal ini dikarenakan Murni tidak setuju dengan pekerjaan suaminya tersebut. Murni menganggap bahwa pekerjaan tersebut akan mendatangkan resiko di akhirat kelak.

Di lain sisi, meskipun Mustaqim dan Murni telah lama menikah, mereka belum dikarunia seorang buah hati pun.

Akhirnya, teman akrab Mustaqim, Rojak (Tanta Ginting) menyarankannya untuk melakukan poligami.

Berkat saran Rojak tersebut, Mustaqim melakukan poligami dengan menikahi Yati (Aulia Sarah). Lantas, bagaimana dengan Murni? Apakah Mustaqim dapat berlaku adil terhadap kedua istrinya?

Bagaimana kisah selanjutnya? Anda akan terhibur dengan keunikan keluarga ini dalam film Madu Murni yang akan tayang di Bioskop pada 30 Juni 2022 mendatang.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Risa Fajar Kusuma

tirto.id - Film
Penulis: Risa Fajar Kusuma