tirto.id - House of Gucci adalah sebuah film drama kriminal biografi produksi tahun ini yang disutradarai oleh Ridley Scott.
Film ini dibuat berdasarkan buku The House of Gucci: A Sensational Story of Murder, Madness, Glamour, and Greed oleh Sara Gay Forden tahun 2001.
Film House of Gucci mengikuti Patrizia Reggiani (Lady Gaga) dan Maurizio Gucci (Adam Driver), saat romansa mereka berubah menjadi pertarungan untuk menguasai merek fashion Italia Gucci.
Selain Gaga dan Driver, Jared Leto, Jeremy Irons, Salma Hayek, serta Al Pacino juga turut membintangi film ini.
Scott ingin membuat film tentang dinasti Gucci setelah memperoleh hak atas buku Forden di awal tahun 2000-an.
Proyek ini terhenti selama beberapa tahun, dengan sejumlah sutradara dan aktor yang dikabarkan sedang dipertimbangkan sebelum Scott dan Gaga resmi bergabung pada November 2019.
Sebagian besar pemeran yang tersisa bergabung pada musim panas berikutnya, dan syuting dimulai di Italia, berlangsung dari Februari hingga Mei 2021.
Penayangan perdana House of Gucci di dunia diadakan di Odeon Luxe Leicester Square di London pada 9 November 2021.
Film berdurasi 157 menit ini dirilis secara teatrikal oleh United Artists Releasing di Amerika Serikat pada 24 November 2021.
Box Office Mojo mencatat, House of Gucci telah meraup lebih dari 70 juta dolar AS.
Situs IMDb memberikan film ini rating sebesar 7,0/10 dari 27 ribu penilaian.
Sinopsis House of Gucci
House of Gucci terinspirasi oleh kerajaan keluarga di belakang rumah mode Italia Gucci.
Tahun 1978, Patrizia Reggiani (Lady Gaga), orang luar dari awal yang sederhana, menikah dengan keluarga Gucci, Maurizio Gucci, pewaris 50% saham di rumah mode Gucci melalui ayahnya Rodolfo Gucci.
Rodolfo sudah memperingatkan Maurizio bahwa Patrizia hanya mengejar kekayaannya dan memberi tahu Maurizio bahwa dia akan mencabut hak warisnya jika dia menikahi Patrizia.
Namun Maurizio tetap memilih Patrizia daripada hubungannya dengan Gucci, dan ia meninggalkan keluarga.
Ketika Patrizia hamil, dia melihat anaknya sebagai jalan untuk rekonsiliasi keluarga.
Seperti dugaan Rodolfo, ambisi Patrizia tak terkendali dan ia mulai mengurai warisan keluarga dan memicu spiral pengkhianatan, dekadensi, balas dendam, hingga pembunuhan.
Editor: Yantina Debora