Menuju konten utama

Sinopsis Film Hantu Polong Besutan Amir Mirza Gumay

Salah satu film horor Indonesia berjudul Hantu Polong besutan Amir Mirza Gumay bakal tayang di bioskop. Berikut sinopsis dan trailernya.

Sinopsis Film Hantu Polong Besutan Amir Mirza Gumay
Film HANTU POLONG. FOTO/ IMDB

tirto.id - Hantu Polong merupakan film horor terbaru Indonesia yang dijadwalkan tayang pada 14 Maret 2024. Film horor berdurasi 90 menit dengan klasifikasi 13+ ini bakal ditayangkan di bioskop CGV seluruh Indonesia.

Film Hantu Polong merupakan film yang disutradarai Amir Mirza Gumay. Naskah film horor ini digarap oleh Ryan Sekarjaya.

Film Hantu Polong mengisahkan tentang perjalanan mahasiswa sastra yang tengah melakukan penelitian sejarah sastra di Tanjung Pinang. Kala itu, mereka menemukan sosok hantu polong bernama Mahian.

Film yang diproduksi Limo Pancer Production dan White Collar Pictures ini menampilkan sejumlah pemeran kenamaan Indonesia seperti Ingrid Widjanarko, Belliana Lovell, dan Willy Dozan. Mereka beradu akting dengan pemeran lainnya seperti Billy Chong, Rory Asyari, Rachel Hawadi, Daffa Aryoseno, dan lainnya.

Sinopsis Film Hantu Polong

Cerita film Hantu Polong dimulai dengan sebuah kelompok mahasiswa jurusan sastra yang diberi tugas untuk meneliti sejarah sastra di Tanjung Pinang. Sekelompok mahasiswa terdiri dari Syahdan, Ali, Bella, dan Jali memutuskan mengunjungi desa yang terkenal kaya akan tradisi sastra.

Desa tersebut digambarkan berada di tempat yang terpencil, hanya dapat dijangkau dengan menyeberang pulau menggunakan perahu. Singkat cerita, akhirnya mereka tiba di sebuah dermaga kecil terdekat dari desa.

Saat tiba pertama kali di desa syair Setapang, mereka bertemu dengan perempuan bernama Mahiah di sebuah warung. Dalam pandangan pertamanya, Syahdan langsung terpikat dengan pesona Mahiah.

Tak banyak hal yang dilakukan saat pertemuan pertama itu. Syahdan, Ali, Bella, dan Jali kemudian segera menuju ke tempat menginap, yakni di rumah wanita tua yang tinggal bersama cucunya.

Seiring berjalannya waktu, Syahdan berusaha mendekati Mahiah. Namun, Mahiah tidak terlalu meladeni rayuan Syahdan. Sikap Mahiah tersebut ternyata membuat Bella merasa kesal.

Meski Syahdan telah berusaha mendekati Mahiah, tak banyak hal yang diketahui tentang Mahiah. Mereka hanya tahu, bahwa Mahiah adalah perempuan yang tinggal di rumah seorang diri.

Keanehan mulai terjadi saat suatu malam, Bella dan Ali menyaksikan Mahian membacakan puisi dengan penuh semangat sambil menari di tepi pantai. Kala itu, tiba-tiba sosok yang berbeda muncul dari lehernya, mengungkap identitas asli Mahiah sebagai perempuan tua.

Bella dan Ali kemudian segera menceritakan apa yang dilihatnya pada Syahdan. Namun, Syahdan yang sudah kadung terpesona dengan Mahiah,menolak percaya penuturan kedua temannya itu.

Setelah kejadian itu, serangkaian teror mengerikan mulai menghantui mereka. Jali, Ali, dan Bella pun mencari bantuan dari Bunda Hannah untuk mencari petunjuk di balik misteri penampakan hantu di desa tersebut.

Perjalanan mereka penuh dengan berbagai ancaman dan kesulitan. Mahiah, yang ingin menyembunyikan rahasianya, semakin agresif dalam mengejar Syahdan. Sementara Syahdan secara diam-diam sering bertemu dengan Mahiah tanpa sepengetahuan teman-temannya.

Saat menghadapi serangkaian teror mengerikan, mereka kemudian mengetahui tentang hantu polong di desa tersebut. Polong merupakan hantu perempuan tua yang mampu menjaga penampilannya sebagai perempuan cantik dengan cara yang mengerikan.

Trailer Film Hantu Polong

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Film
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yantina Debora