Menuju konten utama

Sinopsis Film Bastille Day The Take Bioskop Trans TV: Bom Waktu

Beberapa artis yang berperan dalam film Bastille Day (The Take) adalah aktor Idris Elba, Richard Madden, Charlotte Le Bon, Eriq Ebouaney dan José Garcia.

Sinopsis Film Bastille Day The Take Bioskop Trans TV: Bom Waktu
The Take Bastille Day. FOTO/Istimewa

tirto.id - Film Bastille Day (The Take) berkisah tentang upaya seorang pencopet dalam membersihkan namanya dari tuduhan menjadi teroris dengan dibantu oleh seorang agen CIA.

Film ini dapat disaksikan pada acara Bioskop Trans TV hari Senin, 10 Januari 2022. Jika tidak mengalami perubahan jam tayang, sinema dengan genre drama aksi kriminal ini akan mulai siar pukul 21.30 WIB.

Bastille Day merupakan karya sutradara Andrew Baldwins yang juga menjadi penulis skripnya bersama dengan James Watkins. Pengambilan gambar dilakukan di beberapa lokasi di Inggris yakni Greenwich dan London.

Setelah itu rilis film yang menggunakan 2 bahasa yakni Inggris dan Prancis ini dilakukan pada 18 November 2016 di Amerika. Berdurasi 1 jam 32 menit, film ini diperkirakan menghabiskan biaya produksi sebesar 20 juta dolar Amerika melansir Box Office Mojo.

Sementara penghasilan yang diraih untuk pemutaran di Amerika dan Kanada selama pekan pertama saja mencapai 41,546 dolar Amerika. Di sisi lain pendapatan untuk penayangan globalnya mencapai 14,857 juta dolar.

Beberapa artis yang berperan dalam film ini adalah aktor Idris Elba, Richard Madden, Charlotte Le Bon, Eriq Ebouaney dan José Garcia. Rating yang tercantum dalam situs IMDb adalah 6,3 dari 10 poin berdasarkan 40 ribu lebih penilaian.

Sinopsis Film Bastille Day (The Take)

Michael Mason (Richard Madden) berprofesi sebagai pencopet di kota Paris. Suatu ketika saat hendak melakukan aksinya, ia mendekati seorang wanita yang duduk di pinggir jalan dengan tas besar di sampingnya. Saat wanita itu lengah, Mason pun mencuri tas besar tersebut dan bergegas menyelinap di keramaian.

Masson lalu memeriksa apa isi tas tersebut, kemudian membuang tas itu ke tempat sampah di pinggir jalan yang ramai karena tidak menemukan uang di dalamnya. Namun ketika Masson berjalan menjauh, tas tersebut meledak dan membuat beberapa orang tewas.

Tak sadar bahwa tas yang ia buang adalah penyebab kekacauan tersebut, Masson berlari tanpa rasa bersalah. Polisi Prancis yang bertindak cepat memeriksa CCTV di sekitar lokasi, menemukan fakta bahwa Masson adalah pelempar tas berisi bom. Michael Masson pun menjadi buron hampir seluruh polisi di kota tersebut.

Akan tetapi yang tidak diketahui orang adalah, sebenarnya wanita pemilik tas tersebutlah yang menjadi kunci dari siapa pembuat bom dan siapa sasaran target bom sebenarnya.

Pelaku adalah oknum dari Kementerian Dalam negeri Prancis yang hendak melakukan pemindahan uang hasil kejahatannya di hari Bastille Day (Hari kemerdekaan Prancis), melalui rekening bank. Dengan adanya bom, ia ingin mengalihkan perhatian pengawas bank, sehingga transfer dalam jumlah besar bisa dilakukan.

Sayangnya Masson yang apes mengambil bom tersebut, dan menjadi buronan. Beruntung agen CIA Sean Briar (Idris Elba) mengetahui bahwa Masson benar-benar tak tahu menahu perihal bom itu dan ada motif serta pelaku lain di baliknya.

Bersama, mereka lalu mencoba menguak siapa pelaku sebenarnya bom salah sasaran tersebut walau kini pihak kepolisian Prancis memburu keduanya.

Baca juga artikel terkait THE TAKE BASTILLE DAY atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Nur Hidayah Perwitasari