tirto.id - Mola TV memiliki tayangan film yang bisa ditonton secara streaming salah satunya Age Out. Film ini mengisahkan masa kelam seorang remaja dan pencarian jati diri.
Kisah Age Out mengiringi Richie, soerang anak remaja di Amerika Serikat (AS). Richie harus keluar dari panti asuhan karena umurnya sudah lebih dari 17 tahun. Di AS, hanya anak berusia 17 tahun ke bawah yang wajib tinggal bersama orang tua atau berada di panti asuhan.
Richie memasuki kehidupan yang mengharuskannya berjuang mandiri. Hal ini membuatnya kikuk dan canggung karena ia tak pernah hidup sendiri sebelumnya.
Agar bisa bertahan hidup dan terhindar menjadi tunawisma, Richie mencari pekerjaan. Dia berpindah dari satu pekerjaan ke pekerjaan lain.
Hingga suatu hari, Richie bertemu dengan seorang berandalan di jalanan. Ternyata pertemuan itu cukup mengubah arah hidup Richie. Dia mulai terpengaruh dengan orang yang baru dia kenal tersebut dan terlibat dalam aksi kriminal.
Richie juga bertemu dengan perempuan bernama Joan dan saling mencintai. Sayangnya, status sosial antara Richie dan Joan berbeda. Mereka susah untuk bersatu. Untuk bisa hidup dengan lebih bahagia, Richie perlu melewati dan menyelesaikan beberapa halangan tersebut.
Aktris dan aktor yang terlibat dalam film ini adalah Tye Sheridan sebagai Richie, Imogen Poots sebagai Joan, Caleb Landry Jones sebagai Swim, Jeffrey Wright sebagai Detective Portnoy, dan Brett Butler sebagai Ms. LaField.
Age Out berada dalam arahan sutradara dan penulis naskah A.J. Edwards. Selain Age Out, A.J. Edwards juga merupakan sutradara The Better Angels (2014).
Sementara untuk Tye Sheridan sebagai pemeran karakter utama, dia juga bermain di beberapa film lain seperti The Card Counter (2021), Wireless (2020), Voyagers (2020), The Night Clerk (2020), X-Men: Dark Phoenix (2019), Crow: The Legend (2018), The Mountain (2018), dan Deadpool 2 (2018).
Film berdurasi 91 menit ini rilis pertama kali di bioskop pada 22 November 2019. Sebelumnya Age Out tayang di berbagai festival seperti South by Southwest Film Festival, Shanghai International Film Festival, Deauville Film Festival, dan lima festival lainnya.
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Dipna Videlia Putsanra