tirto.id - Siaran langsung Timnas U19 Indonesia vs Ghana dalam lanjutan jadwal Toulon Cup 2022 Grup B bisa ditonton melalui RCTI hari ini, Kamis (2/6/2022) jam tayang pukul 18.00 WIB. Laga diagendakan berlangsung di Stade Jules-Ladoumegue, Vitrolles, Prancis.
Timnas Indonesia bersiap menjalani matchday ke-2 Toulon Tournament 2022 atau Maurice Revello Tournament. Duel kontra Ghana menjadi peluang berikutnya bagi Merah Putih untuk merebut poin perdana, usai tumbang 0-1 di tangan Venezuela, hari Senin (30/5/2022) lalu.
Bagi skuad Garuda Muda, keikutsertaan dalam Toulon Cup 2022 juga dijadikan sebagai salah satu persiapan jelang terjun di ajang Piala Dunia U20, yang mana Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.
"Saya pikir kami bisa mengambil banyak pelajaran di turnamen ini, apalagi Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 nanti," tutur Dženan Radončić pelatih Timnas U19 di Toulon Cup 2022, dikutip dari laman resmi PSSI.
Di sisi lain, Ghana sebagai rival Timnas U19 hari ini dianggap sebagai salah satu tim kuat yang berpeluang menjadi lawan yang sulit. Tim asal Afrika tersebut dinilai punya komposisi pemain dengan postur tinggi dan kuat.
Pelatih Radončić kemungkinan besar tidak terlalu banyak mengubah komposisi pemain, serta menghendaki Timnas Indonesia untuk tetap menerapkan pola permainan bola bawah.
"Persiapan melawan Ghana, saat Anda bertemu tim kuat seperti Ghana, dengan pemainnya yang tinggi dan fisik kuat, saya berharap anak-anak bisa tetap memainkan bola bawah. Itu juga yang kita mainkan sebelumnya (melawan Venezuela)," kata Radončić.
"Saya pikir akan sama saat lawan Ghana. Kami akan coba tetap berdekatan, kompak, tetap konsentrasi penuh sepanjang pertandingan, dengan begitu kami akan mendapatkan hasil yang bagus," tegasnya.
Indonesia dan Ghana saat ini sama-sama belum mengemas poin di Grup B. Keduanya mengalami kekalahan pada laga perdana. Ghana tumbang 0-1 dari Mexico, sementara Indonesia juga kalah dengan skor serupa dari Venezuela.
Artinya, Indonesia dan Ghana sama-sama bakal memforsir kemenangan demi raihan poin perdana di Toulon Cup 2022.
Perkiraan Susunan Pemain Indonesia vs Ghana
Indonesia U19 (4-3-3): Cahya Supriadi; Ahmad Rusadi, Edgard Amping, Raka Cahyana Rizky, Muhammad Ferrari; Dimas Juliono Pamungkas, Muhammad Rafli Asrul, Arkhan Fikri; Hokky Caraka Bintang Brilliant, Ronaldo Joybera R Junior Kwateh, Alfriyanto Nico Saputro. Pelatih: Dženan Radončić.
Ghana U19 (4-4-2): Vincent Anane; Mohaison Mahmoud, Jonas Adjei Adjetey, Aaron Essel, Eugene Ampofoh Amankwah; Collins Boah, Baafi Amankwah, Anno, Abdul Razak Abdullah; Mohammed Yahaya, Emmanuel Annor. Pelatih: Abdul Karim Zito.
Hasil Indonesia dan Ghana di Toulon Cup 2022
Senin, 30 Mei 2022: Indonesia vs Venezuela 0-1
Senin, 30 Mei 2022: Mexico vs Ghana 1–0
Siaran Langsung Indonesia U19 vs Ghana U19 di RCTI
Duel Indonesia U19 vs Ghana U19 dalam gelaran Toulon Cup 2022 hari ini, dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI mulai pukul 18.00 WIB. Jalannya laga juga bisa diikuti via live streaming RCTI+.
Lanjutan pertandingan Grup B ini dilaksanakan di Stade Jules-Ladoumègue, Vitrolles, Perancis. Dan berikut link live streaming Indonesia U19 vs Ghana U19 di RCTI+.
Penulis: Beni Jo
Editor: Oryza Aditama