tirto.id - Hari ini, Jumat (3/11/2017), Presiden Joko Widodo diagendakan meresmikan proyek pembangunan dua ruas jalan Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) di Kota Bekasi, Jawa Barat.
"Rencananya Tol Becakayu ini akan diresmikan langsung oleh Bapak Presiden Joko Widodo," kata Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Herry Trisaputra Zuna, saat dihubungi wartawan di Bekasi, Kamis (2/11/2017), seperti diberitakan Antara.
Dua ruas tol yang akan diresmikan itu adalah seksi 1B yang koridor Cipinang Melayu-Pangkalan Jati dan koridor 1C Pangkalan Jati-Jaka Sampurna dengan total panjang 8,4 kilometer.
Dia mengatakan, seremonial itu akan dilakukan di Gerbang Tol Jakasampurna, Kampung Dua, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi.
Menurut dia, pihaknya telah merampungkan tahap persiapan seremonial berupa pemasangan tenda tamu hingga panggung.
Herry mengatakan, sejauh ini pihaknya telah menguji kelayakan konstruksi dengan pelaksana proyek, PT Kresna Kusuma Dyandra Marga (KKDM) dan Komisi Keamanan Jembatan (KKJ) Kementerian Pekerjaan Umum dan Permukiman Rakyat sejak Oktober 2017.
Menurut dia, kedua seksi jalan tol itu telah layak dilintasi kendaraan.
"Waktu sebulan sudah cukup bagi kami untuk melakukan uji kelayakan konstruksi," ujarnya.
Menurutnya, uji konstruksi yang dilakukan pada ketahanan ruas tol untuk memiliki kelayakan dilintasi kendaraan pribadi atau golongan I serta kendaraan bertonase berat golongan II hingga V.
"Ruas tol ini bisa dilalui oleh kendaraan di semua golongan," katanya.
Selain mengecek konstruksi tol, kata dia, pihaknya juga memeriksa kelengkapan rambu petunjuk arah dan lampu penerangan jalan dan keamanan pengendara.
Dia mengatakan, rambu dan lampu penerangan jalan telah dipasang untuk memberi kenyamanan para pengendara.
Ruas tol tersebut juga telah dilengkapi dengan gerbang di pintu masuk tol masing-masing berjumlah tiga gardu transaksi elektronik.
Nantinya pengoperasian tol ini menggunakan sistem terbuka karena pengendara diwajibkan membayar transaksi di gerbang masuk tol sebelum menempuh perjalanan.
"Sistem pembayarannya non-tunai karena transaksi di sejumlah tol sekarang sudah elektronik," katanya.
Meski demikian, Herry belum bisa memutuskan tarif kendaraan di ruas tol itu sambil menunggu keluarnya Surat Keputusan (SK) Menteri PU-PR soal besaran tarif.
"Untuk sementara gratis dulu sampai SK diterbitkan," katanya.
Tol Becakayu akan menghubungkan Bekasi ke Jakarta sepanjang 21,042 kilometer. Pembangunan jalan tol ini akan terdiri dari 2 seksi yakni Seksi I dari Kasablanca hingga Jaka Sampurna sepanjang 11 Km dan Seksi 2 dari Jaka Sampurna hingga Duren Jaya sepanjang 10,04 Km. Total pembangunan tol Becakayu ini membutuhkan biaya investasi hingga Rp7,2 triliun.
Rencana pembangunan tol ini sudah digagas sejak Orde Baru, namun mangkrak karena krisis moneter 1998.
Lalu pada awal 2015, tol Becakayu dimulai lagi pembangunannya. Titik awalnya pada Oktober 2014, Menteri Pekerjaan Umum yang ketika itu dijabat Djoko Kirmanto meletakkan batu pertama kelanjutan pembangunan jalan Tol Becakayu. Setelah dilakukan peletakan batu pertama, pemerintahan berganti. Presiden Joko Widodo selanjutnya mengambil kendali, melanjutkan pembangunan jalan tol Becakayu ini.
Baca juga:Tol Becakayu Setitik Harapan untuk Para Pelaju Bekasi
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri