Menuju konten utama

Seleksi Mandiri Unnes 2021: Jadwal Tes Online dan Daftar Prodi

Seleksi Mandiri Universitas Negeri Semarang 2021, jadwal tes online dan daftar program studinya. 

Seleksi Mandiri Unnes 2021: Jadwal Tes Online dan Daftar Prodi
Ilustrasi Registrasi Online. foto/istockphoto

tirto.id - Seleksi Mandiri Universitas Negeri Semarang dibuka untuk penerimaan mahasiswa baru di program S1, D3, S2, S3 dan profesi.

Untuk penerimaan calon mahasiswa S1, seleksi mandiri atau biasa disebut juga dengan ujian mandiri adalah salah satu dari tiga jalur pendaftaran masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Universitas Negeri Semarang menggelar jalur ujian mandiri yang bernama resmi Seleksi Mandiri Unnes atau SM-Unnes 2021.

Tahun ini, kuota penerimaan mahasiswa baru dari seleksi mandiri maksimum mencapai 30 persen dari daya tampung masing-masing kampus negeri, jika statusnya bukan PTN-BH, demikian diatur dalam Permendikbud Nomor 6 Tahun 2020 (PDF).

Seluruh tahapan Seleksi Mandiri UNNES 2021 untuk program S1 dan D3 akan dilaksanakan secara online.

Syarat Umum Daftar SM UNNES 2021

1. Siswa lulusan SMA/SMK/MA atau yang sederajat, lulus ujian persamaan, atau yang setara lainnya (paket C) tahun 2021, 2020, dan 2019;

2. Memenuhi persyaratan sesuai program studi yang dituju;

3. Usia maksimal 22 tahun.

Kapan Tes Online SM UNNES 2021?

Pendaftaran online telah dibuka mulai 21 Mei hingga 9 Juli 2021, sementara itu Tes Online SM Unnes akan dielar pada 13-19 Juli (sesuai di kartu peserta). Hasil seleksi akan diumumkan pada 26 Juli 2021.

Peserta tes online SM-Unnes 2021 diharuskan menjalani ujian dengan menggunakan komputer PC atau laptop berkamera, yang terinstal browser google chrome terbaru di dalamnya dan terkoneksi dengan jaringan internet stabil.

Saat ujian, peserta pun akan diwajibkan membawa smartphone berkamera, yang terinstal aplikasi zoom meeting di dalamnya dan terkoneksi ke internet. Selain itu peserta ujian harus berada dalam ruang tes yang kondusif untuk digunakan sendiri.

Waktu Tes

Setiap hari dilaksanakan 4 sesi dengan rincian:

pukul 08.00 s.d. 10.00 WIB

pukul 10.15 s.d. 12.15 WIB

pukul 13.00 s.d. 15.00 WIB

pukul 15.15 s.d. 17.15 WIB

Persiapan tes

Peserta diharapkan mempersiapkan:

- Pasokan listrik selama tes;

- Satu komputer/laptop berkamera, terinstal browser google chrome terbaru yang terkoneksi internet;

- Satu ponsel berkamera, terinstal aplikasi zoom meeting yang terkoneksi internet;

- Ruang ujian yang kondusif yang akan digunakan sendiri oleh peserta.

Pilihan Program Studi

1. Peserta SM-UNNES 2021 berhak memilih maksimum 2 (dua) program studi (prodi);

2. Daftar nama prodi dan daya tampung dapat dilihat pada lampiran link berikut ini (PRODI)

Langkah-langkah pendaftaran SM-UNNES 2020 adalah sebagai berikut:

1. Membuka laman http://penerimaan.unnes.ac.id

2. Mengisi biodata;

3. Mengisi formulir pendaftaran secara online untuk memperoleh Personal Identification Number (PIN) sebagai syarat pembayaran biaya pendaftaran SM-UNNES 2021;

4. Memilih program studi yang diminati;

5. Dengan menggunakan PIN pendaftaran, calon peserta melakukan pembayaran biaya pendaftaran dengan besaran sesuai dengan pilihan prodi yang diambil. Pembayaran dapat dilakukan melalui ATM, channel internet banking atau Bank BNI di seluruh Indonesia dengan PIN pendaftaran sebagai kode pembayaran;

6. Setelah melakukan pembayaran biaya pendaftaran, peserta mengisikan nilai rapor semester 1-5 (nilai pengetahuan) dan prestasi;

7. Peserta mengunggah scan dokumen rapor semester 1-5;

8. Peserta yang memilih program studi seni dan olahraga mengunggah portofolio uji keterampilan sesuai dengan ketentuan;

9. Peserta mengunduh dan mengisi borang kesanggupan membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI), ditandatangani orang tua/wali di atas meterai Rp. 10.000,- kemudian diunggah kembali;

10. Mencetak bukti pendaftaran Seleksi Mandiri;

11. Mencetak Kartu ujian Seleksi Mandiri sesuai jadwal yang ditentukan;

12. Mengikuti tes online sesuai jadwal yang ditentukan.

Biaya Pendaftaran

Biaya pendaftaran peserta SM-UNNES (termasuk pemegang kartu KIP-K) dibayar melalui Bank BNI 46 di seluruh Indonesia dengan menunjukkan PIN pendaftaran. Biaya pendaftaran tersebut meliputi:

1. Biaya pendaftaran peserta SM-UNNES 2021 sebesar Rp 250.000,– (dua ratus lima puluh ribu rupiah).

2. Bagi prodi yang mensyaratkan portofolio uji keterampilan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 150.000,– (seratus lima puluh ribu rupiah).

Baca juga artikel terkait SELEKSI MANDIRI 2021 atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Agung DH