Menuju konten utama

Sandiaga Uno akan Mengembangkan Wisata Halal di Jakarta

Salah satu kegiatan halal tourism atau wisata syariah itu adalah membantu Pemprov DKI Jakarta untuk melaksanakan pelatihan yang dilaksanakan Masyarakat Ekonomi Syariah.

Sandiaga Uno akan Mengembangkan Wisata Halal di Jakarta
Aktivitas di hari perrtama Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno di Balaikota, Jakarta, Selasa (17/10/2017). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno berencana untuk mengembangkan wisata syariah di Jakarta dengan tujuan mendorong kegiatan ekonomi Usaha Kecil dan Menengah (UKM).

"Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah Jakarta Bung Reza, memberikan beberapa masukan mengenai halal tourism dan rencananya menggagas beberapa kegiatan berkaitan dengan program halal tourism," kata Sandiaga di Balaikota DKI Jakarta, Kamis (2/11/2017).

Menurut Sandiaga, salah satu kegiatan halal tourism atau wisata syariah itu adalah membantu Pemprov DKI Jakarta untuk melaksanakan pelatihan yang dilaksanakan Masyarakat Ekonomi Syariah. Salah satunya pelatihan untuk staf Hotel Alexis.

"Kami dapat daftar nama dari staf hotel Alexis Grup yang harus dilatih Masyarakat Ekonomi Syariah sudah bersedia Pemprov nanti jadi pendamping untuk konsultasi dan advokasi," kata Sandiaga, seperti dikutip Antara.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah mengumumkan tidak memperpanjang izin usaha Hotel Alexis dan Griya Pijat Alexis di Jalan Martadinata, Kelurahan Pademangan, Jakarta Utara, sejak 27 Oktober 2017.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyatakan keputusan pemerintah provinsi DKI Jakarta itu sudah bulat. Ia akan menindak tegas apabila memang masih ditemukan adanya aktivitas yang dilakukan di tempat wisata Jakarta Utara tersebut.

Staf Hotel Alexis ini akan dilatih dan disalurkan ke hotel berbasis syariah yang sekarang sedang berkembang.

"Bersama dengan gerakan OK OCE Masyarakat Ekonomi Syariah juga ingin dorong timbulnya kegiatan ekonomi UKM untuk mendorong hadirnya semangat baru untuk konversi hotel yang sekarang beroperasi secara konvensional," kata Sandiaga.

Sandiaga mengatakan saat ini perhotelan syariah sedang marak di Bangkok dan Kuala Lumpur, Seoul dan Tokyo. Ia memastikan Jakarta tak ketinggalan tren hotel syariah ini.

"Saat ini hotel syariah sedang didata di Jakarta, tapi beberapa yang sudah saya kunjungi langsung di Sofyan, Tebet maupun di Menteng. Dan ada beberapa hotel di wilayah Jakarta Timur," tambahnya.

Menjadikan Jakarta kota berbasis ekonomi syariah merupakan salah satu janji Sandiaga saat kampanye. Ia menyebut Jakarta akan menjadi pusat perekonomian syariah jika dirinya terpilih.

"Saya melihat ekonomi berbasis syariah di Jakarta itu masih sangat kurang penetrasinya. Dan saya melihat ini peluang," kata Sandi seusai mengisi pelatihan kewirausahaan di Rabbani Shop, Pulogadung, Jakarta Timur, 23 Januari lalu.

Menurut Sandi selama ini pemerintah pusat hanya memikirkan usaha besar. Hampir semua perusahaan besar berawal dari rumah. Dan UMKM yang bergerak di bidang syariah memiliki potensi terbesar dalam menciptakan lapangan pekerjaan.

Baca juga artikel terkait WISATA HALAL atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Dipna Videlia Putsanra
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra