tirto.id - Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno mengaku tidak bertemu Rizieq Shihab di Arab Saudi saat ia menjalankan ibadah umrah belum lama ini.
"Enggak [bertemu Rizieq], kami memang, tidak mengagendakan, karena waktunya sangat mepet sekali jadi hanya papasan sama beberapa orang yang kenal, minta foto tapi itu juga sudah keburu-buru," kata Sandiaga saat ditemui di Blok M, Jakarta pada Selasa (16/4/2019) siang.
"Jadi saya mohon maaf ke teman-teman, enggak sempat lebih lama [di Saudi] dan saya juga sebetulnya pengen. Biasanya kan umroh 9 hari, ini cuman beberapa [hari]," tambah dia.
Sandiaga juga mengaku tidak bertemu dengan Capres 01 Jokowi meski keduanya menjalankan ibadah umrah di waktu hampir bersamaan.
"Enggak, enggak ketemu [Jokowi]. Saya cukup surprise juga bahwa dilancarkan semuanya on time dan walaupun mepet-mepet waktunya," ujar dia.
Sandiaga menegaskan dirinya mengunjungi Arab Saudi pada akhir pekan kemarin hanya untuk beribadah dan tidak memiliki agenda politik maupun kampanye.
"Hanya ibadah. Karena saya pikir begini, kami sudah ikhtiar maksimal, 100 persen, 8 bulan, [mengunjungi] 1.560 titik lebih. Sekarang, saatnya kita menyerahkan diri sepenuhnya keputusannya kepada Allah SWT," ujar Sandiaga.
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Addi M Idhom