Menuju konten utama

Rupiah Kembali Berjaya Pagi Ini, Rp14.345 Per Dolar AS

Rupiah terus berjaya menempati posisi Rp14.345 per dolar AS pada transaksi antarbank di Jakarta hari ini.

Rupiah Kembali Berjaya Pagi Ini, Rp14.345 Per Dolar AS
Ilustrasi petugas menunjukkan uang dolar Amerika Serikat di gerai penukaran mata uang di, Jakarta. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta hari ini Jumat (30/11/2018) pagi bergerak menguat sebesar 16 poin ke posisi Rp14.345 dibandingkan sebelumnya Rp14.361 per dolar AS.

Rupiah terus berjaya sejak Kamis (29/11/2018) yang terapresiasi 163 poin dibanding posisi sebelumnya Rp14.524 per dolar AS.

Analis Monex Investindo Futures, Putu Agus Pransuamitra di Jakarta mengatakan pernyataan pimpinan Bank Sentral AS (The Fed) Jerome Powell yang melunak terhadap kebijakan suku bunganya membuat dolar AS terdepresiasi terhadap sejumlah mata uang dunia.

"Powel menyatakan suku bunga Fed kini sudah mendekati level netral. Pernyataan itu membuat pasar memperkirakan The Fed tidak agresif menaikkan suku bunga pada 2019 mendatang," katanya, seperti dikutip Antara.

Ia menambahkan dolar AS yang mengalami tekanan di pasar global itu membuka peluang bagi nilai tukar rupiah untuk bergerak di area positif.

Sementara itu, pengamat pasar uang Bank Woori Saudara Indonesia Tbk Rully Nova mengatakan pernyataan pimpinan The Fed itu juga memicu imbal hasil obligasi AS cenderung menurun.

"Sentimen yang muncul di eksternal itu kembali memicu permintaan instrumen investasi di negara berkembang, termasuk rupiah," katanya.

Analis senior CSA Research Institute Reza Priyambada di Jakarta mengatakan penguatan rupiah tak lepas dari faktor domestik.

"Adanya keputusan BI mempertahankan kebijakan pre-emptive dan ahead the curve guna menjaga stabilitas ekonomi pada 2019, berpotensi membuat suku bunga semakin meningkat, sehingga pelaku pasar cenderung bereaksi negatif, meskipun akan positif untuk pergerakan rupiah," ujar Reza.

Ia menuturkan, sentimen negatif diharapkan dapat lebih berkurang sehingga laju rupiah tetap bertahan positif.

Transaksi Antarbank Jakarta (Dolar AS ke Rupiah) selama November:

29 November 2018 - RP14.408

28 November 2018 - Rp14.535

27 November 2018 - Rp14.504

26 November 2018 - Rp14.551

23 November 2018 - Rp14.552

22 November 2018 - Rp14.592

21 November 2018 - Rp14.618

19 November 2018 - Rp14.586

16 November 2018 - Rp14.594

15 November 2018 - Rp14.764

14 November 2018 - Rp14.755

13 November 2018 - Rp14.895

12 November 2018 - Rp14.747

9 November 2018 - Rp14.632

8 November 2018 - Rp14.651

7 November 2018 - Rp14.764

6 November 2018 - Rp14.891

5 November 2018 - Rp14.972

2 November 2018 - Rp15.089

Baca juga artikel terkait NILAI TUKAR RUPIAH atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Yantina Debora
Editor: Yantina Debora