Menuju konten utama

Resep Bika Ambon: Cara Membuat dan Bahan-bahan Utamanya

Berikut resep bika ambon, beserta daftar bahan-bahan utamanya dan cara membuat kue khas Medan tersebut.

Resep Bika Ambon: Cara Membuat dan Bahan-bahan Utamanya
Ilustrasi Dapur. foto/istockphoto

tirto.id - Bika ambon menjadi salah satu buah tangan yang wajib dibeli ketika berkunjung ke Medan. Kue ini dapat dengan mudah ditemui di sepanjang Jalan Mojopahit, Kota Medan, Sumatera Utara.

Nama dari makanan khas biasanya menandakan daerah asal makanan tersebut. Namun, berbeda dengan bika ambon yang menyandang nama daerah lain.

Asal-usul kue khas medan ini hanya bisa dilacak dari cerita lokal. Dikutip dari artikel “Bika Ambon of Indonesia: History, Culture, and Its Contribution to Tourism Sector” di Jurnal of Ethnic Food(Vol. 6, No. 2, 2019), berdasar cerita lokal, bika ambon pertama kali dibuat oleh seorang ibu keturunan Tionghoa yang tinggal di Jalan Ambon, Medan. Maka itu, kue ini kemudian disebut bika ambon.

Ada pula teori asal usul bika ambon yang mengaitkan kue ini dengan pengaruh dari barat. Dalam buku berjudul NerdBaker: Extraordinary Recipes, Stories & Baking Adventures from a True a True Oven Geek (2015), Christopher Tan menengarai adanya pengaruh Belanda dalam kue khas Medan tersebut.

Dugaan itu muncul karena adanya kemiripan kata “bingka” dengan kata bijenkorf (sarang lebah dalam bahasa Indonesia). Dari segi bentuknya, kue bika ambon memang mempunyai banyak pori kecil di bagian dalam sehingga sekilas agak mirip dengan sarang lebah yang berongga.

Sementara itu, dari segi rasa dan tekstur, bika ambon memiliki daya tarik tersendiri. Ciri khas dari kue ini adalah teksturnya kenyal, berpori-pori, dan menghadirkan rasa manis-gurih yang unik.

Resep Bika Ambon & Cara Pembuatan

Bika ambon biasanya berbahan dasar tepung tapioka atau tepung sagu, gula, santan, telur, dan tuak atau ragi. Tekstur bika ambon yang kenyal dan berongga disebabkan oleh penggunaan tepung tapioka dan fermentasi dari ragi atau tuak.

Belakangan, banyak penjual yang mencoba berkreasi dengan menghasilkan berbagai varian rasa bika ambon, seperti cokelat, madu, vanila, dan pandan. Para penjual juga membuat bika ambon halal tanpa tuak untuk menarik konsumen muslim.

Secara umum, dalam pembuatan bika ambon, telur, gula, ragi atau air tuak, santan, dan tepung tapioka dicampur menjadi satu. Adonan itu kemudian didiamkan selama beberapa jam sebelum dipanggang.

Untuk membuat bika ambon di rumah, berikut resep selengkapnya seperti dikutip dari dikutip dari laman Rose Brand.

1. Bahan-bahan untuk membuat bika ambon:

  • 14 butir kuning telur
  • 1 butir putih telur
  • 400 gr gula pasir
  • 430 ml santan kelapa
  • 325 ml air nila/tuak
  • 300 gr tepung tapioka
  • 15 lembar daun jeruk (sesuai selera)
  • 1/2 sdt ekstrak vanila

2. Cara membuat bika ambon:

-Rebus santan dengan daun jeruk.

-Masak santan hingga mendidih dan mulai mengental, lalu dinginkan.

-Kocok kuning telur, putih telur, dan gula pasir dengan garpu.

-Lalu, tuang air tuak dan santan yang sudah dimasak, aduk hingga rata dan gula larut.

-Tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit dan aduk rata. Lakukan sampai tepung habis.

-Saring adonan dan taruh di dalam wadah.

-Diamkan adonan selama 12-18 jam.

-Kemudian, siapkan loyang ukuran 20 x 20 x7 cm.

-Panaskan loyang di oven terlebih dahulu.

-Selanjutnya, tuang adonan bika ambon ke dalam loyang panas.

-Kemudian, panggang adonan bika ambon selama 1 jam atau sampai matang.

-Dinginkan kue bika ambon yang sudah matang, sebelum memotongnya.

-Setelah itu, bika ambon khas Medan siap disajikan.

Baca juga artikel terkait RESEP KUE atau tulisan lainnya dari Putri Raissa Zaravina

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Putri Raissa Zaravina
Penulis: Putri Raissa Zaravina
Editor: Addi M Idhom