Menuju konten utama

Rekomendasi Film Saat Hari Ibu di Netflix

Kegiatan menonton film untuk merayakan Hari Ibu 22 Desember bisa dilakukan dengan memanfaatkan platform layanan streaming Netflix.

Rekomendasi Film Saat Hari Ibu di Netflix
Ilustrasi Netflix. Getty Images/iStock Editorial

tirto.id - Menonton film bisa menjadi salah satu kegiatan untuk merayakan momen Hari Ibu. Kegiatan ini bisa dilakukan dimana saja dengan memanfaatkan platform penyedia layanan streaming film seperti Netflix.

Perayaan Hari Ibu sendiri hanya tinggal menghitung hari. Tahun ini, hari istimewa yang dirayakan secara nasional pada 22 Desember itu, akan jatuh pada Rabu (22/12/2021). Meskipun disebut sebagai hari istimewa, Hari Ibu bukan hari libur dan tidak jatuh di tanggal merah.

Meskipun jatuh pada hari kerja, Hari Ibu bisa dirayakan secara sederhana bersama keluarga dengan menonton film di Netflix. Raksasa streaming tersebut menawarkan berbagai koleksi film yang cocok ditonton di Hari Ibu dengan genre komedi hingga drama.

Berikut Tirto menghimpun daftar rekomendasi film yang bisa ditonton di Hari Ibu.

1. Otherhood

Film Otherhood diadaptasi dari novel Whatever Makes You Happy. Dilansir dari Decider, film ini bercerita tentang tiga ibu yang merasa terasing putra mereka yang beranjak dewasa.

Di Hari Ibu ketiganya memutuskan untuk mengunjungi apartemen anak-anak mereka yang ada di Manhattan. Rencana ini mereka lakukan untuk memperbaiki hubungan dengan anak-anak mereka.

Film Otherhood bisa ditonton di Netflix melalui link berikut:

Link Film Otherhood di Netflix

2. Fun Mom Dinner

Film komedi Fun Mom Dinner berkisah tentang sekelompok wanita yang menjadi ibu dari anak-anak berusia prasekolah. Menjadi ibu untuk anak yang masih kecil tidak pernah mudah. Hal ini membuat mereka ingin beristirahat sejenak dari tugas mengurus anak.

Para ibu akhirnya memutuskan untuk berkumpul sembari mengadakan makan malam. Acara makan malam yang seharusnya menyenangkan itu, berubah menjadi absurd setelah para ibu mengonsumsi banyak alkohol, pergi karaoke, dan membuat kekacauan untuk bersenang-senang.

Film Fun Mom Dinner bisa ditonton di Netflix melalui link berikut:

Link Film Fun Mom Dinner di Netflix

3. Life As We Know It

Film Life As We Know It merupakan film romansa-komedi yang dirilis pada 2010. Dikutip dari Elle, film ini menceritakan tentang pertemuan kembali mantan pasangan bernama Eric dan Holly. Pertemuan tidak direncanakan, mengingat keduanya mengakhiri hubungan mereka dengan kebencian.

Pertemuan terpaksa ini terjadi setelah mereka ditetapkan sebagai wali dari bayi yatim piatu bernama Sophie. Sophie adalah bayi perempuan dari sahabat Eric dan Holly yang meninggal dalam sebuah kecelakaan.

Film Life As We Know It di Netflix bisa ditonton melalui link berikut:

Link Film Life As We Know It di Netflix

4. Wine Country

Film Wine Country merupakan film komedi hasil debut Amy Poehler pada 2019. Film ini bercerita tentang sekelompok wanita yang merencanakan liburan ke Lembah Napa yang terkenal dengan produksi wine.

Liburan tersebut menjadi ajang reuni para wanita yang sudah lama tidak bertemu. Ekspektasi mereka terhadap liburan yang sempurna perlahan-lahan berubah menjadi berantakan setelah kejadian demi kejadian buruk terjadi.

Film Wine Country bisa diakses di Netflix melalui link berikut:

Link Film Wine Country di Netflix

5. Yes Day

Film Yes Day adalah film keluarga lainnya yang cocok ditonton untuk merayakan Hari Ibu. Film ini berkisah tentang pasangan suami istri yang merasa sering mengatakan "tidak" pada anak-anak mereka.

Mereka kemudian memutuskan untuk membuat "Yes Day" atau "Hari Ya" untuk ketiga anak mereka. Di hari istimewa tersebut, mereka berkomitmen untuk tidak mengatakan tidak pada permintaan anak-anak mereka, termasuk es krim seharga 40 Dolar AS hingga permintaan membuka jendela ketika cuci mobil.

Film komedi keluarga Yes Day bisa ditonton di Netflix melalui link berikut:

Link Film Yes Day di Netflix

Baca juga artikel terkait REKOMENDASI FILM NETFLIX atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Film
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yantina Debora