Menuju konten utama

Rayakan Satu Dekade, Brightspot Market Digelar pada 3-6 Oktober

Brightspot Market akan kembali digelar pada 3-6 Oktober di 8 District Marketplace Senopati, Jakarta.

Rayakan Satu Dekade, Brightspot Market Digelar pada 3-6 Oktober
Aplikasi Brightspot QR Code unik untuk dipindai saat pengunjung memasuki area Brightspot. Instagram/brightspotmrkt

tirto.id - Brightspot Market merupakan salah satu acara bergengsi di Jakarta yang sangat di nanti-nantikan.

Sejak tahun 2009, Brightspot Market telah hadir untuk memanjakan para penggila belanja online dan para pebisnis online untuk menggelar pasar belanja di bidang fashion dan kuliner.

Acara yang tiap tahun selalu ini selalu digelar dengan meriah ini, kembali hadir di tahun 2019 dengan mengusung tema ‘Inward Onward’.

Pada perayaannya yang ke satu dekade, Brightspot Market bekerja sama dengan perusahaan belanja online Lazada.

Festival Brightspot Market 2019 digelar mulai tanggal 3 hingga 6 Oktober bertempat di 8 District Marketplace Senopati, Jakarta.

Menempati ruang di lantai 1 sampai 3 dengan luas 8000m2, akan ada fashion, kerajinan, makanan, seni, lokakarya kreatif, panel diskusi, arena seluncur es, band, DJ, dll yang ikut serta memeriahkan acara ini.

Berbeda dari tahun sebelumnya, Brightspot tahun ini menggandeng mobile platform DANA untuk menyukseskan acara ini.

Diumumkan langsung melalui Instagram resmi Brighspot Market @brightspotmrkt, untuk masuk ke festival ini, dikenakan biaya sebesar Rp1 per hari.

Dengan mendownload kemudian mendaftar pada aplikasi Brightspot, pengunjung akan mendapatkan voucher DANA sebesar Rp1 untuk digunakan sebagai tiket masuk.

Akan ada lebih dari 220 vendor yang akan memeriahkan festival Brightspot Market kali ini. Vendor-vendor yang hadir dalam festival ini merupakan para pebisnis lokal mulai dari yang sudah memiliki nama besar dan ada pula yang masih baru memulai usaha.

Beberapa vendor tersebut diantaranya Aesthetic Pleasure, 3Mongkis, AMBLE, APA, ATSTHELABEL, Bale, Beauty barn, BLP Beauty, Callie Cotton, Cottonink, Locale, dan lainnya.

Festival yang berlangsung selama 4 hari ini akan dibuka untuk umum di hari kedua pada tanggal 4 Oktober 2019. Di hari pertama, festival ini dikhususkan untuk para tamu undangan.

Dilansir dari web resmi Brightspot Market, festival ini akan menghadirkan sejumlah tokoh inspiratif di dunia seni, kreatif industri, dan makanan, di antaranya adalah Chef Renatta Moeloek, Laura Basuki, Ario Pratomo, Kimo Stamboel, Imelda Therinne, Joko Anwar, Tara Basro, dll. Mereka telah dijadwalkan untuk mengisi konferensi di tanggal 4 hingga 6 Oktober 2019.

Untuk memudahkan akses pengunjung menuju lokasi, Brightspot Market telah bekerja sama dengan MRT Jakarta.

Telah disediakan dua pilihan rute tercepat yang dapat ditempuh oleh pengunjung selepas turun dari kereta cepat MRT untuk menuju gedung tempat Brightspot Market digelar.

Rute pertama dimulai dari stasiun Istora Mandiri, setelah keluar di stasiun, berjalanlah ke Pacific Place Mall dan melalui Grand Lucky Superstore, di mana pengunjung akan menemukan kompleks Distrik 8 tepat di sebelahnya.

Pengunjung akan menemukan gedung tempat Brightspot Market digelar di sebelah menara Kemakmuran.

Sedangkan rute kedua dimulai dari Stasiun Senayan, saat keluar di Jl. Sudirman Summitmass, langsung ke area tri-section dan belok kanan untuk menemukan jalan ke Grand Lucky Superstore, dan kemudian langsung pergi ke kompleks Distrik 8.

Baca juga artikel terkait BELANJA ONLINE atau tulisan lainnya dari Ninda Fitria

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Ninda Fitria
Penulis: Ninda Fitria
Editor: Yandri Daniel Damaledo