Kita memerlukan pembangunan suatu pola pikir Islam yang baru, berfokus pada bumi, pada kehidupan saat ini. Berfokus pada bagaimana membuat hidup sekarang menjadi lebih baik, dalam hal ekonomi, teknologi, kesejahteraan, dan perdamaian. Semua ini diawali dari hal-hal kecil. Disiplin dalam menjaga kebersihan, menghasilkan disiplin pada skala lebih besar. Disiplin berhubungan pula dengan etos kerja. Etos inilah yang membangkitkan kemajuan ekonomi dan teknologi. Itulah Islam yang membumi.