Menuju konten utama

PSSI Kontak Ruud Gullit untuk Melatih Timnas Indonesia

PSSI telah mengontak Ruud Gullit sebagai salah satu kandidat pelatih Timnas Indonesia.

PSSI Kontak Ruud Gullit untuk Melatih Timnas Indonesia
Ruud Gullit. Antonio Calanni/AP

tirto.id - Kandidat calon pelatih Timnas Indonesia tampaknya bakal bertambah. Mochammad Iriawan alias Iwan Bule selaku Ketua Umum PSSI mengaku telah mengontak salah satu legenda hidup sepakbola dunia, Ruud Gullit. Mantan Kapolda Jawa Barat ini berharap segera mendapat balasan dari eks gelandang tim nasional Belanda itu.

"Kami sudah mengontak Ruud Gullit sejak seminggu yang lalu. Namun belum ada respons dari dirinya. Mudah-mudahan ada kabar," harap Iwan Bule di Filipina usai pertandingan SEA Games 2019 Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam pada Selasa (5/12/2019) seperti dikutip dari Antara.

Pecinta sepakbola tentunya sudah tidak asing lagi dengan nama Ruud Gullit. Semasa masih aktif bermain, sosok yang sempat lekat dengan rambut gimbalnya ini merupakan bagian dari generasi emas AC Milan yang berjaya di era 1980 hingga 1990-an.

Di awal kariernya, Ruud Gullit memperkuat klub-klub Belanda yakni HFC Haarlem, Feyenoord, dan PSV Eindhoven sebelum hijrah ke Italia. Dari AC Milan, ia sempat singgah di Sampdoria lalu gantung sepatu di klub Liga Inggris, Chelsea.

Pria kelahiran Amsterdam tanggal 1 September 1962 ini juga diandalkan Timnas Belanda. Sebanyak 66 caps dan 17 gol dalam periode 1981-1994 telah disandang oleh Ruud Gullit bersama De Oranje. Tahun 1987, ia meraih penghargaan Ballon d’Or.

Setelah gantung sepatu, Ruud Gullit melanjutkan kiprahnya di lapangan hijau dengan menjadi pelatih. Tercatat, ia pernah membesut Chelsea, Newcastle United, Feyenoord (Belanda), LA Galaxy (Amerika Serikat), Terek Grozny (Rusia), dan menjadi asisten manajer Timnas Belanda.

Sebelum menghubungi Ruud Gullit, PSSI juga telah mendengarkan paparan dua kandidat pelatih Timnas Indonesia lainnya, yakni Shin Tae-yong asal Korea Selatan dan Luis Milla Aspas dari Spanyol, untuk menggantikan Simon McMenemy yang dipecat.

Shin Tae-yong adalah pelatih yang membesut Korsel di Piala Dunia 2018, sedangkan Luis Milla pernah membawa Spanyol U21 meraih juara Piala Eropa U21 2011 dan sempat menukangi Timnas Indonesia di Asian Games 2019.

Baca juga artikel terkait TIMNAS INDONESIA atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus