Menuju konten utama

PSS vs Tira Persikabo: Jadwal, Prediksi, Skor H2H, Live Streaming

PSS vs Tira Persikabo 2019, jadwal, prediksi, skor head to head, dan live streaming, yang akan digelar Minggu (22/12/2019) pukul 15.30 WIB.

PSS vs Tira Persikabo: Jadwal, Prediksi, Skor H2H, Live Streaming
Ilustrasi. Pemain PSS Sleman Haris (tengah) berebut bola dengan pemain Bali United Taufiq (kanan) saat laga Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (6/11/2019). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/wsj.

tirto.id - Pertandingan PSS vs Tira Persikabo dalam pekan pemungkas Shopee Liga 1 2019 dihelat Minggu (22/12/2019) pukul 15.30 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Meski kalah pada putaran pertama, diprediksi Super Elja dapat memenangkan laga kandangnya ini.

Berdasarkan hasil pada pertandingan pertama musim ini, Tira Persikabo memang menang dengan skor 3-1.

Tiga gol Laskar Padjadjaran dicetak oleh Ciro Alves, Khurshed Beknazarov, dan Osas Saha. Sedangkan satu-satunya balasan PSS dilesakkan oleh Kushedya Hari Yudo.

Pada penampilan kali ini, Super Elja pun akan bermain di kandang. Diprediksi, tuan rumah tampil maksimal dan habis-habisan demi menutup musim dengan raihan kemenangan di depan publik sendiri.

Pelatih PSS, Seto Nurdiantoro, menyatakan bakal membawa misi kemenangan dalam laga ini. Seto mengungkapkan, Yevhen Bokhashvili dan kolega akan tampil agresif demi muwujudkan harapannya.

"Besok kita mencoba tampil lepas, tampil agresif. Harapannya, pemain bisa seperti itu dan kami memenangkan pertandingan ini," kata Seto, melansir laman Antara, Sabtu (21/12).

Berbicara mengenai calon lawan, arsitek 45 tahun itu akan tetap mewaspadai permainan Tira Persikabo. Pasalnya, tim tamu diprediksi bermain dengan lepas dan tanpa beban.

"Hal-hal ini yang kami antisipasi bagaimana cara bermain Tira dan motivasi-motivasi yang bermain lepas dan tidak ada beban itu yang menjadi perhatian kami," tambah Seto.

Sementara tim tamu sendiri mengincar hasil positif dalam lawatannya ini. Igor Kriuschenko, juru taktik Tira Persikabo pun berharap, dapat menyelesaikan akhir musim dengan raihan yang bagus usai membawa timnya menang atas Bali United (1-0) dan tertahan oleh Persela (1-1).

"Suasana tim menyenangkan untuk laga tandang terakhir di Sleman. Kami mencoba menyelesaikan musim ini dengan baik," beber Igor Kriuschenko, dikutip Bola.com, Kamis (19/12).

Skor Head to Head (H2H)

19/08/2019 Tira Persikabo vs PSS 3-1

Lima Laga Terakhir PSS

28/11/2019 Barito vs PSS 1-0

03/12/2019 PSS vs Badak Lampung 5-1

07/12/2019 PSS vs Persib 0-0

11/12/2019 Persela vs PSS 1-0

15/12/2019 PSM vs PSS 1-1

Lima Laga Terakhir Tira Persikabo

27/11/2019 Kalteng Putra vs Tira Persikabo 1-0

02/12/2019 Tira Persikabo vs Barito 0-1

06/12/2019 Borneo FC vs Tira Persikabo 4-1

12/12/2019 Bali United vs Tira Persikabo 0-1

16/12/2019 Tira Persikabo vs Persela 1-1

Live Streaming PSS vs Tira Persikabo

Laga PSS vs Tira Persikabo yang berlangsung Minggu (22/12/2019) pukul 15.30 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman, dapat disaksikan melalui live streaming lewat tautan berikut ini.

Live Streaming PSS vs Tira Persikabo di Vidio

*Catatan: Perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu.

Perkiraan Susunan Pemain

PSS (4-3-3): Ega Rizky Pramana; Bagus Nirwanto, Alfonso De La Cruz, Asyraq Gufran, Ikhwan Ciptady; Guilherme Batata, Sidik Saimima, Jefri Kurniawan; Haris Tuharea, Kushedya Hari Yudo, Yevhen Bokhashvili.

Tira Persikabo (4-3-3): Angga Saputro; Rezky Ikhwan, Khurshed Beknazarov, Mountala Zoubairou, Abduh Lestaluhu; Roni Sugeng, Parfait Louis, Guntur Triaji; Prisca Womsiwor, Wawan Febriyanto, Ciro Alves.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yandri Daniel Damaledo