Menuju konten utama

Profil Tim Guinea U23: Rival Indonesia di Playoff Olimpiade 2024

Profil Guinea U23 lawan Timnas Indonesia U23 di play off Olimpiade Paris 2024 dan daftar pemain Guinea U23 untuk Play Off Olimpiade 2024.

Profil Tim Guinea U23: Rival Indonesia di Playoff Olimpiade 2024
Timnas Guinea U23. instagram/feguifootofficiel

tirto.id - Profil Guinea U23 lawan Timnas Indonesia U23 di play off Olimpiade Paris 2024. Tim peringkat ke-4 Piala Afrika U23 2023 tersebut memiliki pemain-pemain yang tampil untuk klub-klub Eropa, dan sejumlah liga di Afrika serta Asia.

Guinea U23 menempati peringkat ke-4 Piala Afrika U23 2023 setelah tumbang dari Mali U23 via adu penalti dalam perebutan tempat ke-3. Di babak semifinal mereka tumbang dari Mesir, setelah lolos fase grup sebagai runner up di bawah Maroko.

Meskipun menempati peringkat ke-4 Piala Afrika U23 2024, Guinea memiliki rekor yang tidak terlalu bagus. Dalam 5 laga yang mereka jalani sepanjang turnamen tim berjuluk Syli National tersebut hanya memetik 1 kemenangan, 1 hasil imbang dan 3 kali menderita kekalahan.

Satu-satunya kemenangan Guinea U23 diraih saat menghadapi Kongo U23 dengan skor 3-1. Sementara saat menghadapi Maroko, Mesir, dan Mali, mereka selalu tumbang. Adapun 1 hasil imbang yang mereka dapat di fase grup adalah menghadapi Ghana.

Profil Timnas Guinea U23 untuk Play Off Olimpiade 2024

Setelah turnamen Piala Afrika U23 2023 selesai pada Juni 2023 Timnas Guinea, tidak memiliki agenda resmi. Namun, sejak Maret 2024 mereka mulai melakukan pemusatan latihan dan menjalani uji coba untuk menghadapi play off Olimpiade 2024.

Guinea U23 tercatat melakukan 2 uji coba di bulan Maret 2024 melawan Amerika Serikat U23, dan klub lokal Spanyol, UE Olot. Dalam 2 uji coba tersebut mereka tumbang dari Amerika Serikat 3-0 dan menang atas UE Olot 0-4.

Salah satu pemain andalan Guinea U23 adalah Algassime Bah, yang memperkuat tim Olimpiakos di Liga Yunani. Pemain berposisi penyerang tersebut menjadi andalan mereka di Piala Afrika U23 2023 dan mencetak 1 gol dalam 5 pertandingan yang mereka jalani sepanjang turnamen.

Nama lainnya yang wajib diwaspadai di lini depan adalah Ousmane Camara (Annecy/Ligue 2 Prancis), dan Fode Camara (Sfaxien/Liga Tunisia). Ketiganya merupakan andalan di lini depan Guinea U23.

Sementara di posisi bertahan, Guinea U23 memiliki nama-nama seperti Mohamed Soumah (Gent/Liga Belgia), Madiou Keite (Auxerre/Ligue 2 Prancis), dan Naby Oulare (Boluspor/Liga 2 Turki). Banyaknya pemain yang tampil di kompetisi Eropa pun menjadi keuntungan bagi Syli National, karena play off Olimpiade 2024 akan berlangsung di Prancis.

Sama seperti Timnas Indonesia, Guinea U23 juga belum pernah tampil di Olimpiade. Oleh sebab itu, jika berhasil memetik kemenangan dan lolos ke fase grup, ini akan menjadi debut mereka di Cabor sepak bola kejuaraan multi event dunia tersebut.

Daftar Pemain Guinea U23 untuk Play Off Olimpiade 2024

Guinea U23 telah memanggil 24 pemain yang disiapkan untuk tampil di babak play off Olimpiade Paris 2024. Mereka sudah menjalani pemusatan latihan pada Maret 2024, dan juga uji coba melawan Amerika Serikat, dan UE Olot.

No.Pos.PlayerDate of birth (age)CapsGoalsClub
1GKSandali Condé26 March 2001 (age 23)10Stripfing
16GKMory Keita13 July 2005 (age 18)50Hafia
GKSékou Camara25 May 2002 (age 21)00Kaloum
GKNfaly Camara23 June 2003 (age 20)00Horoya
2DFSahmkou Camara10 June 2003 (age 20)10Stade Lausanne
3DFChérif Camara21 October 2002 (age 21)20Hafia
4DFMohamed Soumah13 March 2003 (age 21)60Gent
5DFBangaly Cissé28 December 2002 (age 21)40SOAR
21DFMadiou Keita29 August 2004 (age 19)50Auxerre
DFNaby Oularé6 August 2002 (age 21)50Boluspor
DFNaby Camara3 December 2001 (age 22)30Al-Waab
6MFFodé Camara23 June 2002 (age 21)60Sfaxien
8MFAhmadou Ama Camara1 August 2003 (age 20)10Raja Casablanca
10MFAmadou Keita28 October 2001 (age 22)00Eupen
14MFSelu Diallo1 October 2003 (age 20)10Alavés
15MFSory Traoré13 March 2005 (age 19)10Horsens
18MFSékou Tidiany Bangoura5 April 2002 (age 22)30Tuzlaspor
7FWOusmane Condé21 August 2004 (age 19)10Leganés
9FWElhadj Bah22 August 2001 (age 22)10Dunkerque
11FWOusmane Camara3 November 2001 (age 22)60Annecy
12FWAlgassime Bah12 November 2002 (age 21)61Olympiakos
19FWDjibril Bangoura27 December 2001 (age 22)10Versailles
FWOusmane Camara23 January 2001 (age 23)00Sharjah
FWMomo Touré12 January 2002 (age 22)00Van

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yulaika Ramadhani