tirto.id - Profil Sadullo Gulmurodi merupakan wasit yang akan memimpin laga Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Bagaimana kiprah sang wasit selama ini? Apakah Gulmurodi pernah memimpin laga Indonesia sebelumnya?
Pertandingan Indonesia vs Bahrain akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa 25 Maret pukul 20.45 WIB. Duel antara kedua negara di matchday 8 nanti diprediksi sengit. Oleh karena itu, kiprah wasit akan sangat disorot.
Gulmurodi telah ditunjuk sebagai wasit utama di pertandingan nanti. Tugas tidak mudah akan diemban Gulmurodi ketika dua negara yang sama-sama memiliki enam poin akan saling berhadapan demi menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026.
Selain Gulmurodi, tatapan mata juga akan tertuju pada pengadil lain. Mereka adalah Hasan Karimov dan Farkhod Kuralov sebagai asisten wasit serta Sayyodjon Zainiddinov sebagai wasit keempat. Tiga nama tersebut juga berasal dari Tajikistan.
Sedangkan dua wasit VAR juga akan mendapatkan sorotan. Mereka adalah Mohammed Obaid Khadim Mohammed dan Omar Mohammed Ahmed Hassan Al-Ali yang sama-sama berasal dari Uni Emirat Arab.
Profil Sadullo Gulmurodi
Gulmurodi sendiri merupakan wasit yang saat ini masih berusia 34 tahun. Ia lahir pada 2 Desember 1990 di Khisor, Tajikistan. Gulmurodi juga merupakan salah satu wasit terbaik yang dimiliki Tajikistan.
Laman Transfermarkt mencatat bahwa Gulmurodi mulai berperan sebagai wasit profesional pada tahun 2019. Saat itu ia memimpin enam laga Liga Tajikistan, laga final Tajik Super Cup antara Istiqlol Dushanbe vs FK Khujand, dan satu pertandingan AFC Cup antara 4.25 SC vs Kitchee.
Di tahun yang sama Gulmurodi memulai debutnya di ajang internasional. Pertandingan Yordania vs Nepal di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 menjadi debut bagi Gulmurodi.
Perlahan, Gulmurodi beberapa kali mendapatkan tugas dari AFC maupun FIFA untuk memimpin beberapa pertandingan penting. Laga-laga internasional seperti Kualifikasi Piala Dunia, Kualifikasi Piala Asia, dan uji coba internasional pernah ia pimpin.
Di level klub, Gulmurodi juga beberapa kali menjadi wasit di Liga Champions Asia. Musim 2024-25 ini Gulmurodi telah memimpin empat laga ACL Elite. Masing-masing di laga antara Al-Ain vs Al-Sadd, Shanghai Port vs Central Coast Mariners, Al Ahli vs Al-Shorta, dan Al-Rayyan vs Esteghlal.
Pernah Pimpin Laga Indonesia?
Sebagai wasit internasional, Gulmurodi juga tercatat pernah memimpin beberapa pertandingan Timnas Indonesia. Salah satunya adalah di laga Piala Asia 2024 saat Indonesia berhadapan dengan Vietnam di fase grup.
Indonesia kala itu menang 1-0 berkat gol penalti kapten Asnawi Mangkualam. Gulmurodi di laga tersebut juga memberikan satu kartu merah bagi pemain Vietnam yakni Lê Phạm Thành Long jelang akhir pertandingan.
Masih di turnamen yang sama, Gulmurodi juga pernah menjadi wasit keempat di dua pertandingan Timnas Indonesia. Masing-masing saat laga melawan Irak dan Jepang.
Tidak hanya di level senior, Gulmurodi juga tercatat pernah memimpin laga Timnas Indonesia U20 di Piala Asia U20 2023. Momen itu terjadi saat Indonesia asuhan Shin Tae-yong kalah 2-0 dari Irak.
Menariknya, sama seperti saat bertemu Vietnam, Gulmurodi juga memberikan kartu merah bagi pemain lawan saat itu. Adalah winger Irak U20, Charbel Shamoon, yang saat itu diganjar kartu merah oleh Gulmurodi di akhir babak pertama.
Lalu, apakah Gulmurodi pernah memimpin laga Bahrain? Terdapat satu laga Bahrain saat melawan Malaysia di Kualifikasi Piala Asia 2024 yang dipimpin Gulmurodi. Bahrain yang melakoni laga tandang saat itu meraih kemenangan 1-2.
Sementara itu dalam rangkaian laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Gulmurodi tercatat pernah memimpin empat pertandingan. Masing-masing tiga laga di ronde dua dan satu pertandingan di ronde tiga.
Laga pertama adalah Oman vs China Taipei pada 16 November 2023 yang berakhir 3-0 untuk tuan rumah. Secara statistik kala itu Gulmurodi mengeluarkan empat kartu kuning. Satu kartu kuning bagi pemain Oman dan sisanya untuk pemain China Taipei.
Kemudian ada pertandingan Kuwait vs Qatar pada 26 Maret 2024 yang selesai dengan skor 1-2. Gulmurodi juga mengeluarkan empat kartu kuning di laga itu. Masing-masing dua untuk pemain Kuwait dan dua untuk pemain Qatar.
Lalu laga ketiga adalah kala Singapura dibantai Korea Selatan 0-7 pada 6 Juni 2024. Pertandingan tersebut relatif bersih karena Gulmurodi sama sekali tidak mengeluarkan kartu bagi pemain kedua tim.
Sedangkan satu pertandingan ronde tiga yang dipimpin Gulmurodi adalah Korea Utara vs Iran pada 14 November 2024. Dalam laga yang berakhir 2-3 untuk kemenangan Iran itu Gulmurodi mengeluarkan kartu kuning, kartu merah, dan bahkan memberikan penalti.
Tiga kartu kuning dikeluarkan Gulmurodi, dua untuk pemain Korea Utara dan satu bagi pemain Iran. Ada juga satu kartu merah langsung bagi pemain Iran, Shojae Khalilzadeh. Gulmurodi juga memberikan hadiah penalti bagi Iran kala itu walau gagal dimanfaatkan Mehdi Taremi menjadi gol.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya