Menuju konten utama

Profil Rajwa Al Saif, Istri Putra Mahkota Yordania Al Hussein

Rajwa Al Saif wanita asal Arab Saudi yang kini resmi menjadi istri dari Pangeran Yordania Al Hussein, berikut profilnya.

Profil Rajwa Al Saif, Istri Putra Mahkota Yordania Al Hussein
Pernikahan Putra mahkota Yordania Al Hussein. instagram/alhusseinjo

tirto.id - Putra Mahkota Yordania, Al Hussein bin Abdullah II resmi menikahi Rajwa Al Saif pada Kamis (1/6/2023). Pernikahan keduanya berlangsung secara mewah dan meriah yang disiarkan secara langsung di seluruh dunia.

Pernikahan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh besar global. Dikutip dari Independent, beberapa tamu undangan yang menghadiri pernikahan itu termasuk ibu negara AS Jill Biden, pangeran dan putri Kerajaan Inggris William dan Kate Middleton, hingga Raja Spanyol Juan Carlos I dan istrinya.

Momen 'Royal Wedding' Putra Kerajaan Hasymiah Yordania ini, banyak menyita perhatian publik. Banyak orang penasaran siapa sebetulnya sosok Rajwa Al Saif yang menikahi putra bangsawan Yordania ini.

Hal ini menyusul fakta bahwa Rajwa Al Saif ternyata bukanlah warga negara Yordania. Ia merupakan warga negara Arab Saudi dan dikabarkan masih memiliki hubungan dengan keluarga Kerajaan Arab Saudi.

Lantas, bagaimana profil Rajwa Al Saif yang kini resmi jadi istri Putra Mahkota Yordania Al Hussein?

Profil Rajwa Al Saif, Istri Putra Mahkota Yordania Al Hussein

Rajwa Al Saif yang kini dikenal sebagai Putri Rajwa Al Hussein merupakan seorang wanita warga negara Arab Saudi kelahiran Riyadh, 28 April 1994.

Ia merupakan anak bungsu dari empat bersaudara yang berasal dari Provinsi Sudair, Arab Saudi. Meskipun dulu ia berstatus sebagai warga negara biasa, Al Saif ternyata masih memiliki hubungan dengan kerajaan Arab.

Dikutip dari Alarabiya, ia merupakan anak dari keluarga Al Sudairi dari garis keturunan sang ibu. Al Sudairi sendiri merupakan klan keluarga yang sama dengan Raja Arab, Saudi Salman.

Ibunda Rajwa Al Saif, Azza Al Sudairi diketahui merupakan cucu pertama dari Raja Salman. Keluarga Al Sudairi sangat berpengaruh di Arab Saudi.

Bahkan di Arab dikenal dengan istilah "Seven Saudiri" yang merujuk pada aliansi tujuh pangeran pewaris tahta dalam keluarga kerajaan Arab Saudi.

Tidak hanya sang ibu, ayah Rajwa Al Saif juga berasal dari keluarga kaya dan berpengaruh di Arab Saudi. Ayah Rajwa, yaitu Khaled Al Saif adalah CEO Grup Al Saif yang bergerak di bidang otomotif dan alat berat.

Sebelum menyandang gelar sebagai seorang putri Yordania, Rajwa Al Saif dikenal sebagai seorang arsitektur dan wanita karier.

Ia bekerja di sebuah perusahaan arsitektur POLA yang berbasis di Los Angeles, AS. Namun, beberapa waktu terakhir ia memutuskan kembali ke tanah air dan bekerja di studio Designlab Experience, Riyadh.

Kariernya di bidang arsitektur sejalan dengan studi yang ia jalani selama menempuh perguruan tinggi. Dikutip dari Town and Contry Magazine, Rajwa Al Saif menempuh pendidikan sarjana di Universitas Syracuse di New York.

Ia lulus dengan gelar kehormatan sebagai sarjana arstitektur dari Syracuse pada 2017. Rajwa Al Saif kemudian melanjutkan studinya ke Fashion Institute of Design and Merchandising di Los Angeles.

Dua tahun setelah menjalankan studi di Los Angeles, ia memperoleh gelar Associate of Arts (AA) di bidang desainer profesional pada 2019.

Dikutip dari LA Times ia bertemu dengan Al Hussein melalui seorang teman. Hal ini diungkapkan langsung oleh Pangeran Hussein yang menyebutkan bahwa ia beruntung bisa bertemu dengan Rajwa melalui teman sekelasnya di sekolah.

Melalui perkenalan itu, keduanya semakin dekat dan memutuskan untuk bertungan pada Agustus 2022.

Kemudian, pada awal Juni 2023 ia dan Al Hussein memutuskan untuk melangsungkan pernikahan. Melalui pernikahan ini, Rajwa resmi menyandang gelar sebagai Putri Yordania dan Ratu Rajwa di masa depan.

Pernikahan keduanya berlangsung meriah di Istana Kerajaan Hasymiah yang dihadiri oleh tokoh-tokoh besar dan selebriti papan atas.

Baca juga artikel terkait PROFIL RAJWA AL SAIF atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yantina Debora