Menuju konten utama

Profil Jhonny Iskandar, Jejak Karier Musik, & Penyebab Meninggal

Musikus dangdut Jhonny Iskandar meninggal dunia hari ini. Berikut profil Jhonny Iskandar, jejak karier, dan penyebab ia meninggal.

Profil Jhonny Iskandar, Jejak Karier Musik, & Penyebab Meninggal
Penyanyi dangdut legendaris, Jhony Iskandar, saat menunjukkan kacamata ikoniknya kepada wartawan saat ditemui pada acara konferensi pers Synchronize Festival 2023 di M Bloc Space, Jakarta Selatan pada Selasa (25/7/2023). ANTARA/Farhan Arda Nugraha.

tirto.id - Pedangdut legendaris Jhonny Iskandar meninggal dunia pada usia 64 tahun Jumat (10/5/2024), pagi. Kabar meninggalnya Jhonny Iskandar disampaikan oleh grup musik Orkes Moral Pengantar Minum Racun (OM PMR) melalui media sosial.

"Innalillahi wainnaillaii rojiun. Telah meninggal dunia teman/ sahabat/kakak/om kami tercinta Jhoni Iskandar bin Muhammad Said pada Jumat, 10 Mei 2024, pukul 09.00," tulis akun Instagram resmi @Om_pmr77, pagi ini.

Penyebab meninggal Jhonny Iskandar saat ini belum diumumkan oleh pihak keluarga. Lebih lanjut, OM PMR menyebut bahwa Jhonny menghembuskan napas terakhirnya di RSUD Cikaret.

Masih berdasarkan unggahan yang sama, OM PMR menyampaikan bahwa jenazah Jhonny akan disemayamkan di rumah duka di Jalan Anyar Desa Leuwinutug, RT 02/01, Citeureup, Kabupaten Bogor.

Keluarga berencana memakamkan Jhonny di pemakaman keluarga hari ini. Menyusul kabar duka ini, rekam jejak karier musik Jhonny Iskandar kembali disorot publik.

Profil Jhonny Iskandar dan Jejak Karier Musik

Jhony Iskandar atau yang juga dikenal dengan Jhonny Iskandar merupakan pedangdut ternama Indonesia yang populer di era 80 dan 90-an. Ia lahir di Gresik, 20 Oktober 1959 dan menghabiskan masa kecilnya di Jawa Timur.

Seumur hidupnya Jhonny Iskandar menikah sebanyak dua kali, yaitu dengan penyanyi Mega Mustika dan Nurhayati Bilqis. Kedua pernikahan itu membuat Jhonny dikaruniai empat orang anak, salah satunya vokalis band Saptarasa, Dewo Iskandar.

Belum banyak yang tahu jika di masa mudanya, Jhonny sempat mengenyam pendidikan keagamaan di pesantren. Mengutip NU Online, Jhonny Iskandar merupakan santri di Pesantren Zainul Haan Genggong tahun 1973-1977 yang ada di Probolinggo.

Bahkan, berkat kegiatan di pesantren membuat Jhonny secara tidak sengaja mengasah kemampuan bernyanyi. Selama menjalani pendidikan di pesantren, Jhonny sering membaca syair-syair pujian untuk Nabi Muhammad SAW yang dilagukan.

Ia juga sempat mengajari santri-santri lain membaca Al-Qur'an karena kemampuan vokalnya yang begitu mengesankan. Setelah lulus dari pesantren, Jhonny pindah ke Jakarta mengikuti orang tuanya yang pindah kerja dan masuk SMA di Ibu Kota.

Sembari melanjutkan sekolahnya, Jhonny terus mengasah kemampuan bermusiknya. Bersama 6 orang temannya, mereka membentuk sebuah grup musik yang rutin menjuarai perlombaan lokal.

Menyadari dirinya berbakat, membuat Jhonny serius menekuni karier di bidang musik. Melansir Antara, puncak karier Jhonny terjadi pada tahun 1990-an ketika ia menjadi vokalis dan ikon OM PMR.

Bersama grup musik dangdut itu, Jhonny dan kawan-kawan berhasil menciptakan sederet lagu populer. Lagu-lagu gubahannya bersama OM PMR juga masih eksis dinyanyikan hingga saat ini, seperti "Bukan Pengemis Cinta", "Judul-Judulan", dan "Ada Gak Ada."

Sosok Jhonny sendiri begitu disukai masyarakat karena sikapnya yang jenaka dan penampilannya ikonik. Jhonny dikenal dengan rambut gondrong, topi atau ikat kepala, dan kacamata bolong yang selalu ia kenakan sejak 1985.

Jhonny mengaku kacamata bolong itu selalu ia kenakan untuk menciptakan ciri khas sebagai penyanyi.

"Bagi seorang penyanyi penting mempunyai ciri khas, supaya apa? 'itu tuh yang pakai kacamata bolong, yang sekarang udah nggak bolong, pakai rantai lagi' nggak tahu namanya tapi tahu cirinya, itu penting bagi seorang yang ternama," katanya seperti dikutip dari Antara.

Sepak terjang Jhonny dan kawan-kawannya di OM PMR berakhir pada 2018. Jhonny memutuskan keluar dari grup tersebut karena perbedaan prinsip dan tidak memperoleh kesepakatan soal pembagian honor.

Selanjutnya, Jhonny berkarier solo dan rutin manggung di acara off air maupun on air. Festival besar terakhirnya berlangsung tahun lalu, saat ia mengisi acara Sychronize Fest 2023, di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Jhony Iskandar juga sempat kembali manggung bersama rekan-rekannya di OM PMR di acara Pesta Bebas Berselancar Bogor, pada Februari 2024.

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Addi M Idhom