Menuju konten utama

Profil Jessica Mruzik Pemain Asing Popsivo Polwan Proliga 2025

Profil Jessica Mruzik pemain asing baru dalam tim voli putri Popsivo Polwan di final four Proliga 2025. Cek daftar prestasi, posisi main, dan asal negara.

Profil Jessica Mruzik Pemain Asing Popsivo Polwan Proliga 2025
Jessica Mruzik. instagram/jess_mruz19

tirto.id - Profil Jessica Mruzik pemaing asing baru Popsivo Polwan di Proliga 2025. Atlet berkebangsaan Amerika Serikat tersebut berposisi sebagai opposite hitter. Jessica lahir 15 Juni 2002.

Jessica Mruzik akan bergabung dengan Popsivo Polwan jelang babak final four Proliga 2025. Jessica dikenal sebagai atlet berprestasi. Dia pernah meraih penghargaan outside hitter terbaik di Liga Voli USA dua musim beruntun.

Jessica bakal menggantikan Bethania De La Cruz dan Neriman Ozsoy yang dipastikan akan meninggalkan Popsivo Polwan. Sebelumnya, dia bermain untuk LOVB Houston di Liga Voli Amerika Serikat.

Selain itu, Popsivo juga resmi merekrut rekan Jessica di LOVB, Madison Kingdon untuk melengkapi kuota pemain asing Proliga 2025. Popsivo lolos ke babak final four dengan finis di peringkat 1 klasemen putri babak reguler.

Profil Jessica Mruzik Pemain Asing Popsivo Polwan Proliga 2025 dan Prestasi

Klub voli putri Popsivo Polwan melakukan sejumlah persiapan jelang melakoni babak final four Proliga 2025. Meski tampil dominan di musim reguler dengan catatan 11 menang dan 1 kali kalah, mereka tetap melakukan perubahan.

Tim milik kepolisian tersebut telah mengumumkan Yolla Yuliana sebagai pemain anyar awal bulan Maret. Middle Blocker timnas Indonesia tersebut didatangkan dari klub divisi 2 Liga Voli Jepang, Tokyo Sunbeams.

Popsivo juga mengganti formasi pemain asing mereka dengan merekrut dua pemain asal klub LOVB Houston, yakni Jessica Mruzik dan Madison Kingdon. Kedua pemain tersebut berposisi sebagai outside hitter.

Madison Kingdon pernah membela Popsivo pada gelaran Proliga musim 2024 lalu. Madison pindah ke LOVB Houston, kemudian kembali lagi ke Popsivo bersama dengan rekan setimnya Jessica Mruzik.

Jessica Mruzik memulai karier voli professional saat bergabung dengan klub Michigan Blue di Liga Voli Amerika Serikat pada tahun 2020. Ia membela klub asal tempat tinggalnya tersebut selama dua musim (2020/2021, 2021/2022).

Jessica kemudian pindah ke klub Pennsylvania State University pada musim 2022/2023 hingga 2024/2025. Jessica sempat bermain untuk Pennsylvania selama setengah musim 2024/2025, sebelum pindah ke LOVB Houston pada awal tahun 2025.

Jessica Mruzik memiliki beberapa prestasi mentereng di level junior maupun professional. Dia pernah membela Timnas Voli Junior Amerika Serikat U18 untuk berlaga di FIVB U18 World Championship 2019.

Jessica dan timnya berhasil meraih juara di FIVB U18 World Championship 2019 dan Jessica dinobatkan sebagai MVP. Dia juga membukukan debut bersama Timnas Voli Amerika Serikat di ajang NORCECA Final Six Pan American Cup 2024 serta berhasil finis runner-up di turnamen tersebut.

Selain itu, Jessica juga dinobatkan sebagai outside hitter terbaik Liga Voli Amerika Serikat pada musim 2024/2025 dan di ajang NCAA Big Ten Conference

Kedatangan Jessica Mruzik dan Madison Kingdon diharapkan semakin meperkuat kedalaman skuad Popsivo Polwan. Popsivo menargetkan gelar juara di Proliga 2025 usai tampil cukup meyakinkan di babak reguler musim ini.

Profil lengkap Jessica Mruzik

Berikut profil lengkap Jessica Mruzik, pemain outside hitter baru milik Popsivi Polwan asal Amerika Serikat:

Nama Lengkap: Jessica Mruzik

Tempat Lahir: Michigan, Amerika Serikat

Tanggal Lahir: 15 Juni 2002

Kewarganegaraan: Amerika Serikat

Posisi: Outside Hitter

Tinggi Badan: 186 cm

Akun Instagram: @jess_mruz19

Karier Klub

2020-2023: Michigan Blue - Amerika Serikat

2023-2024: Pennsylvania State University - Amerika Serikat

2025: LOVB Houston - Amerika Serikat

2025: Jakarta Popsivo Polwan - Indonesia

Prestasi

Individual

FIVB U18 2019 World Championship MVP

Two-time AVCA All-North Region First Team (2021, 2022)

Two-time All-Big Ten first team (2021, 2022)

Two-time Academic All-Big Ten (2021, 2022)

Best Outside Hitter NCAA (2023/2024, 2024/2025)

NORCECA Championship U19 2018 MVP (2018)

Klub/Nasional

2018 18U AAU National Champion

FIVB U18 2019 World Champion

Baca juga artikel terkait PROLIGA 2025 atau tulisan lainnya dari Ahmad Zidan Nahari

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Zidan Nahari
Penulis: Ahmad Zidan Nahari
Editor: Oryza Aditama