Menuju konten utama

Profil Ayu Arianti Mantan Caleg PAN DPR RI Dapil Jabar III

Profil Ayu Arianti mantan caleg PAN DPR RI Dapil Jabar III. Apakah ia termasuk jubir muda PAN?

Profil Ayu Arianti Mantan Caleg PAN DPR RI Dapil Jabar III
Ayu Arianti. foto/Linkedin

tirto.id - Ayu Arianti merupakan seorang mantan calon legislatif (caleg) DPR RI Dapil Jabar III pada Pemilu 2024. Ia berasal dari Partai Amanat Nasional (PAN) dan dikabarkan menjadi salah satu jubir muda.

Nama Ayu Arianti tercantum sebagai salah satu mantan caleg Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) pada Pemilu 2024.

Ia terjun di Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat (Jabar) III yang meliputi Kabupaten Cianjur dan Kota Bogor. Siapa sebenarnya Ayu Arianti dan bagaimana profilnya? Berikut adalah ulasan terkait politikus PAN itu.

Profil Ayu Arianti & Rekam Jejak: Jubir Muda PAN?

Ayu Arianti termasuk salah satu juru bicara (jubir) muda PAN. Selain dia, beberapa nama yang terdaftar sebagai jubir muda PAN adalah Aliah Sayuti, Dimas Prakoso Akbar, Enggal Pamukty, Faiz Arsyad, Febry Wahyuni Sabran, Valeryan Bramasta, dan Faisal Alfansury.

Mereka ditunjuk oleh Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, dan dikukuhkan pada 6 Agustus 2021, di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Tugas jubir muda PAN adalah menyampaikan program, kinerja, dan pencapaian partai kepada masyarakat dengan ciri khas gaya kalangan generasi muda atau generasi Z dan milenial.

Pada Pemilu 2024, Ayu Arianti masuk sebagai caleg DPR RI asal PAN. Perempuan kelahiran Jakarta itu bertarung di Dapil Jabar III. Ia mendapatkan nomor urut 9.

Di internal partai, Ayu Arianti bersaing dengan Eddy Soeparno, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PAN.

Berdasarkan hasil perhitungan suara di Dapil Jabar III, Ayu Arianti hanya mendapatkan 1.358 suara dari total 142.183 yang didapat PAN di dapil tersebut. Ia gagal lolos.

PAN hanya kebagian satu kursi saja dari jatah 9 kursi di Dapil Jabar III. Wakil PAN yang akhirnya duduk di Senayan adalah Eddy Soeparno yang meraup 66.703 suara.

Menurut laman LinkedIn atas nama Ayu Arianti, perempuan 28 tahun itu pernah mengenyam pendidikan di Universitas Brawijaya. Ia meraih gelar Sarjana Hukum tahun 2019.

Kemudian berlanjut menyelesaikan Magister Hukum di Universitas Indonesia (UI) tahun 2022.

Rekam jejak Ayu Arianti dimulai ketika menjadi seorang agen asuransi Pamapersada (2019-2021). Mantan caleg PAN DPR RI Dapil Jabar III itu lantas terjun ke dunia politik selaku juru bicara (jubir) muda PAN mulai 2021 hingga sekarang.

Ayu Arianti juga mencantumkan dirinya sebagai seorang staf ahli di DPR RI sejak 2021 hingga saat ini.

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Aktual dan Tren
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra