Menuju konten utama

Presiden: Hubungan Indonesia-Arab Saudi Dipersatukan Islam

Presiden menilai Indonesia-Arab Saudi dipersatukan oleh Islam. Indonesia merupakan negeri dengan penduduk muslim terbesar di dunia. Sementara Arab Saudi sebagai tempat muslim sedunia menunaikan rukun Islam kelima.

Presiden: Hubungan Indonesia-Arab Saudi Dipersatukan Islam
Dua orang warga memegang bendera untuk menyambut kedatangan Raja Salman di sekitar Istana Bogor, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu (1/3). Warga Bogor antusias menyambut kedatangan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al-Saud dalam kunjungannya ke Istana Bogor. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya.

tirto.id - Kunjungan Raja Salman ke Indonesia dinilai sebagai titik tolak peningkatan kerja sama Indonesia-Arab Saudi. Presiden RI Joko Widodo menilai hubungan kedua negara dipersatukan oleh Islam.

"Kunjungan Sri Baginda Raja ini menjadi titik tolak bagi peningkatan hubungan Indonesia dan Arab Saudi yang dipersatukan oleh Islam, oleh persaudaraan, dan hubungan yang saling menguntungkan," kata Presiden Jokowi, di Istana Bogor, Jawa Barat, Rabu (1/3/2017).

Dalam pidato jamuan makan siang itu Presiden Jokowi mengatakan sebagai negara dengan penduduk Muslim paling besar di dunia, tentunya Bangsa Indonesia akan selalu memiliki ikatan khusus dengan Arab Saudi.

"Indonesia dan Arab Saudi adalah dua negara besar yang memiliki pengaruh penting di kawasan. Sudah selayaknya dua negara kita dapat terus meningkatkan kerja sama, baik dalam konteks bilateral maupun internasional," ujar Presiden Jokowi.

Presiden juga menyampaikan Indonesia tidak pernah lupa bahwa pada 1947 Arab Saudi merupakan satu dari tujuh negara Arab pertama yang memberi pengakuan terhadap kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam kesempatan yang sama Raja Salman menyatakan kunjungannya dapat memberikan kontribusi bagi peningkatan hubungan kedua negara di berbagai bidang, dan dapat mencapai harapan maupun keinginan kedua bangsa yang bersahabat.

“Semoga kunjungan ini dapat memberikan kontribusi bagi peningkatan hubungan bilateral antara kedua negara kita di berbagai bidang,” kata Raja Salman

Raja Salman akan berada di Indonesia dari 1-9 Maret 2017 dalam rangka kunjungan dan liburan. Terakhir kali kunjungan Raja Arab Saudi terjadi pada 10 Juni 1970. Saat itu Raja Arab Saudi, Faisal bin Abdulaziz Al Saud, bertemu dengan Presiden Soeharto.

Pada kunjungan tahun ini, Arab Saudi dan Indonesia akan menandatangani 10 nota kesepahaman.

Baca juga artikel terkait KUNJUNGAN RAJA SALMAN atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Politik
Reporter: Agung DH
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH