tirto.id - Prediksi Vietnam vs Timnas Indonesia Leg 2 semifinal Piala AFF 2022 berpotensi berlangsung sengit. Sebagai tuan rumah, Vietnam diuntungkan. Sebaliknya, syarat lolos final bagi Skuad Garuda juga tidak terlalu berat. Laga di Stadion My Dinh, Hanoi, tersebut dapat ditonton secara langsung di kanal RCTI atau live streaming RCTI+ pada Senin (9/1/2023) pukul 19.30 WIB.
Dalam laga leg 1 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (6/1/2023), kedua tim menunjukkan performa sama kuat lewat skor 0-0. Hasil itu membuat mereka mesti mati-matian mengejar kemenangan di leg 2 nanti.
Vietnam punya keuntungan jelang duel leg 2. Skuad asuhan Park Hang-seo berpeluang tampil lebih lepas, setelah pertemuan pertama bermain cukup hati-hati. Terlebih, mereka bakal tampil di depan publik sendiri. Dukungan fans akan memacu pasukan The Golden Star bermain apik guna bisa merebut tiket final.
Di sisi lain, Indonesia sebenarnya sedikit diuntungkan lewat hasil imbang tanpa gol di kandang sendiri. Skuad asuhan Shin Tae-yong berpeluang bisa mengejar gol tandang, yang masih menjadi salah satu kriteria dan syarat lolos di fase knockout Piala AFF 2023. Lantas apa saja syarat lolos final Piala AFF 2022?
Syarat Lolos Final Vietnam vs Timnas Indonesia Leg 2 AFF 2022
Menilik regulasi yang diterbitkan AFF, aturan gol tandang masih menjadi indikator yang diperhitungkan untuk lolos. Aturan ini tetap digunakan AFF meski di sejumlah kompetisi seperti Liga Champions Eropa sudah menghapus regulasi ini sejak tahun lalu.
Jika tidak ada pemenang atau skor sama kuat di leg 2 nanti–dengan syarat Indonesia mampu setidaknya mencetak 1 gol–tiket final akan jadi milik Skuad Garuda. Sebaliknya, jika laga kembali berakhir seri tanpa gol, penentuan selanjutnya dilakukan dengan babak tambahan waktu dua kali 15 menit dan adu penalti.
Berikut ini syarat lolos final dalam leg 2 semifinal. Aturan ini juga berlaku pada laga final 2 leg AFF 2022.
- Jika kedua tim yang terlibat dalam seri mencetak jumlah gol yang sama kedua leg, tim yang mencetak lebih gol tandang memenuhi syarat untuk lolos tahap berikutnya.
- Jika prosedur di atas (poin 1) tidak membuahkan hasil akan dilakukan dua periode 15 menit babak tambahan waktu, yang dimainkan di akhir leg kedua.
- Jika, selama babak tambahan waktu, kedua tim mencetak jumlah gol yang sama, gol tandang dihitung sebagai ganda.
- Jika tidak ada gol yang dicetak selama perpanjangan waktu, pemenangnya ditentukan lewat adu penalti sesuai dengan keputusan FIFA.
Prediksi Vietnam vs Timnas Indonesia Semifinal Leg 2 AFF 2022
Laga leg 2 nanti akan menyajikan adu taktik antara 2 pelatih asal Korea Selatan, Pak Hang-seo di kubu Vietnam dan Shin Tae-yong di timnas Indonesia. Di pertemuan pertama, kedua pelatih ini boleh dibilang cukup hati-hati.
Di skuad Indonesia, misalnya, Shin Tae-yong memasang formasi 3 bek tengah dengan bantuan 2 fullback. Skema itu sebenarnya telah dicoba sebelum AFF 2022, baru diterapkan lagi dalam laga semifinal leg 1 kemarin.
Tak hanya itu, Shin juga memasang duet Rachmat Irianto dan Marc Klok, yang sama-sama kuat dalam bertahan. Pada akhirnya, di lini serang Indonesia hanya meninggalkan Marselino, Yakob Sayuri, dan Dendy Sulistyawan. Di beberapa situasi Dendy bahkan sendirian di sektor penyerangan.
Strategi ini sebenarnya cukup berhasil. Terbukti, selain membuat serangan Vietnam buyar, Indonesia mampu melesakan 10 tembakan (2 on target) lewat permainan counter attack.
Shin juga tak menunjukan raut kekecewaan lewat hasil itu. Menurutnya, Indonesia hanya sedikit kurang beruntung dalam memanfaatkan peluang-peluang itu. Hampir 90 menit Indonesia tampil menahan, dengan sesekali memanfaatkan kelengahan pemain Vietnam, yang terbukti membuahkan sejumlah peluang emas.
Shin Tae-yong baru meningkatkan intensitas serangan dengan memasukan Ricky Kambuaya, gelandang bertipikal lebih menyerang, menggantikan Rachmat Irianto. Selain itu, 3 pemain berposisi sebagai penyerang sayap dan tengah, Witan Sulaeman, Saddil Ramdani, dan Ilija Spasojevic dimasukan di late game, 3 menit jelang akhir pertandingan.
“Permainan sudah cukup baik, sayang peluang yang ada tidak bisa dimanfaatkan. Kami akan persiapkan lagi untuk pertandingan selanjutnya,” ujar sang pelatih seusai laga, Jumat (6/1/2023) dikutip dari Antara.
Strategi hampir serupa juga diterapkan tim lawan, Vietnam. Park Hang-seo memasang 3 bek tengah sekaligus, Hung Dung Do, Que Ngoc Hai, dan Do Duy Man. Skema ini juga pernah dipasang di laga perdana. Hanya saja, skema yang dijalankan Park Hang-seo tak berjalan mulus saat melawan Indonesia.
Beberapa kali pemain Vietnam gagal menarik pemain Indonesia untuk meninggalkan area pertahanan. Sebaliknya, pertahanan Vietnam justru mampu ditembus Indonesia. Pun terbukti, hanya 4 tembakan (1 on target) yang mampu dilesakkan The Golden Star.
Sementara itu, permainan lebih menyerang coba ditunjukan Vietnam di seperempat akhir babak kedua. Gelandang Nguyen Tuan Anh dimasukkan, menggantikan Hung Dung Do. Sayangnya, mereka tetap gagal memecah kebuntuan. Lepas dari itu, pertahanan mereka cukup rapi sehingga mampu gawang Dung Van Lam untuk tetap nirbobol.
Di leg 2, kedua tim berpeluang tampil lebih terbuka, terutama buat Vietnam. Mereka bakal tampil di kandang sendiri. Keberhasilan menahan imbang Indonesia di pertemuan sebelumnya bakal membuat mereka lebih sporadis dalam memburu kemenangan.
Hanya kemenangan yang bisa membuat mereka lolos. Hasil imbang dengan gol di leg 2 bisa saja membuyarkan langkah Vietnam ke final. Namun, Park Hang-seo menunjukan keyakinannya jelang laga di My Dinh nanti, setelah hasil imbang leg 1 di SUGBK.
“Iya tentu, Indonesia adalah tim yang kuat, tapi saya kira tim kami (Vietnam) lebih kuat,” ujar Pak Hang-seo usai laga dilansir Antara.
Prediksi Susunan Pemain Vietnam vs Timnas Indonesia
Vietnam, yang bermain di kandang, berpotensi tampil menyerang untuk memburu kemenangan. Formasi 5-3-2, yang selama ini kerap mereka gunakan, berpotensi kembali diterapkan.
Sementara itu, Indonesia bisa kembali menggunakan skema 3 bek tengah untuk menahan gempuran Vietnam yang bermain di kandang. Di sisi lain, Shin berpotensi memainkan pemain-pemain menyerang seperti Egy, Witan, dan Saddil sejak menit awal.
Mereka disimpan di leg 1. Artinya, kondisi kebugaran sejumlah pemain tersebut cukup bagus. Sementara itu, Irianto dan Marc Klok berpotensi kembali ditandemkan sebagai benteng lini tengah Indonesia.
Berikut prediksi line-up Vietnam vs Indonesia.
Vietnam (5-4-1): Dang Van Lam; Doan Van Hau, Hung Dung Do, Que Ngoc Hai, Do Duy Manh, Van Thamh Vu; Ngoc Quang Chau, Hung Dung Do, Van Quyet Nguyen, Nguyen Tuan Anh; Nguyen Tien Linh. Pelatih: Park Hang-seo.
Indonesia (5-4-1): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Fachrudin Ariyanto, Jordi Amat, Rizky Ridho, Pratama Arhan; Rachmat Irianto, Marc Klok; Saddil Ramdhani, Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman; Ilija Spasojevic. Pelatih: Shin Tae-yong.
Head to Head (H2H) Vietnam vs Indonesia
Catatan Head to head (H2H) Vietnam vs Indonesia terbaru menunjukan Tim Garuda belum pernah menang atas Vietnam di 5 laga terakhir. Menariknya, setelah laga Jumat sore lalu, Indonesia dan Vietnam sama-sama tak mencetak gol dalam dua pertemuan terakhir.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Indonesia vs Vietnam
06/01/2023: Indonesia vs Vietnam 0-0
15/12/2021: Indonesia vs Vietnam 0-0
07/06/2021: Vietnam vs Indonesia 4-0
15/10/2019: Indonesia vs Vietnam 1-3
07/12/2016: Vietnam vs Indonesia 2-2
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Vietnam
06/01/2023: Indonesia vs Vietnam 0-0
03/01/2023: Vietnam vs Myanmar 3-0
30/12/2022: Singapura vs Vietnam 0-0
27/12/2022: Vietnam vs Malaysia 3-0
21/12/2022: Laos vs Vietnam 0-6
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Indonesia
06/01/2023: Indonesia vs Vietnam 0-0
02/01/2023: Filipina vs Indonesia 1-2
29/12/2022: Indonesia vs Thailand 1-1
26/12/2022: Brunei vs Indonesia 0-7
23/12/2022: Indonesia vs Kamboja 2-1
Live Streaming Vietnam vs Indonesia Semifinal Leg 2 AFF 2022
Jika tidak ada perubahan jadwal, laga leg 2 semifinal Piala AFF 2022 akan dilangsungkan dari Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam pada Senin (9/1/2023) mulai pukul 19.30 WIB. Agenda semifinal leg 2 semifinal AFF 2022 sesuai rencana dapat disaksikan melalui RCTI atau live streaming RCTI+.
Link streaming Vietnam vs Indonesia leg 2 AFF 2022 - RCTI (RCTI+)
*Jadwal pertandingan dan siaran TV Piala AFF 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fadli Nasrudin