Menuju konten utama

Prediksi PSM vs Persela: Menanti Pembuktian Aji Santoso

PSM vs Persela bakal berjibaku pada laga pekan ketiga Gojek Liga 1 2018 Jumat (6/4) malam di Stadion Mattoangin, Makassar.

Prediksi PSM vs Persela: Menanti Pembuktian Aji Santoso
Pemain Persela Shohei Matsunaga (kanan) berebut bola dengan pemain Persebaya Surabaya Misbakus Solikin dalam kompetisi Gojek Liga 1 di Stadion Surajaya Lamongan, Jumat (30/3/2018). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

tirto.id - PSM akan menjamu Persela di laga lanjutan Gojek Liga 1 2018 bersama Bukalapak, Jumat (6/4/2018) malam di Stadion Mattoangin, Makassar. Bagi Pelatih Persela, Aji Santoso, tiga poin menjadi harga mati untuk membuktikan kualitasnya sebagai juri racik. Pasalnya, tim asal Lamongan ini belum pernah meraih kemenangan di dua laga awal.

Sebaliknya, PSM tak terbendung sejak Liga 1 dimulai pada 25 Maret lalu. Saat itu, di laga perdana, tim berjuluk Juku Eja ini tak kesulitan saat mengalahkan tim tamu PSIS Semarang dua gol tanpa balas.

Kondisi PSM

Kemenangan pun berlanjut di pekan kedua saat bertandang ke Serui menghadapi Perseru pada Sabtu (31/3) lalu. Meski bermain di kandang lawan, Ferdinand Sinaga dan kawan-kawan mampu membungkam tuan rumah 0-1.

Alhasil, PMS hingga pekan kedua memuncaki klasemen sementara Liga 1 dengan poin sempurna hasil dari dua kemenangan. Sayangnya, usai laga melawan Perseru tim kebanggaan Kota Makassar ini harus kehilangan Ardan Aras satu bulan ke depan.

Dijelaskan coach Robert Rene, Ardan mengalami cedera pada lutut kanannya saat menjalani latihan sebelum pertandingan. Pelatih asal Belanda tersebut membiarkan Ardan untuk melakukan penyembuhan total dan berharap sang pemain bisa sembuh sebelum waktu yang diperkirakan.

"Lutut Ardan memang mengalami masalah yang cukup serius. Perkiraannya dia harus istirahat sekira satu bulan," tutur Rene Alberts seperti dikutip dari Liga 1.

Selain Ardan, PSM lebih dahulu kehilangan dua striker yakni Bruce Djite dan Heri Susanto yang kemungkinan juga belum bisa diturunkan pada laga Jumat malam nanti.

Kondisi Persela

Di pihak lawan, Pelatih Persela, Aji Santoso, membawa 18 pemain dalam lawatan ke Makassar. Tim berjuluk Laskar Joko Tingkir ini tentunya tak ingin pulang dengan tangan hampa usai menjalani dua laga awal tanpa kemenangan.

Pada laga perdana saat dijamu Persipura di Jayapura 24 Maret lalu, Shohei Matsunaga dan kawan-kawan takluk 2-1 sementara di pertandingan pekan kedua hanya meraih hasil imbang 1-1 saat menjamu Persebaya di Lamongan, Jumat (30/3) lalu.

Alhasil, skuat Persela pun tak ragu untuk menargetkan kemenangan meski bermain di Makassar. Sang pelatih pun telah mempersiapkan strategi dengan menerapkan formasi yang berbeda dari sebelumnya.

"Kami akan mainkan formasi yang berbeda dari sebelumnya," ucapnya seperti dikutip dari Liga 1.

Enam Pertemuan Terakhir

Tim tuan rumah unggul dalam enam pertemuan terakhir dengan catatan empat kemenangan, sekali seri, dan satu kali kalah. Kemenangan terakhir PSM diraih di kandang Persela pada kompetisi Liga 1, 12 Agustus 2017 lalu yang berkesudahan dengan skor tipis 0-1.

Sebaliknya, Laskar Joko Tingir mampu mengungguli PSM pada laga Piala Presiden 12 Februari 2017. Di pertandingan itu Juku Eja takluk 1-2. Sementara itu, lama imbang terjadi pada 2 September 2016 di kompetisi Indonesia Soccer Championship A yang berkesudahan 2-2.

12/08/2017: Persela vs PSM 0-1 (Liga 1)

16/04/2017: PSM vs Persela 3-1 (Liga 1)

12/02/2017: PSM vs Persela 1-2 (Piala Presiden)

02/09/2016: Persela vs PSM 2-2 (Indonesia Soccer Championship A)

07/05/2016: PSM vs Persela 2-1 (Indonesia Soccer Championship A)

23/08/2014: PSM vs Persela 3-1 (Indonesia Super League)

Peluang Kedua Tim

PSM: Tim Juku Eja sedang di atas angin. Mereka memiliki bekal positif sebagai pemuncak klasemen plus dua kemenangan di dua laga awal Liga 1. Selain itu, Rizky Pellu dan kawan-kawan bermain di Mattoangin dan pastinya akan didukung penuh suporter yang hadir di stadion.

Persela: Dua laga awal Laskar Joko Tingkir dilalui tak mulus. Kendati demikian situasi ini bisa jadi pemantik semangat mereka untuk meraih kemenangan perdana. Selain itu, tim tuan rumah kemungkinan tak bisa memainkan tiga pilar mereka, yakni Ardan Alas, Bruce Djite, dan Heri Susanto. Kondisi ini bisa dimanfaatkan Aji Santoso untuk mengatur strategi saat menurunkan formasi terbaik.

Perkiraan Susunan Pemain

PSM: Rivky Mokodompit (GK), Zulkifli Syukur, Steven Paulle, Abdul Rahman, Fauzan Jamal, Marc Klok, Rizky Pellu, Wiljan Pluim, M. Rahmat, Ferdinand Sinaga, Guy Junior.

Cadangan: Syaiful (GK), Hasyim Kipuw, Reva Adi Utama, M Arfan, Rasyid Bakri, Zulham Zamrun, Asnawi Mangkualam.

Pelatih: Robert Rene Alberts.

Persela: M. Ridwan (GK), Samsul Arifin, Arif Satria, Jodi Kustiawan, Ahmad Birrul Walidan, Diego Assis Figueiredo, Syahroni, Guntur Triaji, Shohei Matsunaga, Fahmi Al Ayyubi, Loris Arnaud.

Cadangan: Dwi Kuswanto (GK), Eky Taufik, Ahmad Subagja Basith, I Gusti Rustiawan, Sugeng Efendi, Andika Dian Asruri, Dio Permana.

Pelatih: Aji Santoso.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ibnu Azis
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis