Menuju konten utama

Prediksi Leverkusen vs Munchen Liga Jerman 2023-24, H2H, Live

Leverkusen vs Munchen dijadwalkan main pada Minggu (11/2/2024) dini hari pukul 00.30 WIB. Ini dia prediksi, head to head, dan link streaming. 

Prediksi Leverkusen vs Munchen Liga Jerman 2023-24, H2H, Live
Leverkusen Kevin Volland merayakan gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola Bundesliga Jerman antara Bayer Leverkusen dan SC Paderborn di Leverkusen, Jerman, Sabtu, 17 Agustus 2019. Rolf Vennenbernd / dpa via AP

tirto.id - Prediksi Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen jadwal Bundesliga Jerman pekan 21 bakal sengit. Laga penentu puncak klasemen Bundesliga di Stadion BayArena, Leverkusen tersebut akan dimainkan pada Minggu (11/2/2024) dini hari pukul 00.30 WIB. Jalannya pertandingan dapat disimak melalui live score.

Bayern Munchen selaku juara Bundesliga dalam 11 musim terakhir bakal mati-matian mendapatkan puncak klasemen.

Die Roten yang mengumpulkan 50 poin, saat ini masih tertinggal 2 angka dari Bayer Leverkusen yang mengoleksi 52 poin.

Pemenang laga ini dipastikan akan memuncaki klasemen.Tantangan kini dihadapi Munchen untuk mematahkan rekor belum terkalahkan milik Die Werkself. Hingga pekan 21, Leverkusen mencatatkan 16 kemenangan dan 4 hasil imbang.

Jumlah kemenangan yang sebenarnya identik dengan Munchen. Bedanya Die Roten telah 2 kali kalah dan 2 imbang,

Sementara Munchen datang ke laga nanti dengan tren kemenangan. Tim besutan Thomas Tuchel itu telah mencatatkan 3 kemenangan beruntun. Sedangkan, Leverkusen yang dibesut Xabi Alonso menorehkan 2 kemenangan berturut-turut jelang laga melawan Munchen.

Prediksi Leverkusen vs Bayern Munchen Liga Jerman 2023-24

Bayern Munchen berharap masih dapat mempertahankan gengsinya saat melawat ke BayArena, Leverkusen, Minggu (11/2/2024). Tekanan tinggi kini dihadapi The Bavarian untuk mencongkel kemenangan.

Munchen musim ini telah kehilangan trofi Piala Super Jerman. Pun Munchen juga telah tersingkir di ajang DFB Pokal. Praktis Bundesliga jadi pertaruhan terakhir bagi Munchen untuk tetap mengamankan gelar domestik.

Tekanan beratnya ada pada sosok pelatih Munchen, Thomas Tuchel. Pelatih yang didatangkan tengah musim lalu tersebut, belum sepenuhnya menjanjikan ketenangan bagi publik Bavarian. Musim lalu, ia mendapatkan gelar Bundesliga juga lewat sedikit keberuntungan saat Dortmund gagal menang di partai terakhir.

Direktur teknik (Dirtek) Munchen, Michael Reschke mengatakan laga di BayArena akhir pekan nanti bakal berarti segalanya untuk FC Bayern musim ini. Penting bagi Munchen untuk menjaga mentalitas juara, menghadapi Leverkusen yang kini menikmati level terbaiknya bersama Xabi Alonso.

“Duel di Leverkusen tentu saja sangat penting dan bermakna. Jika Bayern menang, itu akan menjadi tanda seru besar dalam pertarungan liga. Jika terjadi kekalahan, Leverkusen akan unggul lima poin dan kembali mendapat angin yang kuat. Maka itu akan sangat sulit bagi Bayern,” katanya dilansir dari Abden Zeitung.

Ujian bagi Munchen bukan saja menjaga mentalitasnya. The Bavarian juga masih dihadapkan dengan rentetan cedera pemain jelang laga melawan Leverkusen. Hingga laga terakhirnya saja, Munchen masih menepikan Serge Gnabry, Dayot Upamecano, Joshua Kimmich, Kingsley Coman, serta sejumlah nama lain.

Kabar bagusnya, Munchen diperkirakan bisa segera memainkan Upamecano dan Kimmich. Hanya saja, sang kiper, Manuel Neuer justru sedikit diragukan. Neuer menderita cedera ringan pada lututnya dan sang kiper sudah absen di latihan tengah pekan. Adapun Reschke meyakini, cedera seharusnya tak jadi hambatan bagi Munchen.

“Dua puluh pemain outfield pertama FC Bayern semuanya adalah pemain top Bundesliga,” tegasnya.

Sementara itu, Leverkusen datang ke laga nanti dengan kepercayaan diri tinggi. Pekan lalu, Die Werkself mendapatkan kemenangan comeback, saat mengalahkan Stuttgart 3-2 dalam perempat final DFB Pokal. Hasil itu sedikitnya menunjukan mentalitas Leverkusen saat ini.

Torehan di laga terakhir itu sekaligus memastikan Leverkusen masih berpeluang mengejar 2 gelar domestik sekaligus. Dan kini, menghadapi Munchen, Leverkusen masih sedikit di atas angin.

Modal penting lain bagi Die Werkself jelang laga nanti. Pemain kuncinya, Exequiel Palacios dikabarkan akan segera memperkuat tim sejak absen pada Januari lalu. Palacios telah mencetak 3 gol ke gawang Munchen dalam 4 pertandingan.

“Pala berkembang dengan baik dan berada di jalur positif. Kami akan menunggu dan melihat,” kata pelatih Leverkusen, Xabi Alonso dilansir dari Bild.

Prediksi Susunan Pemain Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen

Bayern Munchen masih meragukan kehadiran Manuel Neuer yang mengalami masalah di bagian lututnya. Adapun Dayot Upamecano dan Joshua Kimmich berpeluang segera kembali pasca cedera.

Selebihnya, Munchen masih akan mengabsenkan Serge Gnabry, Kingsley Coman, Konrad Laimer, Bouna Sarr, Daniel Paretz, hingga Tarek Buchmann. Adapun Kim Min-jae yang baru kembali dari Piala Asia 2024 masih belum dipastikan akan segera memperkuat tim.

Di pihak lawan, Leverkusen berpeluang segera menurunkan Exequiel Palacios. Sementara Victor Okoh Boniface berpotensi masih akan menepi dari lapangan. Adapun Odilon Kossounou masih akan absen karena memperkuat Pantai Gading di Piala Afrika.

Leverkusen (3-4-2-1): Matej Kovar; Edmond Tapsoda, Jonathan Tah, Piero Hincapie; Alejandro Grimaldo, Exequiel Palacios, Granit Xhaka, Jeremie Frimpong; Jonas Hofmann, Florian Wirtz; Patrik Schick. Pelatih: Xabi Alonso.

Munchen (4-2-3-1): Manuel Neuer; Noussair Mazraoui, Matthij de Ligt, Kim Min-jae, Alphonso Davies; Aleksandar Pavlovic, Leon Goretzka; Leroy Sane, Thomas Muller, Jamal Musiala; Harry Kane. Pelatih: Thomas Tuchel.

Head to Head (H2H) Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen

Bayern Munchen masih sedikit lebih unggul atas Bayer Leverkusen dalam 5 perjumpaan terakhir. The Bavarian menang 2 kali, sedang Leverkusen hanya membalas sekali. Namun Leverkusen belum terkalahkan atas Munchen dalam 2 perjumpaan terbaru.

16/09/23 Munchen vs Leverkusen 2-2

19/03/23 Leverkusen vs Munchen 2-1

01/10/22 Munchen vs Leverkusen 4-0

05/03/22 Munchen vs Leverkusen 1-1

17/10/21 Leverkusen vs Munchen 1-5

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bayer Leverkusen

07/02/24 Leverkusen vs Stuttgart 3-2

03/02/24 Darmstadt vs Leverkusen 0-2

28/01/24 Leverkusen vs Monchengladbach 0-0

21/01/24 Leipzig vs Leverkusen 2-3

13/01/24 Augsburg vs Leverkusen 0-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bayern Munchen

03/02/24 Munchen vs Monchengladbach 3-1

27/01/24 Augsburg vs Munchen 2-3

25/01/24 Munchen vs Union Berlin 1-0

21/01/24 Munchen vs Bremen 0-1

13/01/24 Munchen vs Hoffenheim 3-0

Live Score Leverkusen vs Munchen Liga Jerman 2023-24

Jadwal Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen jadwal Bundesliga Jerman pekan 21 bakal bakal berlangsung di Stadion BayArena, Leverkusen, Minggu (11/2/2024) dini hari pukul 00.30 WIB. Pertandingan bisa disimak melalui live score.

Link Live Score Leverkusen vs Munchen Liga Jerman 2023-24 - Flashscore

*Jadwal pertandingan Bundesliga Jerman 2023-24 Leverkusen vs Munchen dapat berubah sewaktu-waktu.

Baca juga artikel terkait LINK STREAMING LEVERKUSEN VS MUNCHEN atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Yandri Daniel Damaledo