Menuju konten utama
Liga Inggris

Prediksi Leicester vs Arsenal: Misi Kembali ke Jalur Kemenangan

Arsenal sudah kebobolan 46 kali musim ini, sedikit lebih baik dari Leicester yang kebobolan 47 gol.

Prediksi Leicester vs Arsenal: Misi Kembali ke Jalur Kemenangan
Pemain Arsenal Alexandre Lacazette, dengan rekan setimnya Sead Kolasinac merayakan gol di London, Sabtu, 19 Januari 2019. (AP Photo / Frank) Augstein)

tirto.id - Arsenal akan berkunjung ke Stadion King Power, markas Leicester City, Minggu (28/4/2019), dalam upaya mereka kembali meraih kemenangan di Liga Inggris, setelah menuai hasil negatif di 2 laga terkini. Sebelumnya, The Gunners tumbang di tangan Crystal Palace dan Wolverhampton Wanderers. Akibatnya, anak asuh Unai Emery, yang sempat bertengger di posisi ke-3, kembali turun ke peringkat ke-5, klasemen Liga Inggris.

Dalam konferensi pers jelang pertandingan, Unai Emery, menyebut target utama timnya adalah mampu tampil disiplin sampai pertandingan berakhir. Dia pun mengungkapkan bahwa konsistensi dalam bertahan dan menyerang, masih menjadi masalah utama yang belum dapat mereka atasi musim ini.

“Setiap tim sangat sulit [dihadapi], baik bermain di kandang maupun tandang. Kami mempersiapkan diri untuk pertandingan, tetapi juga memikirkan bagaimana kami bisa berjuang untuk melawan mereka dan menang. Secara pribadi untuk hari Minggu [melawan Leicester], target pertama adalah memastikan strategi berjalan sesuai rencana dan [pemain] konsisten secara defensif dan ofensif,” kata Unai Emery dikutip laman resmi Arsenal.

Sementara penyerang andalan mereka, yang juga top skor Arsenal musim ini, Pierre Emerick Aubameyang, disebut Emery telah kembali berlatih bersama rekan-rekannya. Kendati demikian, pemain timnas Gabon itu belum dapat dipastikan turun saat timnya berjumpa Leicester. Aubameyang sendiri mengalami masalah cedera dan absen saat Arsenal tumbang atas The Wolves.

Di lain pihak, anak asuh Brendan Rodgers, juga sedang dalam kondisi yang tidak terlalu baik. Sempat menuai 4 kemenangan beruntun bersama manajer berkebangsaan Skotlandia itu, Leicester gagal meraih kemenangan di 2 laga terkini. Bahkan, laga kandang terakhir mereka di King Power, berakhir dengan kekalahan, saat tumbang dengan skor tipis 0-1 atas Newcastle United.

Namun, mantan juru taktik Liverpool dan Celtic itu tetap memuji kualitas yang dimiliki anak asuhnya, dengan menyebut bahwa semua pemain memiliki kualitas yang bagus. Menurutnya, hasil akhir tidak hanya ditentukan oleh 11 pemain yang mengawali pertandingan sebagai starter, tetapi 11 sebelas pemain yang menyelesaikannya di akhir laga. Dengan kata lain, pemain cadangan juga memiliki peran besar.

"Mereka semua menunjukkan kualitas. Itu hal yang menyenangkan untuk dilihat. Apa yang penting bagi semua pemain, bahkan jika mereka bukan pemain yang turun [dari starting eleven awal]. Bukan hanya 11 pemain yang menjadi starter [yang menentukan hasil akhir], tetapi juga 11 pemain yang menyelesaikan pertandingan,” kata Rodgers, dikutip laman resmi Leicester.

Predikisi Jalannya Pertandingan

Arsenal diprediksi tidak akan bermain lebih hati-hati pada laga kali ini, kebobolan 6 gol di 2 laga terakhirnya jelas bukan performa yang bagus bagi Sokratis Papastathopaulos dan kolega. Musim ini, The Gunners sudah kebobolan 46 kali, sedikit lebih baik dari Leicester yang kebobolan 47 gol. Pertahanan mereka juga hanya lebih baik dari Manchester United di antara tim-tim penghuni 6 besar.

Berdasarkan statistik dari whoscrored, pertahanan Arsenal musim ini tidak lebih baik dari Leicester City, yang membuat rata-rata 16,3 takel sukses, 11 sapuan bola, dan melakukan 11,1 pelanggaran. Sementara Leicester, rata-rata 17,7 takel sukses, 11,4 sapuan bola di lini pertahanan dan hanya melakukan 9,3 pelanggaran per laga.

Selain itu, Leicester memenangi rerata 54% duel sukses per laga, yang merupakan masalah bagi lini pertahanan Arsenal, yang hanya membuat 46% duel sukses per laga. Kendati begitu, produktivitas lini serang Arsenal yang lebih baik, dapat dijadikan andalan untuk The Gunners kembali ke jalur kemenangan.

Perkiraan Susunan Pemain

Leicester City (4-3-3): Kasper Schmeichel; Ricardo Pereira, Wes Morgan, Harry Maguire, Ben Chilwell; Youri Tielemans, Wilfried Ndidi, James Maddison; Demarai Gray, Jamie Vardy, Harvey Barnes.

Arsenal (3-4-2-1): Bernd Leno; Skhodran Mustafi, Sokratis Papastathopaulos, Laurent Koscielny; Ainsley Maitland-Niles, Lucas Toreira, Granit Xhaxa, Nacho Monreal; Hendrick Mkhitaryan, Alex Iwobi; Alexander Lacazette.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Ibnu Azis