Menuju konten utama
Liga Italia Serie A 2021/2022

Prediksi Lazio vs Atalanta: Jadwal Liga Italia 2022 & Jam Tayang TV

Prediksi Lazio vs Atalanta, jadwal Liga Italia 2021/2022, live streaming beIN Sports pada Minggu (23/1/2022), jam tayang pukul 02.45 WIB.

Prediksi Lazio vs Atalanta: Jadwal Liga Italia 2022 & Jam Tayang TV
Lazio. (ANTARA/AFP/ANDREAS SOLARO)

tirto.id - Prediksi Lazio vs Atalanta dalam jadwal Liga Italia 2021/2022 pekan ini bakal sengit melihat penampilan kedua tim di sejumlah pertandingan terakhir. Siaran langsung big match SerieA 2021/2022 di Stadion Olimpico, Roma, ini dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports pada Minggu (23/1/2022), jam tayang pukul 02.45 WIB.

Lazio ingin meneruskan rekor apiknya dalam laga nanti. Biancoceleste selalu meraih kemenangan dalam 2 pertandingan terbaru di semua ajang. Tidak berhenti di situ, skuad arahan Maurizio Sarri juga menorehkan clean sheet dalam sejumlah laga tersebut.

Di klasemen sementara Serie A 2021/2022, Lazio masih berkutat di papan tengah. Ciro Immobile dan kawan-kawan mengoleksi 35 poin dari 22 pertandingan sehingga membuat Lazio duduk di peringkat 8. Untuk itu, mereka butuh tambahan 3 poin untuk bisa memperbaiki posisinya.

Namun, misi Lazio tersebut tampaknya bakal sukar dicapai. Atalanta sebagai calon lawannya nanti juga punya tren positif. La Dea tidak terkalahkan dalam 4 laga beruntun semua ajang.

Menariknya lagi, tim besutan Gian Piero Gasperini terbilang lebih ganas saat bertanding di markas lawan. Atalanta tidak terkalahkan dalam 8 laga away terakhir.

Prediksi Lazio vs Atalanta: Jadwal Liga Italia 2021/2022 Live TV

Catatan statistik menyebutkan, intensitas serangan Atalanta di setiap pertandingan musim ini cukup tinggi. Luis Muriel dan kawan-kawan rerata mampu melesakkan 16 tembakan per laga. Angka tersebut bahkan lebih tinggi daripada milik Lazio (11,1).

Namun, dari segi efektivitas, Lazio masih unggul jauh. Dengan menghasilkan total 2,1 gol per laga, nilai konversi gol milik Biancoceleste mencapai 18 persen. Sementara itu, Atalanta hanya memperoleh tingkat efektivitas sebesar 13 persen.

Produktivitas gol Lazio musim ini tak lepas dari peran sang mesin gol, Ciro Immobile. Sejauh ini, striker 31 tahun tersebut telah mengemas total 17 gol. Torehan itu membuatnya memimpin tabel top skor sementara Serie A 2021/2022 bersama Dusan Vlahovic (Fiorentina).

Dalam laga nanti, ketajaman Immobile dan kawan-kawan bakal diadu dengan lini penyerangan tim tamu. La Dea sendiri tidak kalah prolifik. Mereka punya punya sejumlah pemain yang tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Berbeda dengan Lazio yang dominan mengandalkan 1-2 pemain, kualitas tim La Dea terbilang lebih merata. Sejumlah pemain seperti Mario Pasalic, Ruslan Malinovskyi, Josip Ilicic, dan Luis Muriel siap menggempur pertahanan tuan rumah.

Atalanta sejatinya juga masih punya striker andalan, yakni Duvan Zapata. Namun, pemain berusia 30 tahun itu diragukan bisa tampil karena cedera.

Perkiraan Susunan Pemain Lazio vs Atalanta

Kekuatan lini depan Lazio ditengarai bakal tereduksi jelang laga nanti. Pasalnya, salah satu striker sayap andalan, Pedro, diragukan bisa tampil lantaran menderita cedera betis.

Oleh karenanya, pelatih Maurizio Sarri harus mencari pengganti yang tepat. Opsinya adalah menurunkan Raul Moro atau Luka Romero untuk melengkapi trisula Felipe Anderson dan Ciro Immobile.

Tidak hanya Lazio, Atalanta sebagai lawannya nanti juga diterpa sejumlah masalah di skuadnya. Striker bintang Duvan Zapata absen karena masalah otot, sementara Robin Gosens belum pulih dari cedera hamstring.

Dengan tidak adanya Zapata, lini depan La Dea akan mengandalkan satu-satunya striker senior, yakni Luis Muriel. Ini menjadi kesempatan bagi bagi striker Kolombia tersebut untuk membuktikan kualitasnya. Ia baru mencetak 4 gol dari 14 laga yang dilakoni musim ini.

Berikut prediksi 11 utama Lazio vs Atalanta:

Lazio (4-3-3): Strakosha; Elseid Hysaj, Felipe, Patric, Marusic; Sergej Milinkovic-Savic, Lucas Leiva, Luis Alberto; Raul Moro, Ciro Immobile, Felipe Anderson | Pelatih: Maurizio Sarri.

Atalanta (3-4-2-1): Juan Musso; Jose Luis Palomino, Merih Demiral, Berat Djimsiti; Joakim Maehle, Marten De Roon, Remo Freuler, Hans Hateboer; Matteo Pessina, Ruslan Malinovsky; Luis Muriel | Pelatih: Gian Piero Gasperini.

Rekor Head to Head (H2H) Lazio vs Atalanta

Jika dilihat dari rekor head to head, Atalanta sedikit unggul dalam 5 pertemuan terakhir menghadapi Lazio, La Dea telah meraup 3 kemenangan, 1 hasil imbang, dan baru kalah 1 kali.

Kali terakhir La Dea merengkuh kemenangan atas Lazio terjadi pada 27 Januari 2021 lalu di ajang Coppa Italia. Sejak saat itu, dalam 2 pertemuan berikutnya, Atalanta tidak pernah mampu lagi mengalahkan Biancoceleste, yakni 1 imbang dan 1 kalah.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Lazio vs Atalanta

30/10/21, Atalanta 2 - 2 Lazio

31/01/21, Atalanta 1 - 3 Lazio

27/01/21, Atalanta 3 - 2 Lazio

01/10/20, Lazio 1 - 4 Atalanta

25/06/20, Atalanta 3 - 2 Lazio

Hasil 5 Laga Terakhir Lazio

22/12/21, Venezia 1 - 3 Lazio

06/01/22, Lazio 3 - 3 Empoli

10/01/22, Inter Milan 2 - 1 Lazio

16/01/22, Salernitana 0 - 3 Lazio

18/01/22, Lazio 1 - 0 Udinese

Hasil 5 Laga Terakhir Atalanta

18/12/21, Atalanta 1 - 4 Roma

22/12/21, Genoa 0 - 0 Atalanta

09/01/22, Udinese 2 - 6 Atalanta

12/01/22, Atalanta 2 - 0 Venezia

17/01/22, Atalanta 0 - 0 Inter Milan

Live Streaming Lazio vs Atalanta di beIN Sports

Live Streaming laga Lazio vs Atalanta dalam jadwal Liga Italia 2021/2022 dapat ditonton di beIN Sports pada Minggu (23/1/2022) dini hari, jam tayang pukul 02.45 WIB. Tersedia pilihan paket langganan: Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), juga Paket 1 Bulan (Rp50.000).

Link Live Streaming di beIN Sports

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2021 atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Fadli Nasrudin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Iswara N Raditya