Menuju konten utama

Prediksi Feyenoord vs Ajax, Jadwal Eredivisie 2023, H2H, Live TV

Berikut ini prediksi Feyenoord vs Ajax di jadwal Eredivisie 2023 pada 22 Januari, skor H2H, susunan pemain, dan link live TV Liga Belanda.

Prediksi Feyenoord vs Ajax, Jadwal Eredivisie 2023, H2H, Live TV
Para pemain Ajax merayak gol saat pertandingan sepak bola Liga Premier Eredivisie antara Ajax dan Vitesse di Johan Cruyff ArenA, Amsterdam, Belanda, Minggu, 29 Agustus 2021. (AP Photo/Peter Dejong)

tirto.id - Prediksi Feyenoord vs Ajax dalam lanjutan jadwal Eredivisie 2023 mengarah pada keunggulan tuan rumah, jika melihat performa terkini kedua tim. Namun, bila menilik data head to head (H2H) dari 5 pertemuan terakhir, Ajax unggul telak atas Feyenoord.

Mengacu pada jadwal Eredivisie 2022/2023 pekan 17, pertandingan Feyenoord Rotterdam vs Ajax Amsterdam berlangsung pada Minggu, 22 Januari 2023, pukul 20.30 WIB. Siaran live Feyenoord vs Ajax bakal tayang di Mola TV.

Duel bertajuk De Klassieker di Feyenoord Stadium ini sekaligus menjadi pertarungan 2 klub papan atas klasemen Eredivisie 2022/2023. Masing-masing klub sama-sama sedang butuh kemenangan demi memperbesar kans meraih gelar juara Liga Belanda.

Feyenoord kini memimpin klasemen Liga Belanda terbaru berkat 37 poin dari 16 laga. Tim berjuluk De Trots van Zuits tersebut unggul 4 angka atas AZ Alkmar (peringkat 2) dan berjarak 5 poin dari Ajax di posisi ketiga. Tambahan 3 poin bisa memperkokoh dominasi Feyenoord di Eredivisie.

Performa Feyenoord pun konsisten, dengan catatan 8 kemenangan dari 10 pertandingan terakhir di semua ajang. Terbaru, mereka menang 3-0 atas FC Groningen.

Kondisi sebaliknya dialami oleh Ajax. Tim asuhan Alfred Schreuder itu hanya meraih 2 kemenangan dalam 10 laga terbaru, resmi maupun persahabatan. Di laga terakhir, Ajax bahkan gagal meraih 3 poin di kandang karena bermain seri 0-0 dengan Twente, tim peringkat 5 klasemen Eredivisie.

De Amsterdammers dituntut bangkit guna memangkas margin poin dari Feyenoord. Kekalahan pun bisa berarti penurunan peringkat karena Ajax punya poin sama dengan PSV di posisi keempat dan hanya unggul 1 angka dari Twente.

Prediksi Feyenoord vs Ajax di Eredivisie 2023

Ajax harus menghadapi kenyataan berat dengan menjalani periode inkonsisten. Dua kemenangan Ajax dalam 10 laga terkini hanya diraih dari laga persahabatan dan Piala KNVB kontra Den Bosch, tim dari Eerste Divisie (kompetisi level 2 Liga Belanda).

Di Eredivisie, Ajax terakhir kali menang pada Oktober 2022 lalu, saat menghadapi RKC Waalwijk. Selepas laga tersebut, Ajax memasuki periode limbung.

Menjelang laga penting versus Feyenoord, beban Ajax juga bertambah setelah ditinggalkan Daley Blind, pemain kunci yang berlabuh ke Bayern Munchen. Kepergian Blind yang dikabarkan lantaran perseteruan dengan sang pelatih, Alfred Schreuder, bisa mempersulit upaya Ajax untuk bangkit.

Tak hanya itu, Schreuder diperkirakan masih harus kehilangan Ahmetcan Kaplan di lini belakang, karena sang pemain cedera. Lini pelapis pun bermasalah menyusul cederanya Florian Grillitsch dan Youri Bass.

Ajax juga kehilangan Devyne Rensch, penjaga pos belakang yang diganjar kartu merah dalam laga sebelumnya. Dengan skuad pincang tanpa beberapa pemain andalan, Ajax berpotensi menghadapi laga berat di kandang Feyenoord.

Kondisi skuad yang tidak lengkap juga dialami oleh tuan rumah. Feyenoord kemungkinan tak bisa memainkan Gernout Trauner dan Quinten Timler, pemain belakang dan tengah dengan catatan 14 laga musim ini. Penyerang sayap Javairo Dilrosun juga mengisi daftar cedera.

Namun, performa Feyenoord terbukti tidak merosot meski sudah kehilangan beberapa pemain di sejumlah laga terkini. Satu-satunya kekalahan Feyenoord di Eredivisie terjadi pada September lalu saat mereka ditundukkan oleh PSV dalam laga tandang.

Kekurangan Feyenoord hanya dari segi produktivitas gol. Hingga kini, Ajax masih tercatat sebagai tim terproduktif di Liga Belanda dengan 45 gol dari 16 laga, sementara Feyenoord baru membobol gawang lawan 39 kali.

Namun, pertahanan Feyenoord sedikit lebih kokoh dari sang lawan. Mereka baru kemasukan 14 gol sementara Ajax sudah kebobolan 18 kali.

Prediksi Susunan Pemain Feyenoord vs Ajax

Feyenord diprediksi mengandalkan Danilo di lini depan. Striker asal Brasil itu telah menciptakan 8 gol di Eredivisie musim ini. Danilo akan ditopang Orkun Kokcu dan Sebastian Szymanski dari lini tengah. Kedua pemain masing-masing sudah menyumbangkan 7 dan 6 gol.

Sementara itu, Ajax berpeluang mengandalkan Dusan Tadic di lini depan. Penyerang sayap Timnas Serbia itu telah menciptakan 10 assist di Eredivisie, paling banyak di skuad Ajax.

Tadic kemungkinan bakal menopang Brian Brobbey yang menempati posisi ujung tombak. Brobbey sejauh ini sudah menciptakan 8 gol dan menjadi top skor tim.

Berikut prediksi susunan pemain Feyenoord vs Ajax:

Feyenoord (4-2-3-1): Justin Bijlow; Quilindschy Hartman, David Hancko, Lutsharel Geertruida, Marcus Pedersen; Orkun Kokcu, Mats Wieffer; Igor Paixao, Sebastian Szymanski, Alireza Jahanbakhsh; Danilo. Pelatih: Arne Slot.

Ajax (4-3-3): Geronimo Rulli; Jorge Sanchez, Jurrien Timber, Olivier Aertssen, Calvin Bassey; Davy Klaassen, Edson Alvarez, Kenneth Taylor; Fransisco Conceicao, Brian Brobbey, Dusan Tadic. Pelatih: Alfred Schreuder.

Skor Head to Head (H2H) Feyenoord vs Ajax

Skor head to head (H2H) Feyenoord vs Ajax memperlihatkan keunggulan tim tamu. Ajax tercatat selalu menang di 6 pertandingan De Klassieker terakhir.

Pertemuan kedua tim terakhir kali terjadi Maret tahun lalu di Liga Belanda 2021/2022. Saat itu, Ajax menundukkan Feyenoord dengan skor 3-2 saat bermain di Johan Cruijff Arena.

Hasil 5 pertemuan terakhir Feyenoord vs Ajax:

20/03/22 Ajax vs Feyenoord 3-2

19/12/21 Feyenoord vs Ajax 0-2

09/05/21 Feyenoord vs Ajax 0-3

17/01/21 Ajax vs Feyenoord 1-0

27/10/19 Ajax vs Feyenoord 4-0.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Feyenoord:

15/01/23 FC Groningen vs Feyenoord 0-3

13/01/23 Feyenoord vs PEC Zwolle 3-1

08/01/23 FC Ulrecht vs Feyenoord 1-1

28/12/22 Feyenoord vs FC Emmen 5-0

23/12/22 Feyenoord vs Go Ahead Eagles 7-4.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Ajax:

15/01/23 Ajax vs FC Twente 0-0

12/01/23 FC Den Bosch vs Ajax 0-2

08/01/23 NEC Nijmegen vs Ajax 1-1

07/12/22 Ajax vs FC Volendam 5-4

03/12/22 Ajax vs Blackburn Rovers 0-2.

Live Streaming Feyenoord vs Ajax

Laga Feyenoord vs Ajax di Eredivise 2022/2023 dijadwalkan pada Minggu (22/1/2023) mulai pukul 20.30 WIB. Jika tidak ada perubahan jadwal, laga ini dapat disaksikan via live streaming Mola TV.

Untuk menyaksikan laga tersebut di Mola TV, Anda bisa memilih beberapa pilihan paket. Ada Paket Entertainment + Sport Single Stream mulai Rp60.000, Paket Entertainment + Sport Double Stream mulai Rp90.000, dan Paket Entertainment + Sport Family Stream mulai Rp160.000.

Link live streaming Feyenoord vs Ajax

*Jadwal pertandingan dan siaran televisi Feyenoord vs Ajax dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemilik hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA BELANDA atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Addi M Idhom