Menuju konten utama
Bundesliga 2022/2023

Prediksi Dortmund vs Union Berlin Liga Jerman 2023, H2H, Live TV

Prediksi Dortmund vs Union Berlin: Jadwal Bundesliga 2023, H2H, Sabtu (8/4), pukul 20.30 WIB live Mola TV, susunan pemain.

Prediksi Dortmund vs Union Berlin Liga Jerman 2023, H2H, Live TV
Borussia Dortmund. (AP Photo/Martin Meissner)

tirto.id - Prediksi Borussia Dortmund vs Union Berlin dalam jadwal Liga Jerman 2023 akan menyajikan duel tim terluka dan menarik berdasarkan head to head (H2H). Pertandingan Bundesliga 2022/2023 di Stadion Signal Iduna Park ini digelar Sabtu 8 April 2023 pukul 20.30 WIB dan bisa ditonton via live streaming Mola TV.

Kedua tim datang ke laga ini dengan kondisi yang kurang bagus. Baik Borussia Dortmund maupun Union Berlin harus tersingkir dari ajang DFB Pokal 2022/2023 dengan terhenti babak 8 besar tengah pekan ini.

Union Berlin terlebih dulu kandas dari DFB Pokal 2022/2023 setelah kalah 2-0 di kandang Eintracht Frankfurt. Die Borussien menyusul kemudian usai didepak RB Leipzig dengan skor 2-0 di Red Bull Arena.

Prediksi Dortmund vs Union Berlin: Jadwal Liga Jerman 2023 Live TV

Laga nanti akan dijadikan momentum untuk bangkit bagi kedua tim. Memasuki masa krusial jelang akhir musim, persaingan di Bundesliga tentu semakin ketat. Apalagi kedua tim masih berpeluang meraih gelar juara Liga Jerman musim ini.

Dortmund untuk sementara menempati posisi 2 dengan 53 poin. Union Berlin menguntit di urutan ketiga dengan 51 poin. Peringkat pertama klasemen sementara Bundesliga ditempati Bayern Munchen dengan 55 poin usai mengalahkan Dortmund pekan lalu.

Dortmund dan Union harus melakukan evaluasi lantaran mendapatkan hasil buruk di laga terakhir. BVB, khususnya, mengalami 2 kekalahan beruntun dalam sepekan setelah jeda internasional.

"Kami memang tidak pantas menang (melawan RB Leipzig). Ketika menyerang kami tumpul dan ketika bertahan kami terlalu terbuka. Padahal di putaran pertama lalu sudah sering terjadi hal buruk ketika kami tidak bisa fokus di lapangan," keluh gelandang BVB, Julian Brandt, di laman resmi Dortmund.

Union Berlin sama saja ketika mereka kalah dari Eintracht Frankfurt. Permainan buruk di awal laga harus dibayar oleh 2 gol kemenangan lawan lewat Randal Kolo Muani di menit 11 dan 13. Evaluasi harus dilakukan Rani Khedira dan kawan-kawan untuk mengatasi masalah tersebut.

"Untuk ketiga kalinya secara beruntun kami bermain sangat buruk di babak pertama. Di 2 laga sebelumnya kami beruntung karena lawan tidak bisa menghukum kami. Kami memang kurang bermain agresif dan bisa dimanfaatkan Frankfurt," ucap pemain Union Berlin, Rani Khedira, di situs resmi klub.

Perkiraan Susunan Pemain Borussia Dortmund vs Union Berlin

Penyesuaian tentu akan dilakukan Edin Terzic selaku pelatih BVB karena mempertimbangkan waktu istirahat pemain. Mereka yang turun di babak kedua atau bahkan tak main di DFB Pokal bisa saja menjadi starter di laga nanti, seperti Jude Bellingham dan Mahmoud Dahoud.

Union Berlin juga diperkirakan melakukan hal yang sama. Kendati begitu, pelatih Urs Fischer diprediksi tetap akan bertumpu kepada para pemain pilar macam Sheraldo Becker, Robin Knoche, atau Christopher Trimmel.

Borussia Dortmund (4-1-4-1): Gregor Kobel; Marius Wolf, Mats Hummels, Niklas Sule, Julian Ryerson; Emre Can; Mahmoud Dahoud, Jude Bellingham, Raphael Guerreiro, Marco Reus; Sebastian Haller. Pelatih: Edin Terzic

Union Berlin (3-5-2): Frederik Ronnow; Paul Jaeckel, Diogo Leite, Robin Knoche; Josip Juranovic, Christopher Trimmel, Rani Khedira, Aissa Laidouni, Janik Haberer; Jordan Siebatcheu, Sheraldo Becker. Pelatih: Urs Fischer

Rekor Head to Head (H2H) Borussia Dortmund vs Union Berlin

Tantangan Union Berlin di laga nanti adalah belum pernah meraih kemenangan di markas Dortmund. Sejak promosi ke Bundesliga 1 pada musim 2019/2010, Union selalu kalah di 3 kali kunjungan ke Signal Iduna Park. Bahkan dari 3 laga itu, gawang Union kebobolan 11 gol.

Di DFB Pokal juga sama saja saat Union Berlin belum berada satu divisi dengan Dortmund. Dari 2 kesempatan, langkah Union Berlin selalu terhenti di markas Dortmund pada musim 2016/2017 dan 2018/2019.

5 Pertemuan Terakhir Dortmund vs Union Berlin:

16-10-2022: Union Berlin vs Borussia Dortmund 2-0

13-02-2022: Union Berlin vs Borussia Dortmund 0-3

19-09-2021: Borussia Dortmund vs Union Berlin 4-2

21-04-2021: Borussia Dortmund vs Union Berlin 2-0

18-12-2020: Union Berlin vs Borussia Dortmund 2-1

5 Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund:

06-04-2023: Leipzig vs Borussia Dortmund 2-0

01-04-2023: Bayern Munchen vs Borussia Dortmund 4-2

18-03-2023: Borussia Dortmund vs Koln 6-1

11-03-2023: Schalke vs Borussia Dortmund 2-2

07-03-2023: Chelsea vs Borussia Dortmund 2-0

5 Pertandingan Terakhir Union Berlin:

04-04-2023: Eintracht Frankfurt vs Union Berlin 2-0

01-04-2023: Union Berlin vs Stuttgart 3-0

19-03-2023: Union Berlin vs Eintracht Frankfurt 2-0

17-03-2023: Union St. Gilloise vs Union Berlin 3-0

12-03-2023: Wolfsburg vs Union Berlin 1-1

Live Streaming Borussia Dortmund vs Union Berlin

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Borussia Dortmund vs Union Berlin di Stadion Signal Iduna Park dapat Anda saksikan melalui live Mola TV, Sabtu 8 April 2023 pukul 20.30 WIB.

Untuk dapat menyaksikan laga tersebut, Anda dapat memilih beberapa pilihan paket. Paket Entertainment + Sport Single Stream mulai Rp60.000, Paket Entertainment + Sport Double Stream mulai Rp90.000, dan Paket Entertainment + Sport Family Stream mulai Rp160.000.

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Union Berlin: Mola TV

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Jerman 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA JERMAN atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya