Menuju konten utama
Liga Champions 2020/2021

Prediksi Club Brugge vs Dortmund, Skor H2H UCL, Siaran Live SCTV

Jadwal Grup C UCL Liga Champions musim 2020/21 antara Club Brugge vs Borussia Dortmund akan digelar Kamis (05/11/2020).

Prediksi Club Brugge vs Dortmund, Skor H2H UCL, Siaran Live SCTV
Pemain Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland. (ANTARA/REUTERS/MICHAELA REHLE)

tirto.id - Jadwal Grup C UCL Liga Champions musim 2020/21 antara Club Brugge vs Borussia Dortmund akan digelar Kamis (05/11/2020) pukul 03.00 WIB. Siaran langsung laga dari Stadion Jen Breydel ini dapat disaksikan di SCTV atau live streaming Vidio Premier.

Club Brugge saat ini berada di posisi ke 2 klasemen sementara berkat raihan 4 poin hasil dari 1 kali menang melawan Zenit dan 1 kali imbang melawan Lazio. Sementara itu, Dortmund berada di bawahnya dengan mengoleksi 3 poin hasil dari 1 kali kalah kontra Lazio dan mengalahkan Zenit di laga ke 2.

Apabila mampu memenangkan laga nanti, peluang Brugge untuk lolos dari fase grup semakin terbuka lebar. Philippe Clement mengungkapkan kondisi anak asuhnya sangat baik dan siap memenangkan laga melawan raksasa Bundesliga Jerman, Dortmund.

"Tugas saya adalah memastikan skuad saya siap. Saya ingin melihat tim dengan nyali. Hasil imbang bisa bagus, tapi kemenangan selalu fantastis," ungkap Clement, dikutip dari laman resmi UEFA.

"Saya tidak akan melihat klasemen sekarang, itu untuk nanti. Ini adalah pertandingan di mana kami harus memaksimalkannya," lanjutnya.

Prediksi Club Brugge vs Dortmund di UCL

Club Brugge yang merupakan juara Liga Pro Belgia musim lalu memiliki catatan yang lebih baik daripada Dortmund. Dari 6 kali pertemuan melawan Die Borussen, Simone Mignolet dan kolega tercatat memenangkan 3 laga dan 1 laga lainnya berakhir imbang. Sementara 2 laga lain dimenangkan oleh Dortmund.

Di Liga Champions, Erling Haland dan kawan-kawan selalu kalah dalam 4 laga tandang terakhirnya. Namun demikian, Brugge juga memiliki catatan yang kurang baik. Dalam 8 laga terakhirnya di Liga Champions, mereka baru memenangkan 1 laga.

Dortmund datang ke Belgia dengan kondisi skuad yang cukup baik. Di Bundesliga, anak asuh Lucien Favre baru menelan 1 kekalahan dan bertengger di posisi 2 klasemen sementara. Hal ini menjadi modal yang baik meskipun Favre tidak menganggap remeh tim tuan rumah.

"Mereka bagus. Bukan kebetulan bahwa mereka memenangkan gelar liga Belgia musim lalu, dan mereka memiliki banyak pemain muda yang naik pangkat," ungkap pelatih asal Swiss ini.

The Black-Yellow dipastikan akan tampil tanpa Mats Hummels (masalah paha), Emre Can (Covid-19), Marcel Schmelzer (pemulihan usai operasi lutut), Nico Schulz (cedera otot), dan Axel Zagadou (masalah kebugaran).

Head to Head Brugge vs Dortmund

(28/11/2018) Borussia Dortmund 0-0 Club Brugge

(18/09/2018) Club Brugge 0-1 Borussia Dortmund

(14/07/2012) Club Brugge 3-1 Borussia Dortmund

(27/08/2003) Borussia Dortmund 2-4 Club Brugge

(13/08/2003) Club Brugge 2-1 Borussia Dortmund

5 Pertandingan Terakhir Club Brugge

(01/11/2020) Club Brugge 2-2 KV Mechelen

(29/10/2020) Club Brugge 1-1 Lazio

(25/10/2020) Oud-Heverlee 2-1 Club Brugge

(20/10/2020) Zenit St. Petersburg 1-2 Club Brugge

(18/10/2020) Standard Liege 1-1 Club Brugge

5 Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund

(31/10/2020) Arminia Bielefeld 0-2 Borussia Dortmund

(29/10/2020) Borussia Dortmund 2-0 Zenit St. Petersburg

(24/10/2020) Borussia Dortmund 3-0 Schalke 04

(21/10/2020) Lazio 3-1 Borussia Dortmund

(17/10/2020) Hoffenheim 0-1 Borussia Dortmund

Prediksi Susunan Pemain

Club Brugge: SimonMignolet; Clinton Mata, Odilon Kossounou, Simon Deli; Krepin Diatta, Ruud Vormer, Mats Rits, Hans Vanaken, Eduard Sobol; Emmanuel Bonaventure, Charles De Ketelaere

Borussia Dortmund: Roman Burki; Thomas Meunier, Manuel Akanji, Lukasz Piszczek, Raphael Guerreiro; Mahmoud Dahoud, Axel Witsel; Jadon Sancho, Marco Reus, Giovanni Reyna; Erling Haaland

Live Streaming Brugge vs Dortmund

Apabila tidak ada perubahan jadwal, laga Brugge vs Dortmund dapat disaksikan via live streaming Vidio Premier.

Pemirsa mesti berlangganan terlebih dulu untuk mengakses siaran ini. Siaran Liga Champions dapat diakses dengan membeli paket Premier Platinum seharga Rp15.000 per pekan, Rp29.000 per bulan, atau Rp299.000 per tahun.

Link Streaming Brugger vs Dortmund (Vidio Premier)

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Rifki Ahmad Nurfauzi

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rifki Ahmad Nurfauzi
Penulis: Rifki Ahmad Nurfauzi
Editor: Iswara N Raditya