Menuju konten utama
Liga Champions

Prediksi Brugge vs Real Madrid: Tuan Rumah Incar Tiket Liga Eropa

Prediksi Brugge vs Real Madrid di Liga Champions pada Kamis (12/12/2019): misi terakhir tuan rumah adalah ke 32 besar Liga Eropa.

Prediksi Brugge vs Real Madrid: Tuan Rumah Incar Tiket Liga Eropa
Penyerang Real Eden Hazard, kiri, dan bek Roma Federico Fazio bersaing untuk mendapatkan bola selama pertandingan persahabatan persahabatan antara Roma dan Real Madrid, di stadion Olimpiade di Roma, Minggu, 11 Agustus 2019. Gregorio Borgia/AP

tirto.id - Laga Club Brugge vs Real Madrid dalam jadwal lanjutan pekan 6 Grup A Liga Champions 2019/2020 akan dimainkan pada Kamis (12/12/2019) pukul 03.00 WIB di Stadion Jan Breydel, Belgia. Tuan rumah mengusung misi finis di posisi 3 dan mengamankan tiket Liga Eropa.

Dengan koleksi 3 poin dari 5 laga, Club Brugge bertengger di posisi 3 klasemen Liga Champions Grup A, unggul 1 angka saja dari juru kunci Galatasaray. Brugge dipastikan ke Europa League jika Galatasaray kalah dari PSG, apapun hasil yang mereka dapat melawan Real Madrid.

Kiper Brugge, Simon Mignolet, mengaku kecewa timnya tidak mampu finis sebagai runner up. Namun dia mengimbau kepada rekan-rekannya untuk setidaknya tetap tampil di kompetisi Eropa dengan masuk 32 besar UEL.

"Menyedihkan kami tidak finis di posisi 2 tapi penampilan kami di Eropa terbilang sukses. Sekarang kami harus mendapatkan Europa League sebelum tahun baru," ungkap mantan kiper Liverpool itu dikutip dari UEFA.com.

"Kami penuh komitmen untuk hal tersebut. Kami tahu Real Madrid sangat kuat, tapi kami tidak perlu khawatir apa yang akan terjadi di laga PSG vs Galatasaray. Kami menunjukkan di Madrid bahwa kami mampu membuat mereka kesulitan, jadi mengapa tidak dilakukan lagi di kandang," imbuh Mignolet.

Dalam pertemuan pertama di Santiago Bernabeu, Brugge secara mengejutkan mampu menahan imbang Los Blancos dengan skor 2-2.

Dari tiga pertemuan terakhir melawan Real Madrid di ajang Liga Champions/Piala Champions, Club Brugge belum pernah kalah (1 menang 2 imbang). Ini merupakan rekor terburuk Los Blancos menghadapi sebuah tim dalam sejarah mereka di Liga Champions.

Namun, Club Brugge hanya mampu menang 1 kali dari 17 kesempatan menghadapi tim-tim asal Spanyol di kompetisi antar klub Eropa (7 seri 9 kalah).

Terlebih, Real Madrid belum pernah kalah dalam enam laga terakhir di semua ajang. Tim besutan Zinedine Zidane memetik 5 kemenangan dan 1 hasil seri kontra PSG pada matchday 5 kemarin (27/11).

"Ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit. Brugge bermain untuk lolos ke Liga Eropa sebagai tim urutan ketiga, tetapi bagi kami itu adalah pertandingan Liga Champions dan bukan pertandingan persahabatan," kata Zidane dalam jumpa pers jelang laga.

"Itu sebabnya kami ingin memenangkannya, tetapi kami tahu persis sisi kualitas dari pihak lawan. Kami siap," tandas sang arsitek Los Galacticos.

Perkiraan Susunan Pemain

Club Brugge (3-5-2): Simon Mignolet; Brandon Mechele, Simon Deli, Odilon Kossounou; Emmanuel Bonaventure Dennis, Ruud Vormer, Eder Alvarez Balanta, Mats Rits, Federico Ricca; David Okereke, Percy Tau.

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Alvaro Odriozola, Eder Militao, Raphael Varane, Ferland Mendy; Luka Modric, Casemiro, Isco; Gareth Bale, Luka Jovic, Vinicius Junior.

Prediksi Pertandingan

Dengan akurasi umpan sukses mencapai 89% dan rata-rata penguasaan bola mencapai 56%, Real Madrid diyakini bakal mendominasi pertandingan.

Namun, Zidane kemungkinan akan melakukan rotasi di lini depan. Vinicius Junior, Luka Jovic, dan Gareth Bale diprediksi bakal bermain sejak menit pertama.

Mengacu pada catatan performa tim dan rekor pertemuan, Club Brugge kemungkinan mampu menahan imbang Los Blancos. Akan tetapi, Real Madrid tetaplah difavoritkan memetik kemenangan meski dengan skor yang tipis.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus