tirto.id - Prediksi Brighton vs Aston Villa dalam laga EPL 2024 pekan 36 akan mengarah pada lanjutan perjuangan kedua tim meraih tiket ke Eropa. Laga antara kedua tim sesuai jadwal akan digelar di Stadion Amex, Brighton and Hove, Minggu 5 Mei pukul 20.00 WIB, akan tayang live di Vidio dan Champions TV 6.
Aston Villa memang dipastikan untuk setidaknya lolos ke Europa League musim depan. Tapi karena masih berpeluang lolos ke Liga Champions, kesempatan itu tentu tidak akan dibuang begitu saja oleh Unai Emery dan anak asuhnya.
Brighton di sisi lain akan memainkan kesempatan terakhirnya lolos ke Conference League. Akan ada banyak faktor yang bisa mempengaruhi perjuangan mereka untuk kembali bermain di Eropa musim depan.
Prediksi Brighton vs Aston Villa
Tim tamu saat ini berada di peringkat empat atau batas terakhir zona Liga Champions dengan 67 poin. Tiket ke UCL sangat dekat untuk mereka dekap. Pasalnya pesaing terdekat yakni Tottenham Hotspur di peringkat kelima baru memiliki 60 poin.
Hasil laga pekan ini bisa saja memastikan Villa lolos ke UCL. Syaratnya adalah mereka harus menang di markas Brighton dan Spurs tumbang saat bertandang ke Liverpool. Dengan jarak 10 poin, mustahil bagi Spurs yang masih memiliki sisa tiga laga bisa mengejar.
Oleh karenanya fokus harus diterapkan dengan benar oleh Emery dan skuadnya. Kekalahan 2-4 atas Olympiakos di semifinal Conference League wajib untuk segera dilupakan. Jika bisa memastikan tiket UCL pekan ini, Villa pastinya bisa lebih fokus mengejar agregat skor di kandang Olympiakos pekan depan.
"Kami harus segera memulihkan kondisi untuk pertandingan hari Minggu nanti. Motivasi kami sangat tinggi karena saat ini ada di peringkat keempat. Ini akan menjadi laga penting untuk menuntaskan target pertama kami di Premier League," kata Emery saat konferensi pers.
Brighton di sisi lain memang menempati posisi 12 dengan 44 poin. Tapi secara matematis, mereka masih bisa mengejar tiket ke UECL atau Conference League. Saat ini zona tersebut menjadi milik tim peringkat enam yang ditempati Manchester United dengan 54 poin.
Baik Man United maupun Brighton sama-sama masih memiliki sisa empat pertandingan di musim ini. Tapi jika Brighton pekan ini kalah dari Villa dan United bisa menang melawan Crystal Palace, Brighton otomatis terlempar dari persaingan.
Sialnya dalam kondisi harus menang, tim berjuluk The Seagulls itu dalam kondisi buruk. Mereka tidak pernah menang dalam enam laga terakhir EPL. Hanya dua poin yang bisa mereka dapatkan dalam periode tersebut.
"Kami akan menjalani pertandingan yang sulit. Tapi kami juga memiliki motivasi tinggi untuk bereaksi, bermain bagus, dan memenangkan pertandingan. Kami tentu ingin membuat fans senang tapi terkadang kami tidak bisa melakukannya," tutur pelatih Roberto De Zerbi di laman resmi klub.
Prediksi Susunan Pemain Brighton vs Aston Villa
Masalah lain bagi Brighton adalah banyaknya pemain inti mereka yang cedera. Saat ini saja menurut De Zerbi ada sembilan pemainnya yang cedera. Mereka adalah Adam Lallana, Solly March, Evan Ferguson, Jack Hinshelwood, Tariq Lamptey, Kaoru Mitoma, Pervis Estupiñán, James Milner, dan Jan Paul van Hecke.
Faktor cedera itu pula yang membuat De Zerbi menurunkan dua pemain muda seperti Odeluga Offiah dan Mark O'Mahony sebagai starter pekan lalu di kandang Bournemouth. Dengan kondisi yang masih sama, bukan tidak mungkin keduanya akan kembali bermain di laga ini.
Di sisi lain beberapa pemain Villa juga dikabarkan cedera meski tidak sebanyak tuan rumah. Tapi masalah utama mereka saat ini adalah faktor kebugaran karena harus berbagi tenaga dengan laga di Conference League.
"Besok (hari ini) akan ada sesi latihan dan kami bisa mengetahui kondisi pemain yang bermain kemarin (melawan Olympiakos). Begitu juga dengan kondisi pemain yang mengalami cedera ringan apakah siap bermain di hari Minggu. Selama belum ada informasi itu, mustahil bisa tahu siapa saja yang bisa bermain," tambah Emery.
Brighton (4-2-3-1): Bart Verbruggen; Joël Veltman, Adam Webster, Lewis Dunk, Valentín Barco; Billy Gilmour, Pascal Gross; Facundo Buonanotte, Simon Adingra, João Pedro; Danny Welbeck. Pelatih: Roberto De Zerbi
Aston Villa (4-4-1-1): Emiliano Martínez; Matty Cash, Ezri Konsa, Pau Torres, Lucas Digne; Douglas Luiz, Youri Tielemans; John McGinn, Morgan Rogers, Leon Bailey; Ollie Watkins. Pelatih: Unai Emery.
Rekor Head to Head (H2H) Brighton vs Aston Villa
Kedua tim pernah bertemu sembilan kali khusus di pertandingan Liga Inggris sejak era Premier League. Villa unggul head to head dengan enam kemenangan. Brighton sendiri hanya sekali menang dan dua pertandingan lain imbang.
Sial bagi Brighton karena saat main di kandang, mereka belum pernah bisa mengalahkan Villa. Terdapat empat laga yang pernah dimainkan di Brighton dengan hasil terbaik bagi tuan rumah adalah dua kali imbang.
5 Pertemuan Terakhir Brighton vs Aston Villa:
Premier League30-09-2023: Aston Villa vs Brighton 6-1
28-05-2023: Aston Villa vs Brighton 2-1
Friendly Match
08-12-2022: Aston Villa vs Brighton 2-2
Premier League
13-11-2022: Brighton vs Aston Villa 1-2
26-02-2022: Brighton vs Aston Villa 0-2
5 Pertandingan Terakhir Brighton:
Premier League28-04-2024: Bournemouth vs Brighton 3-0
26-04-2024: Brighton vs Manchester City 0-4
13-04-2024: Burnley vs Brighton 1-1
06-04-2024: Brighton vs Arsenal 0-3
04-04-2024: Brentford vs Brighton 0-0
5 Pertandingan Terakhir Aston Villa:
Conference League03-05-2024: Aston Villa vs Olympiakos 2-4
Premier League
28-04-2024: Aston Villa vs Chelsea 2-2
21-04-2024: Aston Villa vs Bournemouth 3-1
Conference League
19-04-2024: Lille vs Aston Villa 2-1, adu penalti 3-4
Premier League
14-04-2024: Arsenal vs Aston Villa 0-2
Live Streaming Brighton vs Aston Villa
Jika tidak ada perubahan, jadwal pertandingan Liga Inggris antara Brighton vs Aston Villa di Stadion Amex, Brighton and Hove, akan tayang live di Vidio dan Champions TV 6, Minggu 5 Mei 2024 pukul 20.00 WIB.
Untuk dapat menyaksikan Liga Inggris 2023-24 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Paket Platinum 30 Hari dibanderol Rp43.290, Paket Platinum 1 Tahun senilai Rp298.590, Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp65.490, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp109.890, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp476.190, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp831.390. Pembelian paket Diamond sudah termasuk akses nonton Liga Inggris dan semua harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.
Link Streaming Brighton vs Aston Villa: Vidio
Link Streaming Brighton vs Aston Villa: Champions TV 6
* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2023-24 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Yulaika Ramadhani