tirto.id - Prediksi Benfica vs Inter Milan dalam jadwal leg 1 babak 8 besar Liga Champion 2022/2023, berpeluang berlangsung sengit. Live streaming Benfica vs Inter dari Estadio Da Luz, Lisboa, dapat disaksikan melalui tayangan Vidio dan siaran langsung Moji TV, Rabu (12/4/2023) mulai pukul 02.00 WIB.
Benfica yang memiliki tren performa bagus sejak babak penyisihan grup UCL 2022/2023, lebih diunggulkan pada leg 1 ketimbang Inter Milan. Terlebih skuad berjuluk As Aguias itu akan bermain di depan pendukung sendiri.
Di samping itu performa Benfica di Liga Portugal juga terbilang meyakinkan. Mereka masih memimpin klasemen dengan 71 poin, atau unggul 7 angka dari rival terdekat, FC Porto di tangga ke-2.
Di kubu seberang, Inter Milan mengalami tren buruk dalam beberapa laga terakhir. La Beneamata tak pernah menang dalam 5 laga terbaru di semua kompetisi.
Prediksi Benfica vs Inter Milan: Jadwal 8 Besar UCL Live Moji TV
Di era Liga Champions (UCL), Benfica terhitung sudah 5 kali menembus babak perempat final. Sayangnya, dari 5 kesempatan tersebut mereka selalu gagal lolos ke semifinal, termasuk ketika kalah dari Liverpool pada musim lalu.
Oleh karenanya musim ini Benfica akan berjuang untuk meraih hasil yang lebih baik di UCL 2022/2023. As Aguias punya kans besar untuk mengalahkan Inter Milan di babak 8 besar, sekaligus merebut tiket lolos ke semifinal.
Sejak penyisihan grup Liga Champion musim ini Benfica belum pernah menelan kekalahan. Mereka bahkan sukses menjadi juara grup, mengungguli 2 tim favorit PSG dan Juventus.
Di sisi lain, Inter Milan lolos ke fase gugur sebagai runner up Grup C di bawah Bayern Munchen. Il Nerazzurri lantas berhasil mengalahkan Porto di babak 16 besar, dan kini bakal berebut tiket semifinal dengan Benfica.
Dikutip dari laman resmi UEFA, pelatih Inter Milan Simone Inzaghi bertekad mengantar timnya melaju lebih jauh di Liga Champion 2022/2023. Nerazzurri tercatat belum pernah lolos ke babak 8 besar, sejak menjadi juara pada musim 2009/2010 silam.
"2 pertandingan [babak 8 besar] melawan Benfica akan menjadi momen yang luar biasa. Mereka adalah tim yang bagus, tetapi kami juga ingin melaju lebih jauh, sehingga ini akan menjadi laga yang emosional dan sulit," kata Simone Inzaghi.
Prediksi Susunan Pemain Benfica vs Inter Milan
Benfica diprediksi akan tampil dengan formasi 4-2-3-1 kontra Inter Milan. Goncalo Ramos diperkirakan menjadi penyerang tunggal di lini depan, didukung João Mário, Rafa Silva, dan Fredrik Aursnes.
Sementara Inter Milan di lain pihak berpeluang tetap bermain dengan skema 3-5-2. Duet Romelu Lukaku dan Joaquín Correa masih menjadi andalan, dengan Edin Dzeko dan Lautaro Martinez dapat menjadi alternatif.
Benfica (4-2-3-1): Odysseas Vlachodimos; Alexander Bah, António Silva, Nicolás Otamendi, Alejandro Grimaldo; Florentino Luís, Chiquinho; João Mário, Rafa Silva, Fredrik Aursnes; Gonçalo Ramos. Pelatih: Roger Schmidt.
Inter Milan (3-5-2): André Onana; Matteo Darmian, Stefan de Vrij, Francesco Acerbi; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Robin Gosens; Romelu Lukaku, Joaquín Correa. Pelatih: Simone Inzaghi.
Head to Head (H2H) Benfica vs Inter Milan
Benfica dan Inter Milan belum pernah bertemu di Liga Champion (UCL). Meski begitu, As Aguias pernah melawan tim Italia lain, yakni Juventus di fase grup, dan hasilnya selalu sukses mencatat kemenangan.
Di sisi lain, Inter Milan juga memiliki modal bagus lantaran di babak 16 besar sukses menyingkirkan Porto. Meski begitu, laga melawan Benfica diprediksi bakal lebih sulit untuk tim Italia tersebut.
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Benfica
08/04/23: Benfica vs Porto 1-2
03/04/23: Rio Ave vs Benfica 0-1
19/03/23: Benfica vs Vitória 5-1
13/03/23: Marítimo vs Benfica 0-3
08/03/23: Benfica vs Club Brugge 5-1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Inter Milan
07/04/23: Salernitana vs Inter 1-1
05/04/23: Juventus vs Inter 1-1
01/04/23: Inter vs Fiorentina 0-1
20/03/23: Inter vs Juventus 0-1
15/03/23: Porto vs Inter 0-0
Live Streaming Benfica vs Inter Milan di Moji TV
Apabila tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Benfica vs Inter Milan dalam leg 2 babak 8 besar Liga Champion 2022/2023, dapat disaksikan melalui live streaming Moji TV dan Vidio. Sesuai jadwal jam tayang laga di Estadio Da Luz, Lisboa, akan memulai kick off pada Rabu, 12 April 2023 pukul 02.00 WIB.
Untuk menonton tayangan Liga Champion 2022/2023 di Vidio Anda dapat berlangganan paket Platinum dengan biaya Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun (mobile only) dan Rp39.000 per bulan atau Rp269.000 per tahun.
Link Live Streaming Benfica vs Inter Milan - Moji TV (Vidio)
*Jadwal Liga Champion 2022/2023 dan stasiun TV yang menayangkan laga Benfica vs Inter Milan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama