Menuju konten utama
Barito Putera vs RANS FC

Prediksi Barito Putera vs RANS FC Liga 1 2023: Live di Mana?

Prediksi Barito Putera vs RANS FC jadwal Liga 1 2023 pekan ini, duel 2 tim papan bawah. Live streaming Barito vs RANS via Vidio, Selasa (14/2) 15.00 WIB.

Prediksi Barito Putera vs RANS FC Liga 1 2023: Live di Mana?
Pesepak bola Barito Putera Rafael Feital Da Silva (kanan) melakukan serlebrasi bersama rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Persik Kediri saat pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Demang Lehman Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Kamis (29/9/2022). ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/YU

tirto.id - Prediksi Barito Putera vs RANS FC bakal jadi pertarungan sengit antara 2 tim yang tengah mendekam di papan bawah klasemen Liga 1 2022/2023. Jadwal Liga 1 pekan 24 tersebut akan digelar di Stadion Demang Lehman, Martapura, pada Selasa 14 Februari pukul 15.00 WIB. Adapun live streaming Barito vs RANS bisa ditonton lewat Vidio.

Kompetisi Liga 1 musim ini memang telah diputuskan tak menerapkan sistem degradasi maupun promosi. Akan tetapi baik kubu Barito maupun RANS tentu tetap mengejar kemenangan demi memperbaiki peringkat. Aspek profesionalisme untuk mengejar kemenangan serta gengsi tim tetap dikedepankan, terlepas dari perubahan regulasi kompetisi.

Barito saat ini menempati posisi 16 klasemen dengan total 19 poin. Sedangkan RANS tepat di bawah Barito dengan jarak 2 poin saja. Artinya, kemenangan RANS bisa membuat kedua tim bertukar posisi pada akhir laga nanti.

Prediksi Barito vs RANS dalam Jadwal Liga 1 2023

Di antara kedua tim yang akan berlaga, pihak RANS berada dalam posisi yang lebih mengkhawatirkan. RANS tak pernah merasakan kemenangan pada 8 pertandingan terakhir. Septian Bagaskara dan kawan-kawan terakhir kali bisa menang pada 16 Desember 2022, ketika menaklukkan Bhayangkara FC 2-1.

Selepas itu RANS mendapatkan hasil 3 imbang dan 5 kekalahan. Terakhir melawan Arema, RANS sejatinya sempat unggul melalui gol Ikhsanul Zikrak pada menit 48. Namun kemudian RANS lengah, hingga Arema bisa mencetak 2 gol pembalik kedudukan melalui Dedik Setiawan.

"Saya sangat sedih dengan hasil tersebut, karena kami hampir menang. Fisik pemain masih menjadi masalah. Oleh karenanya setelah Arema mendapatkan banyak peluang, saya langsung mengganti pemain," kata pelatih Rodrigo Santana dikutip dari laman media sosial RANS.

Di sisi lain, Barito juga kembali menelan kekecewaan pekan lalu. Penampilan heroik kala mengalahkan Bali United tak berlanjut saat bertandang ke markas PSM Makassar. Di Parepare, tim berjuluk Laskar Antasari itu dihajar PSM dengan skor telak 4-1.

Isnan Ali yang kala itu masih menjadi pelatih sementara Barito mengatakan bahwa timnya memang masih punya banyak kekurangan. Kekalahan dari PSM bisa dijadikan pelajaran berharga. Terlebih saat laga versus RANS, Barito sudah punya pelatih kepala baru yakni Rahmad Darmawan.

"Ini menjadi pekerjaan rumah kami, karena setelah ini kami akan pulang ke Banjar menghadapi RANS Nusantara. Semoga para pemain bisa bangkit. Kami akan terus evaluasi agar bisa menjadi lebih baik ke depannya," kata Isnan seusai laga kontra PSM.

Prediksi Susunan Pemain Barito Putera vs RANS Nusantara

RANS akan bermain tanpa Makan Konate untuk laga kali ini. Pemain asal Mali itu tak berada dalam rilis daftar skuad RANS yang berangkat menuju Kalimantan Selatan. Begitu juga dengan kiper Hilman Syah yang mengalami cedera saat menghadapi Arema.

Barito diperkirakan kembali bertumpu kepada para pemain senior. Deretan nama seperti Rizky Pora, Bayu Pradana, dan Joko Ribowo bisa kembali diandalkan, selain para pemain asing di tim.

Barito Putera (4-3-3): Joko Ribowo; Bagas Kaffa, Renan Silva, Yuswanto Aditya, Aditya Putra Dewa; Bayu Pradana, Nazar Nurzaidin, Mike Ott; Ferdiansyah, Rizky Pora, Gustavo Tocantins. Pelatih: Rahmad Darmawan

RANS Nusantara (4-3-3): Wawan Hendrawan; Ady Setiawan, Arif Satria, Saddam Hi Tenang, Edo Febriansyah; Muhammad Tahir, Mitsuru Maruoka, Finky Pasamba; Ikhsanul Zikrak, David Laly, Septian Bagaskara. Pelatih: Rodrigo Santana

Rekor Head to Head (H2H) Barito Putera vs RANS Nusantara

Kedua tim baru bertemu dalam 2 kesempatan menurut catatan statistik di laman resmi LIB. Duel pertama Barito vs RANS terjadi di babak grup Piala Presiden 2022, dengan skor akhir 1-1. Rafael Silva membawa Barito unggul, namun disamakan oleh Septian Bagaskara.

RANS lantas memenangi duel kompetitif pertama melawan Barito dengan skor 2-1 pada putaran pertama Liga 1 2022/2023. Barito unggul melalui gol bunuh diri Edo Febriansyah di menit 31. RANS lantas bisa membalikkan keadaan melalui gol Wander Luiz menit 42 dan 62.

Hasil 2 Pertemuan Terakhir Barito Putera vs RANS Nusantara:

29-08-2022: RANS Nusantara vs Barito Putera 2-1

14-06-2022: Barito Putera vs RANS Nusantara 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Barito Putera:

09-02-2023: PSM Makassar vs Barito Putera 4-1

05-02-2023: Bali United vs Barito Putera 1-2

31-01-2023: Barito Putera vs PSS Sleman 1-2

21-01-2023: Borneo vs Barito Putera 0-0

14-01-2023: Barito Putera vs Madura United 1-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir RANS Nusantara:

08-02-2023: RANS Nusantara vs Arema 1-2

03-02-2023: Persija Jakarta vs RANS Nusantara 3-1

30-01-2023: PSM Makassar vs RANS Nusantara 3-1

25-01-2023: RANS Nusantara vs Bali United 4-4

21-01-2023: PSS Sleman vs RANS Nusantara 2-0

Live Streaming Barito Putera vs RANS Nusantara

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Barito Putera vs RANS Nusantara di Stadion Demang Lehman dapat Anda saksikan melalui live Vidio, Selasa 14 Februari pukul 15.00 WIB.

Link Streaming Barito Putera vs RANS Nusantara: Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga 1 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama