Menuju konten utama

Prediksi Arsenal vs Man United, Duel Dua Tim Tersukses di Piala FA

Bertanding di 32 besar Piala FA 2019, prediksi Arsenal vs Manchester United pada Sabtu (26/1/2019) mengarah pada pertarungan sengit. Kedua tim adalah penguasa Piala FA.

Prediksi Arsenal vs Man United, Duel Dua Tim Tersukses di Piala FA
Pemain Manchester United Paul Pogba mengontrol bola selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Brighton dan Hove Albion dan Manchester United di stadion Amex di Brighton, Inggris, Minggu, 19 Agustus 2018. (AP Photo / Alastair Grant)

tirto.id - Arsenal akan menghadapi Manchester United di babak 32 besar Piala FA Sabtu (26/1/2019), pukul 02.45 WIB. Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Emirates tersebut diprediksi berjalan sengit. Pasalnya, kedua tim merupakan pengoleksi gelar terbanyak Piala FA. Arsenal saat ini memiliki 13 gelar Piala FA, sedangkan Manchester United 12 trofi.

Anak asuh Unai Emery, yang berhasil menaklukkan Chelsea di pekan ke-23 Liga Inggris, akan mencoba melanjutkan tren positif tersebut saat menjamu The Red Devils di kandang.

Namun, Unai Emery, pelatih Arsenal, waspada dengan Manchester United. Pasalnya, tim yang sekarang dilatih oleh Ole Gunnar Solskjaer itu, memiliki gaya bermain yang berbeda dengan Manchester United yang ditahan 2-2 di Old Trafford, pada 6 Desember 2018 silam.

“Itu (Manchester United) tim yang berbeda. Mereka memiliki pemain yang sama tetapi menggunakan gaya bermain yang berbeda, dengan performa yang hebat sekarang. Saya menonton pertandingan terakhir mereka (melawan Brighton) dan setiap pemain memiliki kepercayaan diri tinggi, dengan penampilan luar biasa, dan sekarang mereka sangat berbahaya.

“Bagi kami, ini bagus karena menjadi ujian yang sangat besar bagi kami dalam kompetisi ini. Manchester United dan kami telah memainkan 20 final di Piala FA, dan kami memenangi 13 (gelar) dan mereka 12,” kata Unai Emery, seperti dikutip situs resmi Arsenal, Rabu (23/1).

Komentar Unai Emery, mengenai calon lawannya tersebut bukan isapan jempol belaka. Pasalnya, Paul Pogba dan kolega memiliki performa yang luar biasa, sejak di ambil alih oleh manajer interim Ole Gunnar Solskjaer.

Bersama juru taktik berkebangsaan Norwegia tersebut, Manchester United kembali disegani oleh lawan-lawannya berkat sepak bola ofensif yang diterapkan oleh Solskjaer. Juan Mata dan rekan-rekan berhasil mencatatkan 7 kemenangan beruntun di semua ajang, termasuk kemenangan 2-0 atas Reading di babak 64 besar Piala FA.

Dalam artikel yang dimuat situs resmi Manchester United, Senin (21/1/2019), Juan Mata menyebut, “Untuk memenangkan tujuh pertandingan dari tujuh kesempatan bukanlah tugas yang mudah, jadi kami bangga dan senang dengan apa yang terjadi dalam beberapa minggu terakhir. Tapi kami ingin lebih (memenangkan banyak pertandingan).

“Kami tahu bahwa kami berada di jalur yang benar, tetapi bagian terpenting musim ini masih di depan mata. Kami harus melanjutkan dengan cara yang sama (menang) jika ingin mencapai target, dan semua (yang terlibat di dalam tim) termotivasi untuk membuat bulan-bulan mendatang menjadi sangat positif,” tambah pemain berkebangsaan Spanyol itu.

Perkiraan Susunan Pemain

Arsenal (4-2-3-1): Petr Cech; Stephen Lichtsteiner, Skhodran Mustafi, Sokratis Papastathopaulos, Nacho Monreal; Matteo Guendouzi, Granit Xhaxa; Joe Willock, Mesut Ozil, Alex Iwobi; Alexander Lacazette.

Manchester United (4-3-3): Sergio Romero; Antonio Valencia, Eric Bailly, Victor Lindelof, Ashley Young; Fred, Andreas Pereira, Paul Pogba; Juan Mata, Romelu Lukaku, Alexis Sanchez.

Prediksi Pertandingan

Duel dua tim yang memiliki poin sama di klasemen Liga Inggris tersebut, diprediksi bakal berlangsung seru. Arsenal yang di babak sebelumnya berhasil menaklukkan Blackpool dengan skor 3-0, akan diuntungkan karena bertindak sebagai tuan rumah.

Musim ini The Gunners tercatat hanya dua kali tumbang saat bermain di Emirates, yaitu 0-2 melawan Manchester City di laga pembuka Liga Inggris, dan 0-2 di perempat final Piala Liga Inggris, melawan Tottenham. Dengan Mesut Ozil kemungkinan akan kembali bermain, tuan rumah diprediksi akan lebih menguasai jalannya laga dan lebih banyak mengalirkan bola.

Sementara itu, kubu tim tamu yang kembali tampil menyerang sejak diambil alih Solskjaer, juga memiliki serangan balik mematikan yang diprediksi akan kembali diandalkan untuk merepotkan bek-bek Arsenal.

Paul Pogba dan rekan-rekan telah mempraktikkan strategi tersebut dalam laga kontra Reading di babak sebelumnya, kala The Red Devils berhasil mencetak 2 gol dari 8 kali percobaan yang 5 di antaranya tepat sasaran. Pada laga tersebut, Iblis Merah hanya memiliki 40% penguasaan bola menghadapi tim dari Divisi Championship tersebut.

Baca juga artikel terkait PIALA FA 2019 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus