Menuju konten utama

Prabowo Kaitkan Alamat Sekber Gerindra-PKS dengan Gus Dur dan Obama

Prabowo Subianto menyatakan jalan yang menjadi lokasi Sekber Gerindra-PKS banyak melahirkan tokoh penting dan presiden.

Prabowo Kaitkan Alamat Sekber Gerindra-PKS dengan Gus Dur dan Obama
Suasana peresmian sekretariat bersama (Sekber) Gerindra dan PKS di Jalan Taman Amir Hamzah, Jakarta, pada Jumat malam (27/4/2018). tirto.id/Lalu Rahadian.

tirto.id - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyebut lokasi sekretariat bersama (sekber) partainya dan PKS di Jalan Taman Amir Hamzah, Jakarta Pusat, membawa suasana baik. Prabowo menyatakan hal itu saat berpidato dalam acara peresmian Sekber Gerindra-PKS tersebut.

Prabowo menyatakan di sekitar jalan yang menjadi lokasi sekber tersebut dahulu menjadi lokasi rumah kakeknya, juga rumah orang tua Abdurrahman Wahid (Gus Dur) serta kediaman Barack Obama semasa masih kecil dan bermukim di Jakarta. Prabowo mengaku juga pernah menjalani masa kecilnya di jalan tersebut.

"Dulu kakek saya di sini [rumahnya] nomor 10, kemudian Gus Dur orang tuanya juga di sana [kediamannya] nomor 8, banyak tokoh-tokoh Republik ada di sini dulu. Jadi ini jalan rupanya banyak melahirkan Presiden," kata Prabowo, di Jakarta pada Jumat (27/4/2018).

Sekber Gerindra-PKS rencananya akan digunakan sebagai pusat kegiatan kedua partai itu dalam melakukan persiapan menghadapi pemilu dan Pilpres 2019. Selain Prabowo, acara peresmian Sekber tersebut juga dihadiri oleh Wakil Ketua Umum PAN Hanafi Rais dan Wakil Sekjen PKS Abdul Hakim.

Dalam pidatonya, Prabowo juga sempat menyinggung sistem ekonomi Indonesia yang berjalan selama ini. Menurut dia, sistem ekonomi yang berjalan di Indonesia saat ini melenceng dari amanat UUD 1945.

Prabowo menilai kekuatan dan kekayaan Indonesia kini justru tidak dikuasai oleh orang Indonesia. Karena itu, Prabowo memandang perlu ada sebuah gerakan untuk memperbaiki kondisi tersebut.

"Kami ingin melakukan gerakan itu secara konstitusional, secara hukum, secara damai, secara gagasan, dan secara santun," kata Prabowo.

Dia menegaskan siap memimpin Indonesia sesuai amanat UUD 1945. Dia mengklaim Gerindra, PKS dan PAN memiliki banyak pemikir hebat yang siap membantunya.

"Kami selalu memberi solusi yang nyata, solusi yang jelas. Kami percaya diri, punya kekuatan intelektual, kekuatan orang-orang pemikir, dan pelaku yang hebat-hebat," kata Prabowo.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Lalu Rahadian

tirto.id - Politik
Reporter: Lalu Rahadian
Penulis: Lalu Rahadian
Editor: Addi M Idhom